1

Mana Saja Negara Terkecil Di Dunia?

Kabar6-Negara adalah suatu wilayah di permukaan Bumi yang kekuasaannya baik politik, militer, ekonomi, sosial maupun budayaa diatur oleh pemerintahan yang berada di wilayah tersebut.

 

Syarat primer sebuah negara adalah memiliki rakyat, wilayah, dan pemerintahan yang berdaulat. Namun ada beberapa negara yang disebut sebagai negara terkecil di dunia, yang luasnya bisa jadi hanya sebesar kota di Indonesia.

 

Negara mana sajakah itu? ** Baca juga: Daftar Hewan Termahal di Dunia

 

1. Vatican

Memiliki luas 0,44 km2 dengan penduduk sekitar 800 orang, dan kebanyakan bukan penduduk permanen. Merupakan pusat rohani bagi umat Katholik Roma di seluruh dunia.

 

2.Monaco.

Terletak di dekat Nice, Perancis. Luasnya 1,95 km2 dan hanya memiliki penduduk 32.000 jiwa.

 

3. Nauru

Total luas wilayahnya 21 km2. Terletak di Samudra Pasifik bagian selatan, persis di bawah garis khatulistiwa dan di sebelah selatan Kepulauan Marshall. Jarak dari Pulau Papua ke Nauru kira-kira sebanding dengan jarak dari Papua ke Pulau Jawa.

 

4.Tuvalu

Dulu dikenal sebagai Kepulauan Ellice, yang terletak di antara Hawaii dan Australia di Samudra Pasifik. Luasnya 26 km2, dengan jumlah penduduk 11.500 (sensus 2006).

 

5.San Marino

Terletak di sebelah utara berbatasan dengan provinsi Rimini, daerah Emilia-Romagna dan di sebelah selatan provinsi Pesaro dan Urbino, daerah Marche. Luasnya 61,2 Km, dengan populasi penduduk 29.251 jiwa.

 

6.Liechtenstein

Merupakan negara kecil di perbukitan yang berbentuk kerajaan, dengan jumlah penduduk 35.000. Terletak di antara Swiss dan Austria. Luasnya 160 km2.

 

7. Republik Kepulauan Marshall (RMI)

Merupakan negara pulau di tengah Samudra Pasifik. Luasnya 181 km2 dengan penduduk 62.000 jiwa.

 

8. Federasi Saint Kitts dan Nevis (Federasi Saint Christopher dan Nevis)

Terletak di Kepulauan Leeward , Karibia. Merupakan negara federal dua -pulau di Hindia Barat . Luas wilayahnya 261 km2 dengan jumlah penduduk 42.696 jiwa.

 

9. Republik Seychelles

 

Negara kepulauan di tengah Samudra Hindia, sekitar 1.600 km sebelah timur daratan Afrika, dan sebelah timur laut Madagaskar. Luas wilayahnya 455 km2, dengan jumlah penduduk 81.755 jiwa.

 

10. Maldives

Merupakan negara kecil di Samudra Hindia, terdiri dari rangkaian 26 atol seluas 90 km2. Jumlah penduduknya adalah 103.693 jiwa (sensus 2006).

 

Bandingkan dengan luas Indonesia, tentu saja kesepuluh negara di atas bukanlah tandingannya. Bukan begitu? (ilj)




Daftar Hewan Termahal di Dunia

Kabar6-Memiliki hewan peliharaan tentu saja tidak sekadar memberi makan atau menyediakan kandang untuk tidur. Berbagai macam perawatan lain, entah itu ke salon atau ke dokter pun harus diperhatikan.

 

Biaya perawatan yang tidak murah itu akan semakin membengkak jika Anda pun memelihara hewan yang dianggap sebagai hewab termahak di dunia. Apa sajakah itu?

 

1. Anak Singa Putih (White Lion Cubs)

Hewan peliharaan ini seharga $138,000. Singa jenis ini sangat langka. Warna matanya nyaris sama dengan singa pada umumnya. Perbedaannya terletak pada lapisan pigmen dan kulitnya.

 

2. Chimpanzee

Simpanse yang memiliki beratnya sekitar 52 kg ini seharga $60,000-$65,000. Pejantannya lebih besar dibanding betina. Habitat asli berasal dari Afrika Tengah dan Afrika Barat. Meski terancam punah, binatang ini masih dilegalkan di beberapa negara bagian. ** Baca juga: Peristiwa Teraneh yang Pernah Terjadi Di Dunia

 

3. Lavender Albino Python (Betina)

Ular bermata merah dan berwarna lavender ini dibandrol seharga $20,000. Kelangkaan hewan jenis ini justru membuat permintaan sangat tinggi.

 

4. Reticulated Albino Type II Tiger Python

Ular ini dijual seharga $15,000 per ekor. Didominasi pola harimau yang membuat python ini sangat populer di dunia ular.

 

5. Hyacinth Macaw

Dihargai antara $6,500-12,000. Semua jenis Macaws sangat mahal. Hyacinth Macaw menampilkan warna indah yang begitu menggetarkan. Biasanya dibandrol $20,000 sepasang. Secara fisik, burung-burung ini panjangnya sekitar satu meter dan memiliki warna biru terang. Sayapnya mengembang hingga 1,2 meter

 

6. Striped Ball Python

Phyton ini memiliki motif bola bergaris yang sangat eksklusif, dibandrol seharga $10,000. Garis utamanya yang membuat binatang ini sangat unik. Lebih jelas lagi, bola bergaris ini menampilkan garis punggung warna kuning dengan tepi warna hitam, yang membedakan dari ular jenis lain

 

7. Monyet Debrazzas

Monyet seharga $10,000 ini mudah dikenal melalui janggut putihnya yang khas dan bulu abu-abu yang kekuning-kuningan. Umurnya dapat mencapai 22 tahun.

 

8. Mona Guenon

Habitat aslinya berasal dari hutan tropis Afrika Barat, dibandrolseharga $6,000.

 

9. Kucing Sabana

Hewan yang harganya berkisar $4,000-$10,000 ini, dibiakkan dengan proses yang hampir sama dengan kucing Bengali. Kucing Sabana adalah hasil kawin silang antara kucing liar (serval) Afrika dengan kucing rumah.

 

10. Chinese Crested Hairless Puppies

Anjing seharga $4,000-$5,000 ini mempunyi berat sekitar dua hingga 5.5 kg. Termasuk hewan yang paling langka, berasal dari Afrika. Dapat hidup selama 10 hingga 12 tahun.

 

Dari kesepuluh hewan di atas, jenis mana yang membuat Anda ingin memilikinya? (ilj)




Peristiwa Teraneh yang Pernah Terjadi Di Dunia

Kabar6-Banyak fenomena aneh di dunia yang terkadang sangat sulit dijelaskan oleh logika. Hingga saat ini pun beberapa peristiwa aneh sering kita alami.

 

Berikut beberapa peristiwa aneh yang pernah terjadi itu:

 

1. Meninggal Setelah Menari

Seorang perempuan bernama Frau Troffea, menari di salah satu jalan sempit di Strasbourg, Prancis, pada Juli 1518. Hal itu berlangsung sekitar empat atau enam hari berturut-turut.

 

Di akhir minggu, 34 orang ikut menarikan tarian tersebut, dan dalam sebulan peserta tarian ini bisa mencapai 400 orang. Pada akhir musim panas, lusian orang di Kota Alsatian meninggal akibat serangan jantung, stroke, serta kelelahan, karena tarian yang tidak pernah berhenti sama sekali.

 

Dan selama beberapa abad, para ilmuwan tidak dapat menjelaskan secara logika kejadian aneh yang disebut sebagai wabah menari atau Epidemi 1518. ** Baca juga: Lima Jenis Bunga yang Bentuknya Menyeramkan

 

2. Wabah Tawa Tanganyika

Mungkin ini adalah kejadian paling aneh yang berhasil didokumentasikan dalam penyakit psikogenik massal, yaitu wabah Tawa Tanganyika pada 1962.

 

Diulas dalam makalah yang diterbitkan oleh Central African Journal of Medicine, pada 1963, wabah ini diawali saat para mahasiswa di salah satu asrama di Tanzania sedang bercanda.

 

Dari situlah seorang remaja putri mulai tertawa tanpa terkendali. Pertama hanya ada sedikit tawa, semakin lama tawa itu berkepanjangan hingga berhari-hari.

 

Korban wabah tawa ini hampir semuanya adalah perempuan. Akhirnya mereka pun mengalami kesakitan, pingsan, masalah pernapasan, gatal-gatal dan bahkan menangis. Semua akibat tawa histeris.

 

Wabah tawa ini menular ke orangtua para mahasiswa, hingga ke sekolah lain. Bahkan lebih parah lagi sampai ke desa sekitarnya. Dibutuhkan waktu 18 bulan lamanya sebelum wabah tertawa ini berhenti total.

 

3. Hujan Binatang

Hujan binatang ini dapat berupa hujan burung, kelelawar, ikan, bahkan cacing dan berudu. Terjadi di beberapa penjuru dunia.

 

Para ilmuwan melaporkan bahwa kemungkinan besar ada badai dengan kecepatan tinggi dan angin puting beliung yang melewati air, sehingga menyedot hewan untuk kemudian dijatuhkan di tempat yang jauh.

 

Nyaris selama satu abad ini, para penduduk Honduras merayakan apa yang disebut Lluvia de Peces (Hujan Ikan) setiap tahun. Ikan ini dipercaya disedot dari laut dan dijatuhkan 140 mil ke daratan atau mungkin ikan tersebut disedot dari semacam sumber air bawah tahan.

 

4. Sungai Paling Terpolusi di India tiba-tiba menjadi ‘manis’

Fenomena ini ditemukan oleh beberapa penduduku Mumbai yang tiba-tiba merasakan air di Sungai Mahim Creek, salah satu sungai paling terpolusi di India, yang menerima ribuan ton limbah mentah dan limbah industri setiap hari, tiba-tiba menjadi manis. Selama beberapa jam, penduduk Gujarat pun mengatakan bahwa air laut di pantai Teethal berubah manis.

 

Dewan Pengendali Polusi Maharashtra (The Maharashtra Pollution Control Board) telah mengeluarkan peringatan agar tidak ada penduduk yang meninum air tersebut.

 

Namun orang-orang di sekitar sana tetap mengumpulkan air manis tersebut dalam botol-botol, walaupun banyak sampah dan plastik yang ikut terhanyut dalam arus air.

 

Sekitar pukul 2.00 waktu setempat, para penduduk mulai mengakui bahwa air yang tadinya manis berubah asin kembali.

 

Apakah Anda pernah mengalami kejadian aneh juga? (ilj)




Lima Jenis Bunga yang Bentuknya Menyeramkan

Kabar6-Salah satu tanda cinta yang diberikan seorang pemuda kepada gadis pujaannya adalah seikat atau sekuntum bunga. Tapi, bagaimana jika bunga jenis tengkorak snap dragon yang diberikan?

 

Bisa jadi sang gadis akan berteriak ketakutan. Bagaimana tidak, tengkorak snap dragon adalah salah satu jenis bunga yang bentuknya sangat menyeramkan.

 

Tunggu dulu, ternyata masih ada empat jenis bunga yang bentuknya juga sangat menyeramkan. Apa sajakah itu?

 

1. Tengkorak Snap Dragon (Antirrhinum)

Jika diamati, kelopak benih bunga ini tampak seperti tengkorak kecil yang menggantung di cabang pohon. Hii….menyeramkan ya.

 

2. Darth Vader (Aristolochia Salvadorensis)

Bunga ini terlihat menyerupai Darth Vader, topeng karakter populer Star Wars. ** Baca juga: Desa Terdingin di Dunia itu Bernama Oymyakon

 

3. Anggrek Monyet (Dracula Simia)

Anggrek ini berasal dari hutan tenggara Ekuador dan Peru di ketinggian dari 1000-2000 meter. Sepanjang sejarah, tidak banyak orang yang pernah melihat bunga ini. Tidak usah repot-repot berimajinasi, orang langsung setuju kalau bunga ini berbentuk mirip wajah seekor monyet.

 

4. Alien bahagia (Calceolaria Uniflora)

Bunga ini berasal dari Tierra del Fuego, Amerika Selatan. Bunganya kuning, putih, dan berwarna kemerah-merahan terlihat seperti alien yang bahagia.

 

5. Anggrek Macan (Rossioglossum Grande)

Tanaman epifit ini berasal dari Guatemala, Beliza dan Mexico yang tumbuh di dataran tinggi dari 1400 sampai 2700 m dpl. Termasuk anggrek yang cukup mahal, berukuran relatif besar, diameter bisa mencapai sekitar 15 cm. Warna dan coraknya sangat eye catching, didominasi warna kuning emas mengkilat (glossy), dengan ornamen loreng warna coklat tua kemerahan. Pantas saja anggrek ini kadang disebut tiger orchid, alias si harimau loreng.

 

Meskipun terlihat unik dan seram, jenis-jenis bunga di atas patut dilestarikan lho.(ilj)




Desa Terdingin di Dunia itu Bernama Oymyakon

Kabar6-Memasuki musim penghujan tahun ini, tentu saja Anda sudah mempersiapkan baju hangat untuk mengusir udara dingin, yang kadang membuat tulang menjadi ngilu.

 

Banyak orang Indonesia yang memang tidak kuat dengan suhu udara dingin. Maklum, Indonesia adalah negara beriklim tropis yang dengan sinar matahari yanag berlimpah.

 

Nah, tahukah Anda ada sebuah desa yang berada di wilayah Yakutia, Rusia Timur Jauh, yang dijuluki sebagai desa terdingin di dunia? Bagaimana tidak, pada Januari ini rata-rata suhunya berkisar minus 50 derajat celcius. Tempat itu bernama Desa Oymyakon.

 

Bahkan, pernah tercatat suhu di desa tersebut di kisaran hingga minus 71 derajat celcius. Artinya, suhu tersebut merupakan suhu terdingin untuk sebuah permukiman manusia di Bumi.

 

Desa yang berpenduduk kurang lebih 500 orang itu, pada 1920-an hingga 1930-an hanyalah sebuah tempat pemberhentian kecil para penggembala rusa nomaden untuk memberi minum ternaknya di sebuah sumber air panas. ** Baca juga: Intip Penjara Terbaik Di Dunia

 

Namun, pemerintah Uni Soviet pada saat itu membuat suku-suku nomaden tersebut menetap, agar mereka bisa diawasi dengan mudah, sehingga budaya dan teknologi mereka pun ikut berkembang.

 

Saking dinginnya, segala sesuatu yang ada menjadi beku seperti isi tinta, gelas, hingga baterai kehilangan tenaganya. Bahkan tidak jarang penduduk membiarkan mesin mobilnya menyala sepanjang hari karena khawatir akan sukar dihidupkan dalam kondisi dingin.

 

Masalah lain adalah saat warga akan memakamkam jenazah. Kondisi yang beku membuat prosesi pemakaman bisa memakan waktu hingga tiga hari. Pasalnya, mereka harus mencari tanah agar bisa digali, kemudian menempatkan batu bara panas di sekeliling liang lahat. Proses tersebut harus diulang beberapa kali, hingga lubang cukup dalam untuk memakamkan jenazah.

 

Sebagian besar rumah di Desa Oymyakon masih menggunakan batu bara dan kayu untuk pemanas. Karena tidak satu pun tumbuhan yang tumbuh di Oymyakon, warga desa mengandalkan daging rusa dan kuda sebagai makanan utama.

 

Meski hanya mengkonsumsi daging, penduduk desa tidak mengalami malnutrisi, karena mereka minum susu rusa dan kuda yang mengandung banyak mikronutrien.

 

Ironisnya, Oymyakon sebenarnya mempunyai arti “air yang tidak pernah membeku”. Namun kondisi yang terjadi pada Desa Oymyakon justru sebalaiknya.(ilj)




Intip Penjara Terbaik Di Dunia

Kabar6-Menjadi penghuni hotel prodeo alias penjara, tentu saja tidak pernah terbersit dalam benak kita. Terbayang dinginnya sel penjara, fasilitas yang tidak memadai, dan lingkungan yang kotor serta berbau.

 

Namun gambaran umum tentang penjara akan berubah drastis setelah Anda melihat Bastoy Prison. Penjara yang terletak di sebuah pulau kecil di Norwegia ini laksana tempat wisata.

 

Ditumbuhi pepohonan pinus, pantai berbatu, peternakan pedesaan yang dikelola sendiri, pondok-pondok kayu, semuanya nyari sempurna sebagai lokasi liburan yang romantis.

 

Berdasarkan liputan CNN, Penjara Bastoy yang terletak di sebuah pulau satu mil persegi di selatan Norwegia ini tidak seperti biasanya, antara lain narapidana memiliki kunci kamar sendiri.

 

Di Penjara Bastoy, sekitar 115 tahanan dapat berjemur, memancing, ke pantai, bermain tenis, bahkan sauna dengan nyaman. Padahal, narapidana tersebut sebagian besar dihukum karena kejahatan serius seperti pembunuhan dan perkosaan. ** Baca juga: Inilah Mobil Kepala Negara Tercanggih Di Dunia

 

Semua tahanan di Bastoy juga diharuskan untuk memiliki pekerjaan di pulau itu dan harus menggunakan bagian dari gaji bulanan mereka untuk membayar kebutuhan makanan masing-masing.

 

Uniknya, meskipun kemungkinan melarikan diri dari Penjara Bastoy sangat terbuka lebar, namun dari catatan yang ada, tak satu pun narapidana yang mencoba melakukannya.(ilj)




Inilah Mobil Kepala Negara Tercanggih Di Dunia

Kabar6-Pernahkan Anda membayangkan seberapa canggih mobil dinas yang digunakan oleh sejumlah Kepala Negara di seluruh dunia? Terbayang pula bagaimana pengamanan maksimal yang wajib diberikan kepada para pemimpin negara saat menjalankan tugas mereka.

 

Nah, bagi Anda yang penasaran, berikut lima mobil Kepala Negara tercanggih di dunia:

 

1. Amerika Serikat

Barack Obama, Presiden Amerika Serikat, menggunakan mobil kepresidenan Cadilac One, yang merupakan jenis terbaik di kelas. Mobil ini terkenal dengan julukan The Beast.

 

Mobil kepresidenan yang digunakan Obama tersebut berlapis baja dan dilengkapi dengan sistem komunikasi, body, dan kaca anti peluru. Pada kabinnya terdapat fitur keamanan anti gas beracun. ** Baca juga: Ajaib, Satu Jam Setelah Dinyatakan Hamil, Perempuan Ini Langsung Melahirkan

 

2. Inggris

Ratu Elizabeth II menggunakan Bentley State Limousine untuk kegiatannya sehari-hari. Mobil resmi kenegaraan ini dimodifikasi pada 2002. Secara utuh, mobil ini dirancang nyaris sama dengan kompetitornya, Mercedes Benz.

 

3. Rusia

Presiden Rusia, Vladimir Putin, memakai Mercedes Benz S-Class Limousine, sebagai kendaraan resmi kepresidenan. Mobil ini dilengkapi body berlapis baja anti peluru dan sistem komunikasi kelas satu, yang memungkinkan presiden berkomunikasi secara langsung serta berkoordinasi dengan siapa pun dan di mana pun.

 

4. Perancis

Renault Vel Satis rupanya mampu mencuri perhatian Nicholas Sarkozi, saat menjabat sebagai Presiden Perancis. Tentu saja dilengkapi sistem keamanan terbaik, sehingga menjadi mobil favorit selama bertugas.

 

5. Jepang

Kaisar Jepang, Akihito, ternyata memilih mobil klasik yaitu Toyota Century Royal, dengan sistem canggih yang membuatnya aman dari kudeta atau penembakan di jalan.

 

Harga mobil klasik favorit Kaisar Negeri Matahari Terbit ini adalah Rp4,6 miliar. Mobil ini juga dilengkapi dengan bahan granit di bagian pintunya dan body anti peluru.

 

Bagaimana dengan mobil milik Anda? Tentu saja telah dirancang sedemikian rupa sehingga Anda selalu merasa nyaman selama di perjalanan. Tapi, tanpa body anti peluru khan?(ilj)




Ajaib, Satu Jam Setelah Dinyatakan Hamil, Perempuan Ini Langsung Melahirkan

Kabar6-Umumnya, perempuan akan melahirkan setelah mengandung selama sembilan bulan. Dan biasanya pula, perempuan yang tengah mengandung memiliki ciri-ciri yang kasat mata, seperti perut yang besar.

 

Namun kejadian unik sekaligus ajaib menimpa Katherine Kropas. Seperti dilansir dari nydailynews.com, perempuan berusia 23 tahun ini awalnya hanya mengeluh sakit perut parah, sehingga dia memutuskan pergi ke rumah sakit.

 

Sesampainya di sana, dokter yang memeriksa mengatakan bahwa Katherine tengah mengandung sembilan bulan. Dan satu jam setelah diagnosa tersebut, tepatnya pukul 23.06 waktu setempat, Katherine pun melahirkan bayi perempuan seberat 4,5 kg dengan selamat.

 

Menurut Katherine, selama ini dia tidak pernah merasakan gejala kehamilan pada umumnya seperti morning sickness. ** Baca juga: Mimpi yang Berarti Pertanda baik.

 

Kisah Katherine sepertinya dapat menjadi pembelajaran untuk Anda yang telah menikah. Jika mengalami terlambat datang bulan atau nyeri perut, jangan tunda, segera periksakan keluhan yang dialami, siapa tau ternyata Anda mengalami kejadian seperti Katherine.(ilj)




Mimpi yang Berarti Pertanda baik

Kabar6-Setiap orang pasti pernah bermimpi. Ada yang mempercayai mimpi adalah sesuatu yang bakal terjadi di kemudian hari, namun banyak juga yang mengganggap mimpi hanyalah sekadar bunga tidur.

 

Lantas, untuk yang percaya bahwa mimpi adalah pertanda kejadian yang akan menimpa Anda, pasti merasa penasaran jika suatu hari mimpi tentang sesuatu.

 

Nah, berikut ini adalah mimpi yang mempunyai pertanda kalau Anda akan mendapatkan sesuatu yang menguntungkan. Yuk simak ulasannya. ** Baca juga: Makanan Lezat yang Mematikan.

 

1. Mimpi kejatuhan durian

Siapa sih yang mau kejatuhan durian? Namun dalam dunia mimpi, yang terjadi adalah sebaliknya. Jika Anda mimpi kejatuhan durian, itu pertanda kalau Anda akan mendapat uang. Asyik khan?

 

2. Mimpi menangis kencang

Walaupun terdengar menyedihkan, namun jika bermimpi menangis kencang, pertanda Anda akan mendapat uang yang tak terduga datangnya.

 

3. Mimpi menggendong bayi laki-laki

Kabar baik untuk Anda yang bermimpi menggendong bayi laki-laki, karenaa perlambang Anda akan mendapat rezeki.

 

4. Mimpi bertemu hantu

Salah satu hal yang menakutkan adalah mimpi bertemu hantu. Namun jangan salah, karena konon hantu dan uang saling berhubungan. Jadi jika Anda mendapat mimpi seperti ini, pertanda akan mendapat keuntungan yang besar.

 

5. Mimpi Melahirkan

Jika Anda adalah perempuan, dan bermimpi melahirkan, ini pertanda baik lho. Mimpi melahirkan dapat bermakna seseorang akan mendapat banyak rezeki atau keinginannya akan segera tercapai.

 

Apa pun mimpi yang Anda alami, sebenarnya semua tergantung kepada diri sendiri, percaya atau tidak pada mimpi. Karena rezeki, jodoh, dan maut adalah di tangan Tuhan.(ilj)




Makanan Lezat yang Mematikan

Kabar6-Makanan yang memiliki citarasa istimewa tentu saja segera masuk daftar sebagai makanan favorit. Namun apa jadinya jika makanan lezat itu dapat membuat Anda sakit, bahkan mematikan?

 

Berikut makanan yang tergolong dapat mematikan itu:

 

1. Ikan Buntal

Ikan buntal yang disebut juga ikan fugu, adalah salah satu hidangan lezat di Jepang. Tidak heran jika terdapat lebih dari 3.800 restoran fugu di Jepang.

 

Bahkan, koki yang mengolah ikan fugu harus melewati pelatihan keras selama bertahun-tahun untuk mendapat sertifikasi sehingga diperbolehkan untuk menyiapkan ikan fugu yang siap dimakan. Karena ikan fugu terkenal memiliki kemampuan membunuh, jika dihidangkan dengan cara yang salah.

 

2. Casu Marzu

Casu Marzu merupakan keju busuk berbelatung, yang merupakan tradisi orang Sardinia, sebuah pulau di Italia. Keju diletakkan di alam terbuka, dan membiarkan lalat bertelur di dalamnya.

 

Selanjutnya, ribuan belatung akan menetas dan memakan keju tersebut, sehingga menyebabkan fermentasi. Ketika ditelan, larva dapat melahirkan melalui dinding usus manusia dan menyebabkan penyakit parah. ** Baca juga: KB Unik Zaman Dulu.

 

Karena itulah, hidangan ini telah dilarang di seluruh Eropa, meskipun ada juga yang menjualnya di pasar gelap.

 

3. Hakarl

Merupakan hiu yang berasal dari Greenland, tidak memiliki saluran kemih dan sangat beracun. Untuk menyajikan hidangan tradisional Islandia ini, sang koki harus memfermentasikannya dan menggantungnya selama enam bulan agar zat beracun yang menumpuk dalam daging dapat tersaring.

 

4. Ackee

Buah nasional Jamaika, ackee ini sebenarnya berasal dari Afrika Barat. Apabila dikonsumsi sebelum benar-benar matang, ackee dapat menyebabkan Jamaican vomiting sickness atau penyakit muntah Jamaika, yang disebabkan oleh racun bernama hypoglycin. Biji hitam ackee selalu beracun.

 

Penyakit muntah Jamaika dapat mengakibatkan koma yang berujung kematian. So, masih berani mencoba keempat makanan lezat di atas? (ilj)