1

Rano Karno All Out Menangkan Suwandhi–Muhlis

Kabar6–Ketua Bidang Infokom DPP PDI Perjuangan, Rano Karno akan memimpin juru kampanye pemenangan pasangan nomor 4 Achmad Suwandhi–Muhlis yang diusung PAN dan PDIP dalam Pemilukada Kabupaten Tangerang yang digelar 9 Desember mendatang.

Rano Karno yang kini sebagai Wakil Gubernur (Wagub) Banten ini menyatakan kesiapannya untuk menjadi garda terdepan dalam pemenangan pasangan Suwandhi–Muhlis yang disingkat Wali’s ini dengan semangat baju kotak-kotak.
“Saya pastikan akan menjadi juru kampanye Wali’s bersama Miing dan Oneng nanti dalam Pilkada Kabupaten Tangerang. Saat ini kami hanya tinggal  menunggu surat perintah dari DPP untuk menjadi Juru kampanye mereka,” ujar Rano.

Rano menambahkan, Semangat perubahan yang akan dihantarkan pasangan Suwandi-Muhlis ini tentunya yang akan disampaikan dalam kampanye nanti kepada masyarakat Kabupaten Tangerang.

“Karena saya tahu rakyat sekarang pintar menentukan siapa yang pantas menjadi pemimpin mereka dalam menuju perubahan Kabupaten Tangerang,” katanya.

Ketika disinggung, kedekatan Rano Karno dengan Bupati Ismet Iskandar karena pernah menjadi Wakil Bupati Tangerang akan mempengaruhi suara pemilih nanti. DPP sudah memutuskan kader internal Muhlis untuk dicalonkan sebagai wakil bupati.

“Tentunya saya bisa membedakan mana hubungan sebagai birokrat kepala daerah dan sebagai orang yang berpolitik. Saya akan all out mendukung pasangan Suwandhi-Muhlis,” terang si Doel.

Diinformasikan, selain Rano Karno, DPP PDIP akan menerjunkan politisi terbaik PDIP lainnya untuk menjadi juru kampanye, yakni Puan Maharani, Rieke Diah Pitaloka (Oneng), Miing, Maruarar sirait, Ganjar pranowo dan Puti Guntur Soekarno Putri.(dre)




Cawabup Muhlis Hadiri Baksos WALI BAND

Kabar6-Cawabup Muhlis bersama grup band WALI, bersama-sama menghadiri acara Wali Care Fondations di wilayah Keccamatan Legok, Kabupaten Tangerang, yang berbatasan langsung dengan Kecamatan Parung, Kabupaten Bogor, Sabtu (20/10/2012).

Dalam acara itu, Cawabup Muhlis yang juga teman sekolah Apoy, salah satu personel band WALI, tampak aktif dalam kegiatan bakti Sosial Wali Care Fondations itu.

“Dalam kesempatan ini, kami memberikan bantuan kepada orang-orang cacat di wilayah ini dan memberikan hiburan melalui lagu-lagu yang kami ciptakan,” ujar Apoy.

Sementara itu, Cawabup Muhlis mengatakan, kehadiran dirinya di kegiatan baksos ini mewakili PT Sawmont yang memang diundang oleh Care Wali Fondations.

“Sekaligus saya juga bernostalgia dengan Apoy, temen sekolah dulu,” ujarnya.(dré)




Pakai Becak, Cawabup Muhlis Antar Jemput Pasien

Kabar6-Cawabup Tangerang Muhlis antar jemput sejumlah warga dengan menggunakan becak saât mengunjungi pengobatan gratis PDIP di Désa Kayu Agung, Kecamatan Sepatan.

Sedikitnya Tiga warga yang harus diantar jemput oleh Cawabup Muhlis beserta tim pemenangannya, lantaran ketiganya memiliki penyakit yang berat dan usianya sudah lanjut sehingga tidak bisa mendatangi lokasi pengobatan gratis.

Ketiga warga itu, Yani (57) yang mengidap penyakit diabetes, Mamit (80) darah tinggi dan ustad Badri (73) yang juga terkena penyakit darah tinggi.

Diinformasikan, seperti biasanya dengan berpenampilan séderhana, mengenakan baju kameja kotak-kotak dan menaiki kendaraan roda empat jenis Avanza, Cawabup Muhlis yang datang ke lokasi pengobatan gratis PDIP langsung disambut dengan yél-yel pemenangan Suwandhi-Muhlis oleh para tim medis DPP PDIP dan para relawan Wali’s’.

Usai memantau pelaksanaan pengobatan gratis, Cawabup Muhlis menyambangi satu persatu rumah warga di sekitar lokasi pengobatan.

Alangkah kagetnya, ketika menemui sejumlah warga yang tidak bisa mendatangi lokasi pengobatan gratis lantaran mengidap penyakit berat hingga tak kuat jalan.

Tanpa pikir panjang, Cawabup Muhlis pun meminta kepada salah satu timnya untuk memanggil tukang becak dan mengantarkan warga yang tidak bisa berobat. “Saya terharu melihatnya. Saya jadi ingat orang tua, saat sakit dulu,” ujar Cawabup Muhlis.

Usai mengantar jemput warga tersebut, Cawabup Muhlis mélanjutkan kegiatannya untuk bersosialisasi bersama warga lainnya dan berdialog untuk mengetahui kondisi yang dialami oleh warga Kabupaten Tangerang.

“Dengan dialog dari pintu ke pintu, saya akhirnya mengetahui. Ternyata banyak warga Kabupaten Tangerang yang masih kesulitan menikmati layanan kesehatan, pendidikan serta kemudahan dalam ekonomi usaha,” jelas Muhlis.

Cawabup Muhlis berjanjî, ketika kelak dirinya terpilih sebagai Kepala daerah akan memprioritaskan pembangunan yang pro rakyat, menyentuh kepada rakyat demi kesejahteraan rakyat Kabupaten Tangerang.

“Saya bersama Pak Wandi sudah berjanji untuk selalu tertawa dan menangis bersama rakyat Kabupaten Tangerang,” janji Muhlis.

Sementara itu, terkait pengobatan gratis PDIP di Kecamatan Sepatan, Ketua PAC PDIP Sepatan Usup menjelaskan, pengobatan gratis ini diikuti oleh ratusan warga, yang memang warga di Sepatan kesulitan menikmati layanan kesehatan karena mahalnya biaya berobat.

“Dengan adanya pengobatan gratis PDIP ini sangat membantu warga di Kecamatan Sepatan,” katanya.(dré)




Wandi-Muhlis Ingin Selalu Menangis & Tertawa Bersama Rakyat

Kabar6-Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tangerang Achmad Suwandi-Muhlis berjanji akan selalu menangis dan tertawa bersama rakyat, ketika kelak terpilih sebagai Bupati Dan Wakil Bupati Tangerang dalam Pemilukada Kabupaten Tangerang yang digelar 9 Desember mendatang.

“Kami lebih suka berada di tengah-tengah rakyat. Kami pun siap menangis Dan tertawa bersama rakyat. Doakan kami Dan dukung kami untuk memimpin Kabupaten Tangerang ini,” ujar Muhlis dalam pidatonya di acara Rapat Kerja Cabang Khusus (Rakercabsus) PDIP Kabupaten Tangerang di Lapangan PWS, Tigaraksa.

Achmad Suwandi-Muhlis pun siap menjalankan pesan Ketua Umum PDIP Megawati untuk merebut hati rakyat. “Kami sudah mengagendakan untuk menyambangi rakyat secara door to door. Kami pun ingin dekat dengan rakyat,” ujar Suwandi dalam pidatonya.

Suwandi-Muhlis juga memaparkan sejumlah program-program pro rakyat yang akan dijalankannya ketika terpilih menjadi pemimpin Kabupaten Tangerang. “Infrastruktur, pendidikan Dan kesehatan menjadi prioritas. APBD kita mampu untuk mensejahterakan rakyatnya,” kata Suwandi Muhlis yang disambut sorakan massa pendukung pasangan calon yang diusung PDIP Dan PAN ini.(Andre)




Muhlis Sambangi Korban Kebakaran di Cisoka

Kabar6-Calon Wakil Bupati (Cawabub)Tangerang, Muhlis mengunjungi rumah salah satu warga korban kebakaran di Desa Jeunjing, Kecamatan Cisoka, Senin(17/9/2012).

“Saya turut prihatin atas musibah yang dialami warga disini. Untuk itu, saya sendiri datang kesini. Minimal bisa membantu meringankan beban mereka,” ungkap Muhlis, kepada Kabar6.com di lokasi rumah korban kebakaran.

Menurut Muhlis, kedatangan dirinya dirumah korban kebakaran itu, tak lain hanya untuk berbagi rasa dan saling memiliki antar sesama. Disamping itu, kondisi ekonomi dari korban kebakaran tersebut dinilai cukup memprihatinkan.

“Orang miskin wajib kita bantu. Insyaallah, saya juga akan mendorong agar pemerintah bisa membantu perbaikan rumah ini,” ujar Muhlis yang juga sebagai anggota DPRD Kabupaten Tangerang ini.

Sementara itu, Sekretaris Desa Jengjing A. Muis menambahkan, pihaknya berterima kasih kepada Muhlis yang telah meluangkan waktunya untuk meninjau lokasi kebakaran yang diderita korban. “Kami berbangga hati memiliki seorang wakil rakyat yang begitu peduli warga yang tengah kesusahan,” ujarnya.

Kebakaran yang menimpa keluarga korban ini lanjut Muis terjadi semalam, akibat korsleting listrik Pada aliran magic jar yang dihidupkan. “Tiba-tiba magic jar meledak, Dan percikannya membakar bangunan rumah ini,” katanya.

Kejadian ini belum dilaporkan ke Dinas Sosial Kabupaten Tangerang. Saat ini pihaknya tengah menginvetarisir kerugian yang diderita korban. “Mudah-mudahan, Pemkab Tangerang dapat membantu keluarga korban kebakaran ini,” harapnya.(din/dre)

Calon Wakil Bupati (Cawabub)Tangerang, Muhlis mengunjungi rumah salah satu warga korban kebakaran di Desa Jeunjing, Kecamatan Cisoka (din)

Selengkapnya mengenai Muhlis Kunjungi Korban Kebakaran di Desa Jeunjing Cisoka | KOMUNITAS by www.kabar6.com