1

Angkot Vs Ojek Online, Polisi Amankan 4 Sajam

Pelaku yang diamankan polisi.(foto: tia/shy)

Kabar6- Polrestro Tangerang Kota berhasil mengamankan empat Senjata Tajam (Sajam) dari tangan pelaku yang diduga berbuat tindakan anarkis.

Keempat Sajam tersebut berupa pedang panjang dan badik yang dibawa oleh para pelaku.

“Saat melakukan penangkapan di Karawaci, dari tangan pelaku kami mengamankan empat Sajam,” ujar Kapolrestro Tangerang Kota, Kombespol Harry Kurniawan kepada awak media, Kamis (9/3/2017).

Empat model sajam yang dibawa.(foto:tia/shy)

Menurutnya, dugaan sementara mereka akan melakukan sweeping dari Tangerang Selatan (Tangsel) menuju Kota Tangerang dengan membawa Sajam.

Tak hanya itu, pihaknya juga mengamankan mobil Angkutan Perkotaan (Angkot) dengan Nomor Polisi (Nopol) B 1176 CUX yang digunakan untuk melakukan sweeping dan sepeda motor bebek dengan Nopol BE 7568 CE.

“Kemarin sudah dibuat perjanjian kedua belah pihak berdamai. Tetapi masih saja melakukan aksi anarkis. Kami dari Polrestro Tangerang bekerjasama dengan Polresta Tangerang, Polres Tangsel, TNI dan Kodim 0506 Tangerang akan terus melakukan pengejaran terhadap para pelaku tindak anarkis,” pungkasnya. (tia/shy)

 




Dibuka Pendaftaran di Sekolah Ikatan Dinas

Kabar6- Sejumlah sekolah kedinasan seperti STAN, IPDN, STTD,Poltekip dan Poltekim, STIN,STIS,STMKG dan STSN membuka pendaftaran siswa mulai 9 hingga 31 Maret 2017.

Untuk melakukan pendaftaran secara elektronik, calon peserta seleksi wajib mempersiapkan:

Alamat E-Mail (surat elektronik) yang masih berlaku;

NIK (Nomor Induk Kependudukan) calon peserta seleksi, Nomor Kartu Keluarga, dan NIK Kepala Keluarga  yang  tercantum dalam Kartu Keluarga;

Data-data lainnya yang ditentukan oleh masing-masing Lembaga/Sekolah Ikatan Dinas (dapat dilihat di menu Unduh).

PENDAFTARAN DUA TAHAP : Pendaftaran awal di Portal PANSELNAS (www.panselnas.id) dilanjutkan dengan pendaftaran di portal masing-masing Lembaga/Sekolah Ikatan Dinas yang dipilih oleh peserta.

PENDAFTARAN HANYA DI SALAH SATU LEMBAGA/SEKOLAH IKATAN DINAS: Calon peserta seleksi diberikan kesempatan untuk mendaftar hanya di salah satu instansi sesuai dengan pilihannya. Pilihan tersebut tidak dapat diubah dengan alasan apapun.  Oleh karena itu, pertimbangkan benar-benar sebelum melakukan proses pendaftaran.

SELEKSI : Seleksi/tes dilakukan secara nasional menggunakan sistem CAT (Computer Assisted Test) dan selanjutnya  terdapat seleksi/tes lainnya  yang  ditentukan oleh masing-masing Lembaga/Sekolah Ikatan Dinas.

PENGISIAN DATA: Semua informasi/data pribadi yang diisikan dalam formulir pendaftaran harus berdasarkan dokumen asli secara benar dan dapat dipertanggungjawabkan.  Apabila tidak benar, yang bersangkutan dapat dinyatakan gugur dan tidak akan diproses lebih lanjut.

PERSYARATAN KHUSUS/TAMBAHAN: Masing-masing Kementerian/Lembaga yang memiliki Lembaga/Sekolah Ikatan Dinas mempunyai persyaratan khusus. Untuk itu, harap calon peserta seleksi membaca secara cermat dan teliti sebelum memutuskan mendaftar / memilih salah satu Lembaga / Sekolah Ikatan Dinas.

Informasi lengkap dapat diakses melalui www.panselnas.id




Wilayah Tangerang Dijaga Ketat Anggota Polisi dan TNI

Penjagaan oleh anggota polisi dan TNI.(Shy/Tia)
Penjagaan oleh Anggota Polisi dan TNI.(Shy/Tia)
Penjagaan oleh anggota polisi dan TNI.(Shy/Tia)

Kabar6-Penjagaan ketat dilakukan pihak Kepolisian dan Tentara Nasional Indonesia (TNI) di sejumlah titik kawasan Kota dan Kabupaten Tangerang, Kamis (9/3/2017).

Pantauan kabar6.com, sejumlah titik yang dilakukan pengamanan pihak Kepolisian dan TNI yakni untuk Kabupaten Tangerang seperti Kawasan Supermal Karawaci dan Siloam Kelapa Dua Kawasan Curug. Sementara, untuk Kota Tangerang seperti Kawasan Pandan Raya, Kecamatan Karawaci.

Puluhan anggota TNI dan Kepolisian berjaga di kawasan setempat. Pada kawasan tersebut pula, tak nampak satu pun angkutan umum ataupun transportasi online yang berkeliaran. Padahal diketahui, wilayah sekitar merupakan tempat berkumpulnya para angkutan umum dan online.

Salah seorang mahasiswa UPH Karawaci, Cristie mengatakan kesulitan untuk mencari transportasi online ataupun umum. ** Baca juga: Taksi Online di Karawaci Memanas

“Hari ini doang sih susah banget nyarinya. Padahal biasanya gampang dan emang pada angkot atau ojek online ngumpul di sini. Kalau ojek online dari tadi saya mau booking ojek, enggak bisa bisa,” ungkapnya.

Ya, hal tersebut dilakukan setelah adanya aksi sweeping lanjutan yang dilakukan oknum pengemudi transportasi online di kawasan Kota dan Kabupaten Tangerang. (Shy/Tia)




Taksi Online di Karawaci Memanas

Sweeping taksi online.(Tim K6)
Sweeping taksi online.(Tim K6)
Sweeping taksi online.(Tim K6)

Kabar6-Situasi keamanan di Kota Tangerang kembali memanas. Hari ini, Kamis (9/3/2017), sekelompok orang diduga sopir Angkutan Kota (Angkot), melakukan sweeping terhadap taksi online yang melintas di daerah itu.

Aksi sweeping ini, terjadi di kawasan Islamic Karawaci dan Perempatan Kantor, Perumnas satu Kota Tangerang. ** Baca juga: Satu Mobil Transportasi Online Dirusak di Binong

Akibatnya, sebuah mobil diduga taksi online yang tengah melintas tepat di Peremapatan Kantor, Perumnas satu dirusak massa. Mobil Toyota Avanza warna silver, dengan nomor polisi B 2057 SOF ini mengalami kerusakan cukup parah di kaca bagian belakang.

“Rusuh di depan Islamic Karawaci dan Perempatan Kantor Perum 1. Di Ciindah, satu mobil Grab Car dirusak massa,” ungkap Suryanto, warga sekitar, kepada Kabar6.com, siang ini.

Diinformasikan, situasi di lokasi saat ini mencekam. Massa yang ditengarai berasal dari sopir angkot tersebut, masih melakukan sweeping atas mobil pribadi beraplikasi yang membawa penumpang di kawasan itu. ** Baca juga: 25 Pemain Ikut Seleksi Timnas U-22 di Karawaci

Hingga berita ini disusun, redaksi Kabar6.com, belum mendapatkan informasi lengkap dari petugas kepolisian di Polres Metro Tangerang.(Tim K6)




25 Pemain Ikut Seleksi Timnas U-22 di Karawaci

Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Seleksi Tim Nasional (Timnas) Indonesia tahap akhir berlangsung di Lapangan SPH Karawaci. Seleksi tahap akhir Timnas yang dipimpin pelatih Luis Milla ini diikuti sebanyak 25 pemain.

25 pemain yang mengikuti seleksi tahap akhir ini telah lulus dalam tiga tahap seleksi. Dalam seleksi ini, pemain melakukan latih tanding dengan waktu 2×20 menit.

“Para pemain sudah mulai kompak dalam segi bertahan maupun penyerang,” ungkap Asisten Pelatih Timnas U-21 Bima Sakti menjelaskan, Kamis (9/3/2017).

Bima menegaskan, tak menutup kemungkinan, pihaknya bakal memanggil pemain naturalisasi. Namun, pemanggilan tersebut tergantung dari keputusan Pelatih Luis Milla.

“Milla mencari pemain terbaik. Tak menutup kemungkinan pemain naturalisasi bakal dipanggil,” paparnya. ** Baca juga: Satu Mobil Transportasi Online Dirusak di Binong

Pemain muda Bali United, Yabes Roni, yang sempat ditemui mengatakan dirinya optimis bakal masuk skuad Timnas U-22.

Usai menjalani seleksi, para pemain bakal kembaki ke club masing-masing untuk berlaga di Piala Presiden. Usai perhelatan Piala Presiden, para pemain bakal mengikuti training center.(rani)




Ini Aturan Baru Urus Paspor Haji dan Umroh Khusus

Kabar6-Ada aturan baru dalam pengurusan paspor bagi calon jemaah umroh dan haji khusus. Kini, saat akan mengurus paspor di Kantor Imigrasi, mereka harus mendapatkan rekomendasi dari Kankemenag Kabupaten/Kota.

“Rekomendasi tersebut adalah persyaratan tambahan yang diminta oleh pihak imigrasi dan Kankemenag Kab/Kota sudah siap memberikan layanan rekomendasi mulai hari ini. Namun, rekomendasi hanya akan diberikan kepada calon jemaah yang berangkat dari Penyelenggara Perjalalan Ibadah Umroh (PPIU) dan Penyelenggara Ibadah Haji Khusus (PIHK) yang terdaftar resmi di Kementerian Agama,” demikian penegasan Direktur Umroh dan Haji Khusus Muhajirin Yanis di Jakarta, Rabu (08/03).

Menurut Yanis, pemberlakukan rekomendasi ini adalah salah satu hasil keputusan pertemuan lintas kementerian dan badan yang terkait pada 23 Februari 2017 di Kemenkumham dan 6 Maret 2017 di Kementerian Ketenagakerjaan. 

Pertemuan itu membahas maraknya tenaga kerja Indonesia (TKI) yang bekerja tidak sesuai dengan prosedur (non-prosedural) sehingga menimbulkan dampak sosial, ekonomi, dan keselamatan terhadap TKI di luar negeri ataupun keluarga dan lingkungan sosialnya. 

Sebagai pedoman kerja, lanjut Yanis, Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umroh telah mengeluarkan surat edaran untuk Kanwil Kemenag Provinsi tentang Penambahan Syarat Rekomendasi Kepala Kantor Kemenag Kabupaten/Kota bagi Pemohoan Paspor Ibadah Umroh/Haji Khusus. Surat edaran itu mengatur beberapa point penting, antara lain:

1. Pengajuan rekomendasi dilakukan calon jemaah umroh/haji khusus atau diwakili PPIU/PIHK dengan melampirkan surat kuasa dari calon jemaah;

2. Rekomendasi hanya diberikan kepada calon jemaah yang akan berangkat melalui PPIU/PIHK berizin resmi dari Kemenag

3. Rekoemndari dikeluarkan dan ditandatangani oleh pejabat berwenang pada Kankemenag Kab/Kota

4. Kankemenag Kab/Kota akan merekap data jemaah yang dibuatkan rekomendasi untuk disampaikan ke Kanwil Kemenag Provinsi dan diteruskan ke Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umroh

Kasubdit Pembinaan Umroh M. Arfi Hatim menambahkan bahwa surat edaran ini sudah disampaikan ke Kanwil Kemenag Provinsi. Dia yakin kebijakan baru ini juga sudah dipahami oleh ASN Kemenag di daerah sehingga mulai hari ini akan diberlakukan di seluruh Indonesia.

“Insya Allah Kankemenag Kabupaten/Kota sudah memahami aturan baru ini. Sebagian dari mereka bahkan sudah ada yang langsung berkoordinasi dengan pihak kantor imigrasi setempat,” ujar Arfi.

“Alhamdulillah mereka sudah satu visi. Seluruh proses pengurusan rekomendasi ini gratis alias tidak ada pungutan biaya,” tandasnya. (mkd/zoel)




Polisi Data Tersangka Bentrok Angkot Vs Ojek Online

Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Jajaran Kepolisian Polrestro Tangerang masih melakukan pendataan para pelaku yang melakukan tindak anarkis pada aksi sweeping sopir Angkutan Perkotaan (Angkot) dan ojek online kemarin, Rabu (8/3/2017).

“Soal pelaku kami masih mendata untuk pelaku dalam kejadian tabrak lari dan sebagainya. Kita akan cari siapa pelakunya,” ujar Kapolrestro Tangerang Kota, Kombespol Harry Kurniawan, kepada kabar6.com melalui telepon seluler, Kamis (9/3/2017).

Menurutnya, saat ini pihaknya juga sedang memeriksa para saksi yang ada guna menindak lanjuti aksi sweeping kemarin. ** Baca juga: Selebaran Perjanjian Damai Angkot Vs Ojek Online Dibagikan

“Saat ini saksi sedang diperiksa dan mendata seberapa besar kerusakan akibat aksi sweeping anarkis kemarin. Untuk pengerusakan prinsipnya, Walikota Tangerang siap menanggung semua biaya rumah sakit dan kendaraan yang rusak,” pungkasnya. (tia)




Selebaran Perjanjian Damai Angkot Vs Ojek Online Dibagikan

Polwan membagikan selebaran perjanjian damai antara ojek online dengan sopir angkot. (tya)
Polwan membagikan selebaran perjanjian damai antara ojek online dengan sopir angkot. (tya)
Polwan bagikan selebaran perjanjian damai antara ojek online & sopir angkot. (tia)

Kabar6-Jajaran Polisi Wanita (Polwan) dari Polrestro Tangerang membagikan selebaran perjanjian damai antara ojek online dengan sopir Angkutan Perkotaan (Angkot) di beberapa titik keramaian di wilayahnya.

Sosialisasi tersebut ditempuh guna meminimalisir aksi sweeping yang berujung anarkis.

“Sosialisasi selebaran ini kami bagikan agar para sopir Angkot dan ojek online tidak takut beroperasi. Semalam, antara ojek online dan angkot sudah sepakat berdamai sehingga tidak akan ada aksi sweeping anarkis lagi,” ujar Kasubag Humas Polrestro Tangerang, Kompol Triyani kepada awak media, Kamis (9/3/2017).

Sosialisasi tersebut dilakukan di berbagai titik keramaian di wilayah hukum Polrestro Tangerang, yaitu di daerah Jatiuwung, Ciledug, dan Karawaci. ** Baca juga: Mudik, Ayo Beli Tiket KA Lebaran

Tak hanya itu, Triyani juga mengimbau kepada masyarakat agar tidak mudah percaya dengan isu adanya aksi serangan balik dari sopir angkot yang akan dilakukan.

“Itu hanya isu yang tidak bertanggungjawab, masyarakat jangan mudah percaya mengenai aksi balas dendam. Tangerang sudah aman,” tegasnya. (tia)




Mudik, Ayo Beli Tiket KA Lebaran

Kabar6- Warga Tangerang Raya dan Banten yang merasa punya kampung halaman, dan kepingin mudik pada lebaran 2017,  mulai 17 Maret 2017 sudah bisa melakukan pembelian tiket kereta api ke berbagai jurusan di pulau Jawa.

“Pembelian tiket mulai pada H-90 atau 17 Maret 2017 untuk keberangkatan H-10 sampai dengan H+10 Lebaran,” kata Wakil Presiden Komunikasi Perusahaan PT Kereta Api Indonesia Agus Komarudin,Selasa (8/3/2017).

Silahkan kunjungi situs KAI untuk membeli tiket elektronik. Dan biasanya calon penumpang mengincar tanggal saat mulai libur, dan untuk tahun ini libur diperkirakan mulai 22 Mei 2017.

Tahun lalu, jelas Agus, KAI menyediakan empat juta kursi kereta api reguler atau 200 kursi kereta api reguler per hari untuk angkutan mudik Lebaran 2016.Dan tahun ini akan ada tambahan tiga rangkaian kereta baru.(zoel)

 

 

 




Ojek dan Angkot Rujuk, Kapolrestro: Besok Aman

Kapolrestro Tangerang Kota, Kombespol Harry Kurniawan.(foto:tia)

Kabar6-Aparat kepolisian Polrestro Tangerang Kota memastikan tidak akan terjadi lagi aksi bentrok antara ojek online dengan angkutan perkotaan (angkot) seperti yang dilakukan hari ini, Rabu (8/3/2017).

Hal tersebut terjadi lantaran, kepolisian bersama Pemerintah Kota Tangerang dan Kodim 0506 Tangerang telah menggelar mediasi antara masa ojek online, angkot, dan Organda Kota Tangerang.

Mediasi antara Ojek Online, Angkot, dan Organda Kota Tangerang.(foto:tia)

“Malam ini, mereka bersepakat menyesali kejadian yang tadi. Kedua pihak, baik ojek online maupun angkot berjanji akan beroperasi seperti biasa besok, tidak ada aksi sweeping antara kedua belah pihak,” ujar Kapolrestro Tangerang Kota, Kombes Pol Harry Kurniawan kepada kabar6.com, Rabu (8/3/2017).

Untuk memantau kondusifitas di wilayah hukumnya, jajaran kepolisian akan menyiagakan sebanyak 1.300 personel dibantu penebalan dari Polda Metro Jaya.

“Ada penambahan pasukan 2 kompi dari Polda Metro Jaya, dan dari TNI juga sudah disiapkan untuk menjamin rasa aman bagi masyarakat yang menjalani aktivitas besok,” lanjutnya.

Pasukan tersebut akan disebar di wilayah hukumnya dan melakukan patroli di sejumlah titik keramaian, tempat pangkalan ojek dan angkot. “Tim patroli dilengkapi personel bersenjata, yaitu tim Sabhara yang dilengkapi dengan gas air mata sebagai antisipasi,” tambahnya.

Harry pun mengimbau kepada masyarakat Kota Tangerang agar dapat beroperasi normal seperti biasa, karena situasi Kota Tangerang sudah berangsur kondusif.

“Berbagai isu akan ada aksi balas dendam itu hoax. Kedua belah pihak sudah membuat perjanjian untuk tidak lagi terprovokasi dan mengulangi kejadian seperti hari ini. Semuanya sudah selesai, masyarakat bisa beraktivitas normal kembali. Tidak perlu khawatir,” pungkasnya. (tia)