1

Simak Tanaman yang Mengandung Energi Positif

ilustrasi bbs

ilustrasi bbsKabar6-Umumnya setiap rumah memiliki tanaman yang biasanya ditanam di sekitar pekarangan atau di dalam pot. Selain sebagai penghias taman yang sedap dipandang mata, juga membuat sirkulasi udara di sekitar rumah menjadi segar. Ada beberapa jenis tanaman yang menurut feng shui dipercaya dapat membawa hoki atau keberuntungan bagi penghuni rumah.

 

Tanaman apa aja sih yang membawa energi positif?

 

1. Bambu Air

Tanaman ini mirip dengan bambu pada umumnya, hanya saja bentuk atau ukurannya lebih kecil atau mini. Di bagian batangnya tumbuh daun-daun. Menurut ilmu Feng shui, bambu air dapat membawa kebahagiaan, keberuntungan, dan kemakmuran bagi penghuni rumah. Bambu air juga dapat melindungi penghuni rumah dari energi negatif.

 

2. Kemangi

Selain sebagai pelengkap lalapan, kemangi adalah simbol gairah, cinta, keberuntungan, kemakmuran, dan kecantikan. Masyarakat Tionghoa percaya bahwa tumbuhan kemangi dapat mengurangi energi negatif. kemangi juga dapat menyerap niat jahat seseorang. Di dalam daun kemangi terdapat kandungan zat anti septic, anti bakteri, dan anti depresan.

 

3. Bunga Melati

Tidak hanya menyebarkan harum yang semerbak, melati juga dapat menumbuhkan asmara dan tetap hangat. Melati konon dapat menumbuhkan rasa kasih sayang dan kekayaan bagi penghuni rumah. Selain harum, warna putihnya juga dapat menenangkan pikiran dan juga dapat memberikan kesegaran tersendiri.

 

4. Sereh

Bukan saja sebagai pelengkap bumbu dapur, sereh pun dapat menghadirkan kebahagiaan dan keceriaan apabila diletakan di dalam rumah. Tanaman sereh juga menjadi simbol persahabatan dan kerukunan. Bagi Anda yang menempatkan tanaman sereh sebagai tanaman hias di rumah Anda, energi positif akan terus meningkat dan mengalir. Tanaman sereh pun bermanfaat untuk kecantikan dan kesehatan.

 

5. Bunga Lavender

Tanaman lavender yang berbentuk unik serta berwarna  ungu, jika diletakkan dalam rumah dapat menciptakan efek damai bagi penghuni rumah. Rejeki juga akan terus mengalir berkat tanaman lavender. **Baca juga: Bentuk Tangan, Jari, Karakter, Dan Pekerjaan Anda.

Bagaimana dengan tanaman di sekitar rumah Anda?(bbs)




Bentuk Tangan, Jari, Karakter, Dan Pekerjaan Anda

ilustrasi bbs

ilustrasi bbs

Kabar6-Telapak tangan termasuk jari, adalah bagian tubuh yang sangat penting untuk menjalani tugas sehari-hari.

Bisa dikatakan hampir 100 persen kegiatan kita pasti melibatkan bagian tubuh yang satu itu. Apa jadinya jika kita memiliki telapak tangan beserta jari-jari?

Di sisi lain, bentuk tangan dan jari dapat menunjukkan karakter seseorang, termasuk pekerjaan apa saja yang cocok untuk orang tersebut. Ada empat patokan klasifikasi tangan, yaitu:

1. Jari pendek: kurang dari ¾ telapak.

2. Jari panjang: lebih dari ¾ telapak.

3. Telapak pendek: sama atau lebih pendek dari jari.

4. Telapak panjang: lebih panjang dari jari.

Nah, berikut bentuk-bentuk tangan berdasarkan feng shui:

1. Tangan Tanah atau tangan praktis.
Menunjukkan karakter teguh, kerja keras, praktis, dan sederhana. Memiliki ciri jari pendek, telapak pendek (persegi).

Kepribadian: jujur, pekerja keras, terus terang, berpendirian teguh.

Mentalitas: rasional, logis, pasif.

Emosi: stabil, kokoh, tidak rumit, tidak suka diperlihatkan.

Pekerjaan: kerja keras, praktis, sesuai aturan, butuh rutinitas, benci perubahan, suka alam bebas, benci terkungkung di ruangan, senang keterampilan tangan.

Hobi: berkebun, mengerjakan pekerjaan tangan.

Pekerjaan yang cocok: petani, tukang kebun, pengurus kebun binatang, ahli ekonomi, tukang kayu, dekorator, pengemudi, operator mesin pabrik, akuntan, dokter, dokter hewan, ahli geografi, ahli geologi, penambang, guru, pengacara, penjaga pintu kereta api, hakim, teknisi.

2. Tangan Udara atau tangan intelektual.

Menunjukkan karakter penuh gairah hidup, cerewet, menggairahkan, penuh rasa ingin tahu. Memiliki ciri jari panjang, telapak pendek.

Kepribadian: cerdik, rasional, pandai mengungkapkan pikiran, waspada, teratur, pembicara dan komunikator yang baik, suka berada di lingkungan banyak orang, riang, cerewet, penuh perhatian pada segala hal, fleksibel, mudah menyesuaikan diri.

Mentalitas: penuh rasa ingin tahu, sibuk, cerdas, pandai, senantiasa belajar.

Emosi: seimbang, mampu mengendalikan diri, berkepala dingin.

Pekerjaan: harus merangsang, benci pekerjaan rutin, butuh keanekaragaman dan perubahan.

Hobi: melakukan perjalanan, membaca, nonton, adu pendapat, menulis.

Pekerjaan yang cocok: penyelidik, peneliti, guru/dosen, biro perjalanan, pramugari, wartawan, penulis, editor, penerbit, komunikasi, konsultan, real estate, fotografer, humas, perhotelan.

3. Tangan Api atau tangan intuitif.

Menunjukkan karakter ekstrovert, sibuk, antusias, energetik. Memiliki ciri jari pendek, telapak panjang.

Kepribadian: suka keceriaan, gembira, antusias, kuat, tidak berpura-pura, individualis, bergairah hidup, memberi inspirasi, bersemangat, tidak menutup diri, suka pamer.

Mentalitas: cerdas, pandai, siaga.

Emosi: penuh gairah, emosional, mudah berubah pendirian, cepat marah.

Pekerjaan: suka menolong, selalu sibuk, suka memimpin, pandai mengorganisir, mampu memberi inspirasi dan menggerakkan orang lain, sikap positif, berjiwa kepemimpinan, mampu mengatasi situasi yang penuh stres.

Hobi: segala jenis olahraga, dansa, kerja sosial, kerajinan tangan.

Pekerjaan yang cocok: wiraswasta, manajer, dosen, olahragawan, perancang, dealer, saham, misionaris, politikus, penulis, ahli kerajinan, seniman, tabib.

4. Tangan Air atau tangan sensitif.

Menunjukkan karakter introvert, emosional, memikat, sensitif, artistik, imajinatif. Memiliki ciri jari panjang, telapak panjang.

Kepribadian: lembut, sensitif, penyayang, terpelajar, sopan, berselera tinggi, mudah terpengaruh, memiliki tendensi untuk berangan-angan, pemurung.

Mentalitas: pendiam, pemikir, tafakur.

Emosi: sangat sensitif, pemurung, bersungut-sungut, emosi mengalahkan alasan.

Pekerjaan: memerlukan lingkungan kerja yang tenang dan tidak menimbulkan stres, tak dapat menghadapi. tekanan, tidak praktis namun sangat baik bila menangani pekerjaan yang halus dan membutuhkan ketelitian, telaten, mudah bosan.

Hobi: hal-hal yang berkaitan dengan ramalan, melukis, membuat sketsa, museum, galeri seni, musik.

Pekerjaan yang cocok: seniman, sastrawan, perancang mode, model, fesyen, bisnis, paranormal, musisi, aktor, peneliti, astrolog, tabib, psikolog, desainer interior, perawat, dokter. **Baca juga: Jenis Rambut Dapat Menandakan Watak Anda (Bagian 2).

Apakah tangan Anda sesuai dengan karakter dan pekerjaan Anda sekarang?(bbs)




Jenis Rambut Dapat Menandakan Watak Anda (Bagian 2)

ilustrasi bbs

ilustrasi bbsKabar6-Beberapa jenis rambut yang menggambarkan watak seseorang sudah diulas sebagian pada artikel pertama (Jenis Rambut Dapat Menandakan Watak Anda, Bagian 1). Berikut ciri-ciri yang lain:

 

 

Apabila rambut menutupi dahi menunjukkan seseorang menderita sesuatu yang tidak ingin diungkapkan. memiliki watak baik dan lembut meskipun sering tidak terlihat. Sementara jika rambut menutupi pipi, menandakan orang itu sangat berani dan penuh keraguan, juga sering bermasalah dalam setiap jenis hubungan.

 

Belahan rambut Dilihat dari cara menyisir. Apabila disisir dari tengah, menunjukkan orang tersebut jujur, berani, dan realistis. Cara menyisir ke kiri menandakan kecenderungan romantis. Jika disisir ke belakang, tidak selalu menunjukkan perasaan yang sebenarnya, memiliki watak yang mulia, dan sangat pengertian pada anak-anak.

 

Menurut fisiognomi dari Barat, ilmu wajah (penggambaran kualitas watak dan sikap seseorang), perempuan yang memiliki rambut menutupi pelipis, kurang memiliki nalar dan logika. Apabila garis rambutnya bulat mulus, tandanya orang itu mudah diajak bergaul dan didekati. Tetapi jika garis rambut bergerigi atau tidak rata, biasanya memiliki sifat pemarah, pemberontak, dan suka merajuk.

 

Fisiognomi Suriah menjelaskan, seseorang yang rambutnya tidak bisa tumbuh panjang menandakan orang itu suka akan percintaan muluk, namun sering mengalami kegagalan. Jika memiliki rambut sangat tipis/sedikit ditambah berbadan gemuk, menandakan orang itu bakal mendapat banyak rintangan dan kejadian yang tidak mengenakkan. Sebaliknya, apabila memiliki rambut terlalu banyak/lebat dan berbadan kurus, menandakan bakal menikah lebih dari satu kali. Sedangkan jika rambut cepat memutih/beruban, akan berpisah dengan sanak keluarga ke lain tempat atau bakal mengalami dua kali perjodohan.

 

Fisiognomi India memaparkan, rambut yang membawa keberuntungan memiliki ciri-ciri halus, hitam, lembut, berkilau, dan sedikit ikal pada ujungnya. Hal itu menandakan kebahagiaan dan kemakmuran. Apabila rambut tebal, kasar, ujungnya bercabang, jarang-jarang, dan kering atau berwarna putih, menunjukkan akan menderita dan miskin.**Baca juga: Jenis Rambut Dapat Menandakan Watak Anda (Bagian I).

 

Apa jenis rambut Anda? Apa pun itu, tetaplah bersyukur dan optimis menjalani hidup.(bbs)




Jenis Rambut Dapat Menandakan Watak Anda (Bagian I)

ilustrasi bbs

ilustrasi bbsKabar6-Rambut dan bulu adalah bagian dari tubuh yang dianggap mampu menceritakan watak dan peruntungan seseorang. Rambut dinilai sebagai ukuran dari daya tahan dan kekuatan diri seseorang. Dalam ajaran feng shui, tubuh yang lebih penting adalah kualitas rambut, jumlah rambut, warna rambut, kilauan rambut, arah pertumbuhan rambut, dan keseluruhan rambut tubuh secara umum.

 

Menurut pakar fisiognomi atau ilmu wajah (penggambaran kualitas watak dan sikap seseorang) Tiongkok, rambut yang bagus harus subur, tumbuhnya tidak kasar, halus, tidak jarang, tidak terlalu kaku, tidak terlalu lemas, lurus, dan tidak keriting. Juga tumbuhnya tidak menutupi dahi, sementara di bagian belakangnya tidak sampai tumbuh di bagian leher.

 

Perempuan yang dahinya dipenuhi rambut, lehernya pun penuh rambut, kendati rambut itu begitu bagus, menandakan dia tidak bisa berpikiran luas. Sementara perempuan yang memiliki rambut hitam, tebal, besarnya sedang, mengkilap, tidak sampai menutupi dahi, tidak tumbuh sampai leher, menandakan kejujuran. Meskipun bertabiat keras, namun hal itu berada pada jalan yang benar.

 

Perempuan yang rambutnya tidak bisa tumbuh panjang, dapat menjadi nyonya kaya, tetapi tidak bisa mendapatkan kesenangan. Rambut berwarna hitam pekat menandakan orang tersebut pantang menyerah, tidak gampang putus asa, dan disukai banyak orang.

 

Rambut yang agak ikal berarti mudah terpengaruh, namun berotak cerdas. Rambutagak kemerahan mempunyai kelakuan yang tidak bisa diduga, dan tidak suka hidup teratur. Meskipun begitu, si ikal mempunyai kehidupan yang menyenangkan. **Baca juga: Inilah Letak Kolam Renang Terbaik Menurut Fengshui.

 

Jika memiliki rambut hitam lemas, menandakan tulus hati, namun pikirannya mudah berubah. Apabila rambut hitam berkilauan menunjukkan suka ilmu pengetahuan, sabar namun tegas. Sebaliknya, jika memiliki rambut jarang, pertanda tidak pandai menyimpan uang dan keras kepala. Rambut kaku menunjukkan pantang menyerah, tegas, dan berani. Rambut lebat berarti dia pandai bicara dan banyak akal.(bbs)

 

Bersambung




Inilah Letak Kolam Renang Terbaik Menurut Fengshui

ilustrasi bbs

ilustrasi bbs

Kabar6-Di kota besar seperti Jakarta, kolam renang sudah menjadi salah satu fasilitas pribadi yang dimiliki keluarga. Umumnya perumahan di kawasan elite memiliki kolam renang yang terletak di pekarangan rumah.

Menurut fengshui, air yang diam atau tidak mengalir dalam jumlah besar mengandung energi “Yin”, Chi dalam air yang terkumpul ini berguna untuk menyeimbangkan energi yang dalam rumah. Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan seperti;

1. Letak kolam renang sebaiknya tidak berdekatan engan rumah karena dapat menyedot energi “Yang” dari dalam rumah yang dapat menyebabkan berbagai masalah.

Secara sederhana dapat dijelaskan udara lembab yang berasal dari kolam renang akan menimbulkan penyakit penghuni rumah apabila terpapar secara terus menerus.

2. Sebaiknya tidak membuat kolam renang di dalam rumah atau di basement. Menurut fengshui kolam renang pada basement mengandung pengaruh ketidakstabilan dalam kehidupan.

Sementara kondisi lingkungan dalam ruangan yang lembab menjadikan lumut mudah berkembang sehingga membutuhkan biaya perawatan yang mahal.

3. Tidak membuat kolam renang di sebelah selatan. Menurut fengshui, arah selatan terdapat energi api, sehingga dikhawatirkan kolam renang akan menghancurkan energi api tersebut.

Lokasi terbaik untuk letak kolam renang adalah pada posisi timur dan tenggara. **Baca juga: Lokasi Sumur Dapat Berpengaruh Pada Energi Positif.

4. Buatlah bentuk kolam renang seakan memeluk rumah dengan sudut-sudut yang membulat. Menurut fengshui, bentuk kolam renang yang paling baik dan menguntungkan adalah bentuk kolam renang yang seakan memeluk rumah, dan menghindari sudut-sudut tajam.(bbs)

 




Mukamu Keberuntunganmu

ilustrasi bbs

ilustrasi bbs

Kabar6-Meskipun dalam masyarakat umum bentuk tubuh tidak berhubungan langsung dengan keberuntungan, dalam masyarakat Tiongkok ciri-ciri seperti tanda lahir, bentuk muka, hingga ciri-ciri tubuh memiliki hoki sendiri-sendiri.

Feng shui yang menelaah ciri-ciri dalam tubuh manusia ini biasa disebut kua mia yang artinya kira-kira melihat peruntungan.

Berdasarkan ciri-ciri fisiknya, peruntungan manusia bisa digolongkan menjadi tiga macam, fu gue (kaya dan mulia), fu show (bahagia dan panjang umur), dan fu giean (kaya tapi tidak mulia).

Tampang paling hoki (fu gue) dipegang oleh bentuk muka bulat yang memiliki hidung, kuping, dan mulut lebar serta mata besar. Sebaliknya jika bentuknya sedang-sedang saja atau cenderung kecil, otomatis mengarah pada peruntungan fu show atau fu giean.

Jika Anda memiliki bentuk muka mirip kotak hoki, kadar rezekinya masih berada di bawah si muka bundar. Wajah oval atau lonjong tak terlalu menggembirakan, sedangkan wajah segitiga dianggap dekat dengan kemiskinan.

Sementara itu, kua mia membagi tubuh manusia atas tiga bagian yaitu kepala mewakili langit, badan identik dengan manusia itu sendiri, kaki diibaratkan bumi.

Konon orang yang memiliki badan lebih panjang dari kaki, memiliki hoki paling bagus. terlebih jika telapak kakinya memiliki guratan mirip naga.

Bentuk tangan manusia juga bisa dilihat peruntungannya. Anda harus berhati-hati dengan teman yang memiliki warna telapak dan punggung tangan yang sama persis, karena selain tidak hoki juga cenderung licik. **Baca juga: Warna Pengaruhi Keberuntungan Anda.

Dari ciri-ciri di atas, Anda pun harus yakin bahwa mendapat keberuntungan maupun rezeki yang berlimpah, tentu saja tidak lepas dari doa dan usaha yang Anda lakukan.(bbs)

 




Warna Pengaruhi Keberuntungan Anda

ilustrasi bbs

ilustrasi bbs

Kabar6-Dalam masyarakat Tionghoa, ada kepercayaan bahwa salah satu penyebab baik buruknya pengaruh feng shui berasal dari warna. Seperti diketahui, warna dalam feng shui memang sulit dipisahkan dari falsafah Tiongkok kuno.

Secara sederhana, contoh penjabaran warna dalam feng shui dapat dijelaskan sebagai berikut. Misalnya merah melambangkan api dan mewakili arah selatan, maka feng shui tidak menolerir apabila dapur yang erat dengan kompor atau api, terletak di bagian selatan rumah atau ruangan didominasi warna merah.

Api yang terlalu banyak diyakini akan menyebabkan emosi penghuni rumah meningkat, bahkan menjurus ke arah yang sukar dikendalikan.

Warna hijau, dianggap mewakili ketenangan dan kesegaran. Hijau merupakan warna utama tanaman. Sementara Kuning adalah warna matahari, diyakini perlambang panjang umur.

Zaman dulu, banyak istana kerajaan di Tiongkok yang memakai dekorasi kain berwarna kuning emas, karena melambangkan keanggunan atau kemuliaan. Sementara warna putih melambangkan kegagalan dan serangan penyakit. **Baca juga: Ketahui Nasib Anda Melalui Alam.

Warna merupakan sisi keberuntungan seseorang. Bahkan, warna merupakan salah satu sarana untuk menyeimbangkan energi chi. Jadi, mulai saat ini tidak ada salahnya mengganti warna favorit yang mengarah pada ketidakberuntungan Anda.(bbs)




Ketahui Nasib Anda Melalui Alam

ilustrasi bbs

ilustrasi bbsKabar6-Salah satu sub feng shui yang mengajarkan agar manusia lebih peka terhadap tanda-tanda yang ditunjukkan oleh alam adalah tao feng shui. Tidak hanya dalam kondisi sadar, saat sedang tidur pun manusia dituntut peka terhadap alam.

Mempraktikkan tao feng shui dapat dimulai dari penglihatan, pendengaran, perasaan, pemikiran, dan gerakan yang mungkin adalah tanda-tanda yang alam berikan kepada kita. Melatih kepekaan tersebut harus juga dibarengi dengan pemikiran yang positif.

Berikut tanda-tanda positif yang ditunjukkan alam:

1. Orang yang melihat bentuk naga pada langit dipercaya akan bernasib baik alias mendapat keuntungan yang sangat besar

2. Orang bermimpi tidur dengan mayat, akan mendapat rejeki atau akan menjadi orang kaya atau kekayaan bertambah banyak. Namun mimpi ini sebaiknya tidak diceritakan kepada orang lain.

3. Bermimpi meninggal artinya Anda akan mendapat hal-hal baru atau jika mempunyai masalah akan segera selesai.

 

Dalam Tao feng shui dijelaskan bahwa seandainya tanda-tanda atau mimpi tersebut menakutkan, maka bisa dilawan dengan berpikir kebalikannya yaitu sesuatu yang menguntungkan.

Anda tentu pernah mengalami kejadian tidak bisa bangun dari atau saat tidur tubuh merasa berat seperti ada yang menindih. Jika kejadian ini menimpa Anda, gerakkan saja kelingking jari, maka Ada akan segera normal kembali. Kelingking dipercaya tidak pernah ikut dalam proses ketidaksadaran.

Sebenarnya hal yang sedang terjadi adalah kita sedang menyatu dengan alam. Dalam istilah ilmu perbintangan, kita sedang mengalami titik transit, menyatu dengan alam cosmos. Anda dapat menghindari perasaan takut dengan mengendalikan secara sadar keadaan tersebut dan berdoa memohon keberuntungan karena berdoa pada saat-saat tersebut dipercaya akan lebih gampang terkabul karena kita sudah berada di makro kosmos.(bbs)




Tidur Nyenyak Ala Feng Shui

ilustrasi bbs

ilustrasi bbsKabar6-Tidur berkualitas sangat baik untuk menjaga kesehatan sekaligus kebugaran tubuh. Salah satu elemen penting agar tidur kita nyenyak adalah dengan menerapkan letak kamar sesuai feng shui, agar dapat menarik dan menyalurkan energi positif.

 

Berikut feng shui yang disarankan agar tidur kita menjadi nyenyak:

1. Kaki tempat tidur sebaiknya tidak mengarah langsung ke pintu kamar, karena akan menghalangi aliran energi positif.

2. Usahakan kamar tidak dipenuhi oleh perabotan, karena energi Chi agar bekerja sempurna apabila kamar tidur tertata rapi.

3. Sebisa mungkin menggunakan perabot kamar bersudut lembut, karena sudut tajam dapat menghasilkan energi negatif bernama Sha Chi yang akan memicu penyakit dan kemiskinan.

4. Senantiasa menutup pintu kamar mandi, karena pintu kamar mandi yang terbuka akan menarik energi positif.

5. Menjauhkan peralatan elektronik (komputer, ponsel, televisi dll) minmal lima hingga enam meter dari tempat tidur, karena medan elektromagnet yang dikeluarkan peralatan elektronik tersebut berdampak negatif untuk kesehatan Anda.

6. Tidak meletakkan peralatan bekerja di dekat tempat tidur untuk menghalangi energi negatif.

7. Memilih cat dinding berwarna lembut karena dapat menciptakan suasana nyaman dan damai.

8. Rutin membuka jendela kamar tidur agar energi positif bersirkulasi dengan baik dalam kamar Anda. **Baca juga: Ini Posisi Terbaik Ruang Kerja Versi Fengshui.

Selamat mencoba kedelapan tips tadi, siapa tahu kualitas kesehatan Anda pun semakin meningkat. (bbs)




Ini Posisi Terbaik Ruang Kerja Versi Fengshui

Kabar6-Fengshui sering dijadikan pedoman dalam menata ruangan. Harapannya, agar memperoleh keberuntungan. Begitupun pada ruang kantor, fengshui diyakini bisa mempengaruhi harmonisasi karier.

Penasaran? Coba saja terapkan beberapa aturan ini di ruang kerja Anda. Meski tak mutlak untuk diterapkan, namun saran fengshui perlu dipertimbangkan juga, lho. Ajaran fengshui sangat mengutamakan keharmonisan antara air, angin, dan bumi.

Ini merupakan unsur utama kehidupan. Jika unsur-unsur ini ditata dengan baik, menurut kepercayaan China, rezeki dan kesehatan akan mengalir dengan baik.

1. Hindari duduk menghadap dinding atau membelakangi jendela. Ini dianggap bad luck terhadap apa pun yang Anda kerjakan di kantor. Tapi, bila tidak ada pilihan lain, cobalah menghalau bad luck dengan memasang lukisan atau gambar pada dinding di belakang Anda.

Jika Anda terpaksa duduk membelakangi jendela, letakkan cermin kecil di atas komputer atau di atas meja, sehingga pengaruh buruk dari jendela bisa dihindari.

2. Bila dibelakang kursi ada rak buku terbuka (tanpa pintu penutup), sebaiknya ubah posisi duduk Anda. Rak terbuka diyakini akan menangkap semua ‘chi’ (energi kreatif dari tubuh) selama Anda bekerja seharian. Jika Anda tidak mengubah posisi duduk, maka daya kreatif akan terhambat.

3. Untuk file-file penting yang berhubungan dengan pekerjaan, atur rapi dan letakkan di sebelah kiri meja. Ini akan memacu energi yang dapat memperlancar prestasi kerja Anda.

4. Akan lebih baik jika Anda meletakkan meja di arah datangnya cahaya (sinar). Diyakini cahaya dapat mengalirkan energi atau kekuatan pada tubuh dan pikiran saat bekerja. Sekadar informasi, meja berbentuk L tidak bagus untuk kemajuan karier Anda di kantor karena bentuknya dianggap kurang proporsional dengan tubuh seseorang. Jika bisa pilihlah meja berukuran 150 cm x 85 cm.

5. Sebaiknya tidak meletakan kabinet pada bukaan pintu agar pintu terbuka lebar, sehingga orang leluasa keluar atau masuk. Kabinet tinggi semacam rak buku dan kabinet file jangan sampai menggangu pandangan atau memotong alur jalan Anda karena akan menghalangi pergerakan chi ke dalam ruang kantor dan ruang kehidupan Anda.

6. Perhatikan juga penempatan komputer di meja kerja. Konon komputer memiliki energi besar terhadap daya kerja Anda. Itu sebabnya, letakkan komputer di atas meja dengan posisi senyaman mungkin.

Hindari meletakkan asesori yang berlebihan di atas meja, apalagi dengan warna-warna mencolok seperti merah, orange, biru atau ungu. Menurut fengshui, warna-warna ini dapat menyerap energi positif dari komputer. Ada baiknya Anda tidak meletakkan asesoris dekat komputer.

7. Agar lebih rapi, letakkan alat-alat tulis dalam vas bunga kecil. Benda ini diyakini dapat menyerap radiasi elektromagnetik sehingga bisa meningkatkan produktivitas.

Jangan lupa sediakan selalu segelas air minum di meja untuk membantu stamina Anda saat bekerja. Anda bisa meletakkan alat tulis dan air minum di sisi mana saja. Ini takkan memengaruhi peningkatan kreativitas dan wawasan pengetahuan Anda.

8. Anda senang memajang foto orang-orang tersayang? Letakkan pigura di sisi kanan meja. Pilihlah foto-foto yang berkesan ceria sehingga meningkatkan semangat kerja. Keberadaan foto orang terkasih di atas meja kerja juga melambangkan keharmonisan suatu hubungan yang erat.**Baca juga: Energi Positif Ruang Makan Ala Feng Shui.

9. Letakkan tempat sampah di posisi kiri bawah meja dengan jarak berdekatan dengan meja sehingga memudahkan Anda menjangkaunya dan membuang sesuatu ke dalamnya. Ini dapat menghindari gangguan yang dapat menghambat kelancaran kreativitas Anda.(bbs/DjD)