1

WH Safari Ramadan ke Al-Amjad Tigaraksa

Safari Ramadan WH ke Masjid Al-Amjad. (hms)

Kabar6-Gubernur Banten Wahidin Halim (WH) bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompinda) serta Organisasi Peangkat Daerah (OPD) di Pemrintah Provinsi Banten (Pemprov) Banten safari Ramadan ke Masjid Agung Al- Amjad yang berlokasi tepat di Pusat Pemerintahan Kabupaten Tangerang, Rabu (7/6/2017).

Kunjungan ini merupakan kedatangaan WH pertama ke Kabupaten Tangerang setelah resmi menjadi Gubernur Banten.

“Silaturahmi ini memberikan suasana bagaimana saya bisa merasakan dekat dengan masyarakat dan juga bisa merasakan masyarakat bisa menerima saya. Saya hadir dengan upaya untuk membangun persahabatan, membangun hubungan baik dan mendengar aspirasi masyarakat,” ungkap WH.**Baca Juga: WH: Tak Ada Bantuan Hukum Bagi Wirahadi

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar mengatakan  kedatangan WH di Kabupaten Tangerang ini bisa membawa angin segar untuk pembangunan di Kabupaten Tangerang. Menurutnya masih banyak kekurangan dan perhatian Pemprov Banten seperti jalan-jalan provinsi dan infrastruktur lainnya.

“Sebetulnya ini pak Wahidin pulang kampung ke Kabupaten Tangerang. Karena memang beliau juga lah yang membangun Kabupaten Tangerang. Beliau juga memiliki ikatan emosional yang kuat dengan masyarakat Kabupaten Tangerang,” tutur Zaki.

Zaki pun berharap, program pembangunan di Banten bisa sesuai dengan harapan dan keinginan masyarakat terutama di Kabupaten Tangerang.

“Kalau saya sampaikan semua di sini waktunya tidak akan cukup. Itu semua akan saya sampaikan secara tertulis kepada beliau agar menjadi perhatian,” tambahnya.(hms)




Ayo Datang, Ada Pasar Murah di Kecamatan Setu

Pasar Murah di Kecamatan Setu. (dina)

Kabar6-Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menggelar pasar murah di Kelurahan Setu, Kecamatan Setu. Kota Tangsel. Pasar Murah yang diadakan Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) bersama Badan Urusan Logistik (Bulog) Sub Divisi Regional Tangerang berlangsung dari pagi hari hingga pukul 17.00 WIB.

Plt Dinas Koperasi dan UKM Dahlia Nadaek mengatakan di Bulan Suci Ramadan ini kebutuhan meningkat dan pembelian bahan-bahan pun meningkat. Ada 19 stand dari UMKM di wilayah ini yang ikut memeriahkan pasar murah dengan menjual produknya sendiri dengan harga yang terjangkau.

“Biasanya dalam di bulan puasa, kebutuhan bahan pokok meningkat. Kita melalui Dinas Koperasi UMKM membantu masyarakat dengan mengadakan pasar murah di tujuh kecamatan di Tangerang Selatan ini,” ujarnya, Kamis (8/6/2017).**Baca Juga: ‎Ini Daftar Harga Sembako Murah Operasi Pasar

Dahlia pun menjelaskan yang dijual di pasar ini adalah kebutuhan yang masyarakat dengan harga terjangkau.

“Kita menjual kebutuhan pokok yang difasilitasi dari Bulog seperti beras, minyak goreng, tepung, bawang merah, bawang putih, bahan kue, dan baju, harga di sini lebih murah dari pasar,” katanya.

Rencananya, pada 13 Juni 2017 nanti, Dinas Koperasi dan UMKM juga mengadakan pasar murah di Kecamatan Pamulang.(dina)




Online Kusut, Pendataan PPDB di Tangerang Jadi Manual

PPDB. (Ist)

Kabar6-Sejumlah Sekolah Menengah Atas (SMA) dan Sekolah Menengah Kejuruanm(SMK) di Kabupaten Tangerang mengeluhkan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) dengan sistem online.

Pasalnya sampai saat ini, server dari PPDB online yang pendataan tersebut terkoneksi langsung dengan Provinsi Banten tak dapat di akses. Salahsatunya di SMA Negeri 8 Kabupaten Tangerang.

Wakil Kepala Sekolah Kurikulum, Bambang Afianto mengatakan sampai saat ini PPDB di sekolah tersebut masih dilaksanakan dengan cara manual.**Baca Juga: PPDB Lemot, DPRD Banten: Teknologi Canggih SDM Gaptek

“Harusnya sudah online, tapi karena masih down kita laksanakan dengan cara manual,” ujarnya, Kamis (8/6/2017).

Bambang menjelaskan, hal tersebut lantaran bandwitch dari server PPDB yang tidak mampu untuk menerima akses yang besar dari para pendaftar se-Banten.

“Karena yang mendaftar kemungkinan banyak dan terkoneksi langsung di Provinsi jadi, servernya down,” ungkapnya.

Diketahui, dengan pelaksanaan PPDB manual sampai saat ini, sebanyak 234 pelajar yang melakukan pendaftaran.

Kouta di sekolah tersebut sebanyak 252 siswa, saat ini sudah 234 yang daftar. Untuk penerimaannya kita buka dari pukul  08.00 sampai 14.00. Mulai tanggal 6 sampai 14 Juni 2017. (Shy)




Pelajar Tewas di Gunung Kaler, Polisi Periksa 5 Saksi

Ilustrasi. (Ist)

Kabar6-Pihak kepolisian melakukan pemeriksaan terhadap lima saksi terkait ditemukannya mayat seorang pelajar asal Gunung Kaler berinisial G (16) yang ditemukan mengambang di Kali Kedung.

“Kita lakukan pemeriksaan terhadap lima saksi salah satunya rekan korban yang berinisial R,” ujar Kasat Reskrim Polresta Tangerang, Kompol Gunarko, Kamis (8/6/2017).

Diketahui, R merupakan rekan G yang menjemput korban di kediamannya kawasan Kecamatan Gunung Kaler, Kabupaten Tangerang sebelum ditemukan tewas.**Baca Juga: Diduga Dianiaya, Pelajar Gunung Kaler Ditemukan Tewas

“Untuk barang korban yang hilang yakni, telepon genggam miliknya. Sampai saat ini pun, anggota masih melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk mengumpulkan barang bukti dan penyelidikan lebih lanjut,” terangnya.

G sendiri ditemukan tewas dengan dugaan dibunuh dengan cara dianiaya. Hal tersebut lantaran, adanya luka memar dan robek di bagian kepala.(Shy)




Diduga Dianiaya, Pelajar Gunung Kaler Ditemukan Tewas

Ilustrasi. (Ist)

Kabar6-G (16) pelajar asal Desa Gunung Kaler, Kecamatan Gunung Kaler, Kabupaten Tangerang ditemukan tewas dengan sejumlah luka memar di tubuhnya.

Korban ditemukan salah seorang warga mengambang di Kali Kedung, Kecamatan Gunung Kaler, Kabupaten Tangerang. Saat ditemukan, kondisi dari G sudah membengkak dan membusuk.

“Saat ditemukan kondisinya sudah busuk dan ditemukan luka memar serta, robek di bagian kepalanya. Dugaan sementara ia tewas akibat dianiaya,” ujar Kasat Reskrim Polresta Tangerang, Kompol Gunarko, Kamis (8/6/2017).**Baca Juga: Remaja Tangsel Tewas Tenggelam di Curug Rahong

Diketahui, sebelum ditemukan tewas, G dijemput oleh rekan sekolahnya berinisial R.

“Jadi G ini diketahui pamit ke orangtuanya untuk pergi bersama R. Saat ini masih dalam penyelidikan,” tutupnya. (Shy)




Layanan Mobil SIM Keliling di Kota Tangerang

Kabar6-Bagi masyarakat yang ingin mengurus perpanjangan Surat Izin Mengemudi (SIM) bisa mendatangi layanan bus keliling yang disediakan Polres Metro Tangerang Kota dan Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya.

Hari ini,Kamis(08/06/2017) mobil SIM Keliling ada Pos Polisi Pinang dan Pos Pol Duta Garden Benda.

Jam Operasional : Pukul 08:00 – 13:00 WIB.

SIM Keliling hanya untuk memperpanjang SIM A dan SIM C. Pembuatan SIM Baru dan jika masa masa berlakunya habis lebih dari setahun tidak bisa di layanan SIM Keliling. Pengendara harus ke Satpas SIM Polres Metro Tangerang Kota.(z/ntmc)




Rekening yang Bisa Diintip Rp 200 juta Dibatalkan

Kabar6- Kementerian Keuangan membatalkan atau lebih tepatnya merevisi batas minimum saldo rekening nasabah perbankan yang wajib dilaporkan pada Ditjen Pajak (DJP) dari sebelumnya Rp 200 juta menjadi Rp1 miliar. 

Sebeleumnya Menteri Keuangan mengeluarkan peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2017 tentang Akses Informasi Keuangan untuk Kepentingan Perpajakan (AEoI) diatur bahwa saldo minimum yang mesti dilaporkan ke otoritas pajak adalah Rp200 juta.** baca juga :Punya Rekening Rp 200 juta Bisa Diintip.

Nominal saldo itu dinilai terlalu rendah dan sempat membuat panik masyarakat, terutama kelas menengah bawah.(z)




Ada Angkot Terbakar di Ciputat

Angkot yang terbakar.(foto:tmc)

Kabar6-Sebuah angkot D01 rute Kebayoran-Ciputat terbakar di Jalan Ciputat Raya,Kamis (8/6/2017) dini hari.

Informasi yang diperoleh dari TMC Polda Metro Jaya, terbakarnya angkot tepatnya di dekat traffic light depan kantor perusahaan jasa pengiriman barang Fedex.

“Angkot terbakar di dekat traffic light Fedex Jl. Ciputat Raya & sudah dalam penanganan,” tulis @TMCPoldaMetro.

Unit mobil pemadam kebakaran pun dikerahkan untuk memadamkan api. Penyebab kebakaran tersebut berasal dari kompor yang lupa dimatikan pedagang bakso yang  menjadi penumpang dalam angkot tersebut.

Akibat kebakaran tersebut, supir angkutan dan penumpangnya mengalami luka bakar.

Sementara itu, sejumlah warga antusias untuk menyaksikan peristiwa tersebut. Bahkan, hingga menyebabkan arus lalu lintas di lokasi tampak padat.(z/ntmc)

 

 

 




Kemenkum HAM Banten : WBP Juga Perlu Layanan Kesehatan

Kakanwil Kemenkumham Prov. Banten, Ajub Suratman.(*)

Kabar6-Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementrian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Provinsi Banten Ajub Suratman mengimbau agar kepala daerah se Banten untuk peduli terhadap layanan kesehatan di Rutan.

Hal itu disampaikannya saat menyambangi Rutan Klas 1 Tangerang di Desa Taban, Kecamatan Jambe, Kabupaten Tangerang, Rabu (7/6/2017).

“Kepala daerah harus berperan aktif. Khsususnya memperhatikan layanan kesehatan,” ungkap Ajub Suratman.

Semestinya, ada layanan kesehatan, entah itu klinik pemerintah ataupun Puskesmas yang didirikan oleh pemerintah setempat. Agar WBP bisa mendapat fasilitasi kesehatan yang layak dan lebih baik.**Baca juga: Rutan Jambe Jamin Bantuan Hukum Untuk WBP Miskin.

“Walaupun penghuni rutan atau lapas itu orang-orang tanda kutif bersalah atau penjahat. Tapi mereka taat hukum dan telah melewati proses hukum. Jadi jangan lihat sisi negatifnya,” tegas Ajub Suratman didampingi Kepala Rutan Klas 1 Tangerang Masjuno dan pegawai setempat. (Agm)




Kapolrestro Tangerang: Ayo Lawan Informasi Hoax di Medsos

Kapolrestro Tangerang Kota Kombes Pol Harry Kurniawan. (tia)

Kabar6-Kapolrestro Tangerang Kota Kombes Pol Harry Kurniawan beserta jajaran menggelar Tarawih Keliling (Tarling) di Masjid Uswatun Hasanah, Perumahan Pinang Griya Permai, Kelurahan Pinang, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang, Rabu (7/6/2017).

Dalam kesempatan tersebut, Harry juga mengimbau kepada warga untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap pemberitaan yang muncul melalui Media Sosial (Medsos).

“Jangan mudah percaya dengan informasi yang beredar di Medsos. Perlu dikroscek terlebih dahulu kebenarannya,” ujar Harry.**Baca Juga: MUI Keluarkan Fatwa Haram Menggunakan Medsos

Tak hanya itu, Harry juga meminta kepada untuk melaporkan kepada pihak berwajib apabila mendapatkan informasi yang menyesatkan atau hoax.

“Telusuri dulu kebenarannya, jika ternyata hoax silakan laporkan kepada kami. Ayo, kita lawan informasi hoax,” pungkasnya. (tia)