oleh

Cerita Korban Penembakan Misterius di Tangerang, Sempat Dibuntuti Mobil Pelaku

image_pdfimage_print

Kabar6- Delapan orang korban penembakan misterius di Tangerang mengaku tidak merasakan sakit saat mengetahui tertembak.

Seperti diutarakan S (25) korban penembakan tiga pelaku pada tanggal 18 Juni 2020. Warga Pagedangan ini mengatakan, saat itu dirinya seperti dibuntuti sebuah mobil dari belakang.

Lantaran merasa diikuti, S berupaya menghilang dari kejaran dengan langsung tancap gas.

“Saya enggak melihat pelaku, soalnya saya panik dan menahan rasa sakit, tapi masih bisa jalan,” ujar S yang hadir di Mapolres Tangsel, Selasa (11/8/2020).

Dirinya mengaku nyeri yang dirasakan saat mengetahui menjadi korban penembakan itu seperti dilempar benda tumpul.

“Sakitnya seperti dilempar batu. Setelah itu baru terasa sakit dan saya langsung dibawa ke RS Murni Asih,” ujarnya

Dijelaskannya, saat ini peluru tersebut masih bersarang di bagian belakang korban, dan menunggu luka kering untuk dilakukan tindakan operasi.

Senada, korban WO seorang mahasiswa asal dari Ambon korban penembakan pada saat dirinya berjalan sendirian pada minggu dini hari, dirinya mengaku ditembak dari belakang.

“Waktu ditembak kiranya dilempar, nggak tahu kalau itu peluru. Terus ya udah lanjut jalan saja ke rumah saudara,” terangnya.

Menurutnya, tiba di rumah saudaranya, dirinya merasakan yang berbeda pada tubuhnya. Kemudian, ia meminta tolong kepada saudaranya untuk membuka baju.

“Pas sampai kontrakan dibukain bajunya ada bekas peluru. Karena panik langsung dicek ke RS Mentari Legok, jadi kita nggak tahu kalau pelurunya di dalam atau tidak, jadi rontgen dulu,” ungkapnya.

**Baca juga: Senjata Airsoft Gun Pelaku Penembakan Misterius di Tangerang Beli Secara Online.

Saat selesai di rontgen, dirinya mengaku, ada peluru yang bersarang di paru-paru nya, sehingga membuat lengan kanan nya kaku.

“Dari rekomendasi yang didapat katanya dua rumah sakit yang bisa tangani ini soalnya sudah tembus paru-paru dan pelurunya pecah jadi dua bagian,” tutupnya.(eka)

Print Friendly, PDF & Email