ABK yang Hilang di Perairan Salira Ditemukan Meninggal

Kabar6-Tim Pencarian dan Pertolongan atau SAR Banten menemukan seorang anak buah kapal (ABK) Mooring Romi Putra Mandiri yang hilang di Perairan Salira Kabupaten Serang dalam kondisi meninggal dunia.

“Korban ABK bernama Hayani (35) warga Sumuranja Selatan RT.011/006 Desa Sumuranja, Kecamatan Puloampel, Kabupaten Serang dibawa ke RSUD Cilegon,” kata Kepala Kantor Basarnas Banten Al Amrad dalam keterangan tertulis di Serang, Minggu (18/8/2024).

Sebelumnya tim SAR melakukan pencarian dengan menggunakan RIB 02 Banten pada radius 6 kilometer (Km) dari lokasi kejadian perkara (LKP).

**Berita Terkait:Tim SAR Banten Cari ABK Hilang di Perairan Salira

Korban ABK ditemukan, Minggu (18/8) pukul 10.00 WIB dalam keadaan meninggal dunia pada titik koordinat penemuan 6°0’25.056″S 105°57’31.986″E sejauh 14 Km dari LKP.

Ia menjelaskan, awal kecelakaan laut itu terjadi ketika kapal Mooring Romi Putra Mandiri yang mengangkut tiga ABK mengalami mati mesin secara tiba-tiba saat di tengah laut dengan arus laut kencang dan alur yang lumayan kuat.

Salah satu ABK berusaha menyalakan mesin, namun kapal mengalami hentakan karena terhantam ombak dan salah satu ABK terjatuh ke laut, Sabtu (17/8).

Karena itu, tim SAR diberangkatkan dengan menggunakan RIB 02 Banten untuk melakukan pencarian terhadap korban dibantu dengan Potensi SAR lainnya.

Dengan ditemukannya korban maka Operasi SAR diusulkan ditutup dan unsur- unsur yang terlibat dikembalikan ke kesatuannya masing- masing.(Ant)

 




Kanwil Kemenkumham Banten Beri Remisi 6.284 Napi di HUT RI

Kabar6-Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Provinsi Banten memberikan remisi kepada 6.284 narapidana dari Lembaga Pemasyarakatan, Rumah Tahanan Negara dan Lembaga Pembinaan Khusus Anak di hari ulang tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Provinsi Banten Dodot Adikoeswanto mengatakan 6.284 orang warga binaan yang mendapatkan remisi terdiri dari 6.082 orang mendapatkan Remisi Umum I atau pengurangan sebagian, dan 202 orang mendapatkan Remisi Umum II atau dinyatakan langsung bebas.

“Dari total 9.000 lebih penghuni Lapas/Rutan di Banten, sebanyak 6.082 orang mendapat Remisi Umum I dan 202 orang mendapatkan Remisi Umum II di Peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan RI tahun ini,” kata Dodot dalam keterangan resminya.

**Baca Juga:17 Agustus 2024, 29 Napi di Rutan Klas I Tangerang Bebas

Ia menyebutkan, pemberian remisi umum dan pengurangan sebagian telah dilakukan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku, termasuk Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 22 Tahun 2022 tentang Pemasyarakatan dan Peraturan Pemerintah Nomor 32 Tahun 1999 tentang Syarat dan Tata Cara Pelaksanaan Hak Warga Binaan Pemasyarakatan.

Sementara itu Penjabat Gubernur Banten Al Muktabar mengatakan esensi dari kemerdekaan adalah kebebasan.

Ia menyebut, di dalam lembaga pemasyarakatan warga binaan mendapatkan pembinaan kepribadian dan kemandirian.

Oleh sebab itu, ia pun berharap penambahan ketrampilan itu dapat digunakan para warga binaan untuk menyongsong kehidupan yang lebih baik saat kembali ke masyarakat. Bahkan, bisa menjadi agen penyuluh hukum di lingkungan sekitarnya.

“Upaya membina khususnya menambah ketrampilan dijalankan dengan baik oleh lembaga pemasyarakatan, dan tidak usah berkecil hati saat kembali ke masyarakat, pandanglah sisi positifnya. Percayalah bahwa ada perubahan yang saudara buat dan saudara bisa menjadi lebih baik lagi,” ujar dia.(Ant)

 




Tim SAR Banten Cari ABK Hilang di Perairan Salira

Kabar6-Tim Pencarian dan Pertolongan atau SAR mencari seorang anak buah kapal (ABK) Kapal Mooring Romi Putra Mandiri yang hilang di Perairan Salira Kabupaten Serang, Banten.

“Kami berharap korban bernama Hayani (35) warga Sumuranja Selatan Rt.11/06 Kecamtan Puloampel Kabupaten Serang hari ini bisa ditemukan,” kata Kepala Kantor Basarnas Banten Al Amrad dalam keterangan tertulis di Serang, Minggu (18/8/2024).

**Baca Juga:Jessica Ucapkan Terima Kasih Setelah Hirup Udara Bebas

Peristiwa kecelakaan kapal Mooring Romi Putra Mandiri dengan tiga orang ABK itu terjadi pada Sabtu (17/8) pukul 20:30 WIB, karena di tengah perjalanan mesin kapal mendadak mati di tengah arus laut kencang dengan gelombang cukup tinggi.

Salah satu korban berusaha menyalakan mesin yang mati, tetapi kapal mengalami hentakan dan satu orang hilang dan sampai saat ini belum ditemukan.

“Kami bersama tim SAR gabungan melakukan pencarian di sekitar Perairan Salira, Kabupaten Serang,” katanya.

Menurut dia, korban ABK yang hilang dan terjatuh di Perairan Salira merupakan pekerja bagian Mooring Boat.

Saat ini, tim SAR gabungan melakukan pencarian di sekitar Perairan Salira dengan cuaca berawan,” katanya.(Ant)

 

 




Forum Potensi SAR Banten Bentangkan Bendera Raksasa Untuk Masyarakat Banten

Kabar6-Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke 79 Forum Potensi SAR Banten persembahkan bendera raksasa berukuran 45 kali 30 meter untuk masyarakat Banten. Pembentangan bendera dilakukan di atas permukaan air danau retensi 3 KP3B Curug Kota Serang, Sabtu (17/8/2024).

Ketua Pelaksana Lulu Jamaludin mengatakan terlaksana pembentangan bendera raksasa ini atas kerjasama Forum Potensi SAR Banten berkolaborasi bersama relawan Fesbuk Banten News dan Aparatur pemerintah Provinsi Banten serta dukungan dari semua pihak.

Sebanyak 17 perahu, 8 bendera kecil dan 45 perenang dari berbagai kalangan telah tersertifikasi resmi mulai dari pelajar, mahasiswa, filantropi hingga relawan di bidang bencana dimana semuanya tergabung dalam Forum Potensi SAR, Relawan Fesbuk Banten News serta Aparatur Pemeritah Provinsi Banten.

“HUT RI ke 79 kali ini merupakan sejarah bagi para relawan berkolaborasi dengan unsur pemerintah dalam membentangkan bendera”, ucap Lulu

“Mudah-mudahan dengan kolaborasi seperti ini dapat terus dilakukan baik dalam menjalankan program kegiatan maupun penanganan kebencanaan dan sosial”, tambah Lulu

Selain itu, pembentangan bendera raksasa ini juga merupakan suatu simbol ajakan kepada semua pihak untuk tetap memperhatikan kelestarian alam. Dimana lanjut lulu, air sebagai sumber dari segala kehidupan, harus senantiasa menjaga kejernihan dan ketersediaannya.

“Tumbuhan harus senantiasa menghijau karena itu adalah sumber oksigen yang selalu kita hirup setiap detiknya. Itulah makna sebuah patriotisme dan cinta NKRI.

Pj. Gubernur Banten Al Muktabar dalam sambutannya mengatakan semangat kemerdekaan harus terus digelorakan salah satunya seperti kegiatan pembentangan bendera raksasa ini.

“Pembentangan bendera raksasa oleh para relawan ini bagian dari cara mengisi kemerdekaan”, ungkap Al Muktabar

Selain itu, Al Muktabar beserta jajaran Pemerintah Provinsi Banten mengapresiasi kegiatan pembentangan bendera raksasa diatas permukaan air Danau KP3B.

“Kami sangat mengapresiasi para relawan yang tadi berenang berupaya membentangkan bendera raksasa diatas permukaan air, bahkan diantara para perenang itu juga ada Ketua DPRD Banten. Itu sungguh luar biasa”, tambah Al Muktabar

Sebagai informasi, pada kegiatan pembentangan Bendera ini secara simbolis Pemerintah Provinsi Banten memberikan hibah berupa 2 unit perahu karet untuk relawan Fesbuk Banten News dan Forum Potensi SAR Banten.(red)




Satbrimobda Banten Laksanakan Upacara Detik-detik Proklamasi di Persimpangan Kota Serang

Kabar6-Satuan Brimob Kepolisian Daerah (Polda) Banten menggelar upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia di beberapa titik persimpangan Kota Serang pada, Sabtu (17/08)

Ada 3 titik persimpangan yg menjadi tempat upacara yakni lampu merah Kebun jahe Kota Serang, lampu merah palima Kota Serang dan lampu merah Ciceri Kota Serang

“Kegiatan ini atas perintah pimpinan Komandan Satbrimob Polda Banten dilaksanakan di jalan, karena biar kita bisa menyatu dengan masyarakat, biar masyarakat mempunyai kepunyaan terhadap Indonesia, punya jiwa patriot terhadap negara kita,” kata Wadansat Brimob Banten

**Baca Juga: Kemegahan dan Ketimpangan: Dua Sisi Perayaan HUT RI di IKN

Kombes Pol Imam Suhadi, S.I.K mengucapkan upacara Bendera Merah Putih Selain dilakukan di Lapangan. Namun, pada peringatan detik-detik proklamasi, upacara tersebut digelar di persimpangan agar bisa mengajak masyarakat yang melintas untuk mengenang jasa para pahlawan.

“Tujuan nya di laksanakan Upacara di tempat tempat umum ini untuk penyatuan dengan masyarakat,” tambahnya.

Dansat Brimob Banten menambahkan saat pelaksanaan Upacara Detik Detik Proklamasi itu, masyarakat yang melintas dan berhenti di lampu merah setiap persimpangan, baik dari sisi selatan, timur, utara, dan barat, diminta untuk mematikan mesin kendaraan mereka dan turun untuk memberikan penghormatan.

“Saya ucapkan terima kasih kepada masyarakat yang membantu turut serta dalam kegiatan ini, sehingga berjalan lancar tidak ada kendala apa pun,” Tutup Dansat Brimob Banten.(Aep)




Di Hari Hut RI Ke-79, Club Taekwondo Asal Kota Serang kembali harumkan Nama Indonesia di Thailand

Kabar6-Club Taekwondo Fighter and Fun asal Kota Serang kembali mengharumkan Indonesia di kejuaraan the 7 tahun Heroes Teakwondo International Championship di Bangkok Thailand yang di laksanakan 11 Agustus 2024 – 12 Agustus 2024, dimana kejuaraan tersebut di ikuti beberapa negara.

Sabeum Ananda Amelia mengatakan, untuk kejuaran ini, Fighter and Fun terjunkan tujuh atlit, dengan kategori Poomsae Individu dan Kyorugi, masing-masing mendapatkan Emas, Perak dan Perunggu.

“Untuk acaranya dilaksanakan tanggal 11 sampai 12 Agustus 2024 bangkok, alhamdulillah semua atlit mendapatkan medali semua, 4 medali Emas, 2 medali perak dan 1 medali perunggu,”ujarnya.

**Baca Juga: Meriahkan HUT RI KE-79, Jajaran Samsat Kelapa Dua Kenakan Pakaian Adat

Ia melanjutkan, awalnya hanya memang hanya beberapa target. Ternyata 7 atletnya semua menyumbang medali dan sukses meraih hasil maksimal.

“tentunya ini prestasi yang sangat luar biasa yang di peroleh adik-adik atlet, dan ini menjadi penagalaman mereka juga bertanding antar negara, kita sudah 2 kali mengikuti kejuaraan antar negara karena kami ingin adik-adik atlet ini memiliki pengalaman yang berharga, dari sini juga kami menilai bahwa hasil yang di peroleh dari kejuaraan ini adik-adik atlet semuanya mendapatkan medali,”katanya.

Ia berharap, dari prestasi yang di peroleh ini atlet Fighter and Fun bisa lebih berlatih keras, disiplin dan tidak mudah gampang menyerah.

“Kedepannya kita lebih mengikuti kejuaraan kejuaraan yang ada baik di dalam negara maupun di luar negara,”pungkasnya.(Aep)




Aice dan Ribuan Warga Serang Meriahkan Selebrasi Rizki “Si Anak Serang” Juara Olimpiade Paris

Kabar6-Aice Group kembali mengawal penyambutan dan selebrasi kepulangan Rizki Juniansyah, atlet angkat besi peraih medali emas Olimpiade Paris 2024, di kota kelahirannya, Serang. Dalam acara arak-arakan yang dihadiri oleh ribuan warga Serang dan Banten raya tersebut, Aice membagikan kebahagiaan dan keceriaan kepada masyarakat yang merayakan momen spesial bersama atlet kebanggaan mereka ini.

Sebagai Worldwide Olympic Partner dan Official Ice Cream Tim Indonesia di Olimpiade Paris 2024, Aice Group berperanaktif mendukung perjalanan Rizki Juniansyah dan para atlet

“Kami sangat bangga menjadi bagian dari perjalanan luarbiasa Rizki Juniansyah dan seluruh Tim Indonesia di Olimpiade Paris 2024. Lewat arak-arakan ini, kami ingin terus mendukung para atlet Olimpiade, dalam suka dan duka. Kehadiran Aice bersama Rizki hari ini adalah perayaan prestasi sekaligus doa rakyat buat Rizki. Dan tentunya, Aice juga menyebarkan kegembiraan di tengah-tengah ribuan warga Serang hari ini,” ujar Sylvana, Senior Brand Manager Aice Group dalam keterangan tertulis, Jumat (16/8/2024).

**Baca Juga: Garuda Indonesia Peringkat 25 Perusahaan Terbesar Versi Fortune 100

Acara arak-arakan penyambutan Rizki sendiri berlangsung pada Rabu (15/8/2024) kemarin. Dengan titik kumpul berangkat di Kantor Wali Kota Serang (KSB), rute arak-arakan berlanjut ke jalan Sudirman, Ahmad Yani, Veteran, Fatah Hasan, Traffic Light Warjok, dan Ciwaktu, dan berakhir di kediaman Rizki.

Acara ini berlangsung bertambah meriah dengan partisipasi dari berbagai elemen masyarakat. Sepanjang rute arakan yang dipadati masyarakat, ribuan bendera Merah Putih dikibarkan warga.

Didampingi Pejabat Gubernur Banten, Dr. Al Muktabar, Pejabat Walikota Serang Yedi Rahmat, serta rombongan keluarganya, Rizki diarak dalam konvoi panjang kendaraan roda dua dan roda empat yang memeriahkan Kota Serang.

Ribuan warga Kota Serang dan sekitar berbaris di sepanjang jalan, memberikan sambutan hangat dan lambaian kepada olimpian emas ini. Berbagai poster dan bendera berisikan ungkapan kebanggaan masyarakat, muncul di banyak titik kota tersebut.

Dalam arakan, Aice Group juga menciptakan kemeriahan lewat pembagian ribuan produk es krim terbarunya, Aice Crispy Balls. Es krim yang diluncurkan khusus untuk Olimpiade 2024 ini menawarkan kombinasi inovatif cokelat dan malt dengan butiran biskuit renyah ini, memberikan pengalaman unik bagi pecinta es krim di tengah-tengah warga Serang di sepanjang rute arakan.

Rizki yang kini menjadi ikon kebanggaan Indonesia, mengutarakan keharuannya atas sambutan hangat dan meriah dari warga Banten bersama Aice dalam kegiatan arakan tersebut.

“Alhamdulillah, sambutan dari warga RSS Pemda serta Kota Serang sangat meriah dan membanggakan saya, keluarga dan teman-teman atlet yang berjuang di Olimpiade Paris. Sambutan di kota kelahiran saya ini sangat luar biasa. Ini menjadi penyemangat saya terus mendapatkan prestasi terbaik di masa depan,” haru Rizki.

Sosok Rizki Juniansyah saat ini sudah menjadi inspirasi dan kerja keras yang dinilai memotivasi lebih banyak atlet muda Banten untuk meraih prestasi di masa depan. Sejak kecil, Rizki memang dikenal sebagai anak yang memiliki semangat juang tinggi.

Orang tuanya bercerita bahwa ia sering menghabiskan waktu di tempat latihan. Bahkan ketika teman-teman seusianya lebih memilih bermain, ia lebih menyukai berlatih. Rizki memang dilahirkan dari pasangan Mohamad Yasin dan Yeni Rohaeni. Yasin sendiri dikenal sebagai salah satu atlet angkat besinasional di masa lalu.

“Dia selalu bilang kalau ingin mengangkat nama Indonesia di panggung dunia,” kenang Yasin. Keluarga besar sendiri selalu memberikan dukungan penuh, baik dalam kiriman doa di sepanjang pertandingan yang dijalaninya. Kemenangan di Olimpiade Paris 2024 ini dirasakan sangat membanggakan oleh keluarga.

Di Olimpiade Paris, emas didapatkan Rizki di kelas 73 kg, dengan total angkatan besi 354 kg, lewat angkatan 155 kg untuk snatch, dan 199 kg untuk clean and jerk. Hebatnya lagi, Rizki juga memecahkan rekor Olimpiade pada angkatan clean and jerk men’s 73 kg, yang sebelumnya dipegang oleh pesaing asal Tiongkok, Shi Zhiyong dengan catatan 198 kg.

Sebelum sukses Olimpiade tahun ini, Rizki Juniansyah sebenarnya telah memperlihatkan potensi luar biasa dengan mencatatkan prestasi di banyak kompetisi Internasional. Rizki berhasil menyabet medali emas dan dua medali perak di Kejuaraan Angkat Berat Dunia 2022 di Kolombia.

Bahkan di ajang SEA Games tahun lalu, ia tidak hanya meraih medali emas di kelas Men’s 73kg, tetapi juga memecahkan tiga rekor baru. Selain itu, di Piala Dunia Angkat Besi 2024 di Phuket, Thailand, Rizki kembali menunjukkan ketangguhannya dengan membawa pulang dua medali emas dan satu medali perak. Berbagai prestasi tersebut menegaskan posisinya sebagai salah satu atlet angkat besi terbaik di dunia.

Atas banyak prestasi hebatnya, Aice mengajak para atlet dan masyarakat dapat mengambil pelajaran terbaik dan terus mendukung perjuangan Rizki. Semangat dalam menjalani latihan yang keras dan keberanian melalui pertandingan yang berat, juga turut dipengaruhi oleh dukungan keluarga dan masyarakat luas.

“Berakhirnya Olimpiade tahun ini, tidak akan menghentikan semangat juang dan kerja keras para atlet Indonesia. Kita perlu terus mendukung mereka dalam perjalanan menuju prestasi berikutnya. Di momen bulan kemerdekaan ini, dukungan rakyat akan membuat mereka bersemangat mencetak prestasi. Mudah-mudahan akan muncul ribuan Rizki-Rizki lain yang makin mengharumkan nama bangsa di kancah dunia,” tutup Sylvana.(Red)




Pemprov Banten Gandeng Kejati untuk Maksimalkan Kinerja Pembangunan

Kabar6-Pemerintah Provinsi Banten menggandeng Kejaksaan Tinggi Banten dalam perencanaan, pelaksanaan dan pertanggungjawaban memaksimalkan kinerja pembangunan, terukur, dan tercapai dengan baik.

Penjabat Gubernur Banten Al Muktabar di Serang, Kamis mengatakan pendampingan hukum terhadap proyek strategis yang dikelola pemerintah provinsi, sebagai upaya mitigasi risiko.

“Sejatinya memang harus begini pola pembangunan yang kita lakukan, kalau melihat aturan yang ada,” kata Al Muktabar usai penandatanganan Pakta Integritas Kegiatan Pengamanan Proyek Strategis Pada Pemerintah Provinsi Banten Tahun Anggaran 2024, di Kantor Kejaksaan Tinggi Banten.

**Baca Juga:Pj Gubernur Banten: Ada Keterbatasan Pemda Apresiasi Rizki Juniansyah

Pendampingan hukum, menurutnya, dapat mengakselerasi agenda-agenda pemerintah provinsi. Hasilnya, pada tahun 2023 Pemprov Banten menyampaikan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) kepada Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) yang tercepat.

“Bukan hanya pada penyampaian LKPD, tapi kita juga mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP),” ujar dia.

Kepala Kejati Banten Siswanto dalam kesempatan tersebut menyebut tugas mereka berdasarkan amanat untuk menciptakan kondisi yang mendukung dalam pelaksanaan Pembangunan.

Hal tersebut diatur dalam implementasi UU Nomor 11 Tahun 2021 tentang Perubahan Atas UU Nomor 16 Tahun 2004 tentang Kejaksaan RI.

“Untuk itu Kejaksaan harus mampu terlibat sepenuhnya dari mulai tahapan perencanaan Pembangunan, pelaksanaan sampai pertanggungjawaban,” kata Siswanto.

Dengan begitu, berbagai kemungkinan adanya hambatan dan tantangan yang dihadapi dalam proses pembangunan itu bisa di mitigasi sejak dini, kata dia.

Dimana pada akhirnya nanti, proses pembangunan itu berjalan dengan lancar dan akan mendatangkan kemanfaatan yang luar biasa bagi masyarakat.

“Kejaksaan melalui fungsi intelijen dan penegakan hukum dalam pengamanan proyek strategis daerah itu akan melakukan deteksi dini dan langkah preventif lainnya, untuk mengidentifikasi dan meminimalisir setiap ancaman dan gangguan baik secara personil, materiil atau pun aset,” ujar dia.(Ant)

 




Pj Gubernur Banten: Ada Keterbatasan Pemda Apresiasi Rizki Juniansyah

Kabar6-Penjabat Gubernur Banten  menyebut adanya keterbatasan ruang pemerintah daerah dalam pemberian apresiasi bagi atlet angkat besi peraih emas Olimpiade 2024 Rizki Juniansyah.

“Jadi ruang bagi pemerintah daerah memang dalam rangka itu terbatas,” ujar Al Muktabar dilansir Antara  Kamis  (15/8/2024).

Sehingga menurut dia, pawai arak-arakan dari mulai menjemput di Bandara Internasional Soekarno-Hatta hingga keliling kota, menjadi salah satu bentuk penghargaan yang diberikan.

“Saya pikir kita berpikir positif, saja karena kita memuliakan. Jadi kita arak-arakan dan itu juga bagian dari komunikasi kita kepada manajemennya, mudah-mudahan namanya memuliakan,” kata dia.

**Baca Juga:Pejabat Daerah di Banten, Diberi Pesan Menohok dari Rizki Juniansyah

Al Muktabar mengakui adanya keterbatasan pemerintah daerah untuk melepas Rizki ke Olimpiade secara formal.

Dikarenakan, proses pemberangkatan para atlet dilakukan secara nasional.

“Jadi tolong juga beri ruang sudut pandang oleh masyarakat secara sisi positifnya gitu, karena tadi ada manajemen kan, waktu pulang kan ke daerah itu jadi kita menghormati beliau,” ujar Al Muktabar.

Sebelumnya, usai pawai arak-arakan pada Rabu (14/8) Rizki Juniansyah menyentil tingkah laku pejabat pemerintah daerah yang dikatakannya ingin mencari muka dengan prestasinya.

Rizki mengaku saat berangkat bertanding, tidak ada perhatian dan dukungan baik materi maupun moral dari pemerintah daerah.

Ia berharap ke depan akan ada perhatian dan apresiasi pemerintah daerah terhadap atlet yang berlaga di tingkat nasional maupun internasional.(red)

 




Kejati Banten Kawal 107 Proyek Strategis Senilai Rp986 Miliar di 2024

kabar6.com

Kabar6-Kejaksaan Tinggi Banten mengawal 107 proyek strategis pemerintah provinsi di tahun 2024 senilai Rp986.760.820.703, yang tersebar di delapan Dinas/Satuan Kerja Perangkat Daerah.

“Kita memastikan dari pada saat perencanaan sampai dengan pertanggungjawaban panjang. Kita pastikan sesuai dengan ketentuan, tidak ada penyimpangan-penyimpangan,” ujar Kepala Kejaksaan Tinggi Banten Siswanto di Serang,  dilansir AntaraKa mis (15/8/2024).

**Baca Juga:Penyidik Kejaksaan Kejagung Serahkan Perkara Korupsi Penyelenggaraan Pembiayaan Ekspor LPEI pada KPK

Kejati Banten bersama Pemerintah Provinsi Banten menandatangani pakta integritas terhadap Proyek Strategis Daerah Provinsi Banten 2024 yang dilakukan pada 107 pekerjaan.

Diantara pekerjaan tersebut ialah pembangunan ruas Jalan Ciparay-Cikumpay, pembangunan gedung Bank Banten oleh Dinas PUPR Provinisi Banten, pekerjaan listrik pedesaan pada Dinas ESDM Provinisi Banten dan pekerjaan bunker adioterapi RSUD Banten pada Dinas Kesehatan Provinsi Banten

Ratusan pekerjaan yang butuh pengawasan tersebut tersebar di delapan Dinas/SKPD di lingkungan Provinsi Banten dengan total pagu anggaran Rp986.760.820.703.

Siswanto mengatakan dalam pelaksanaan tahapan pembangunan dimungkinkan ada Ancaman, Gangguan, Hambatan, dan Tantangan (AGHT) yang harus diantisipasi dan atasi.

“Kejaksaan, melalui fungsi intelijen penegakan hukum dalam pengamanan pembangunan strategis akan melakukan deteksi dini dan langkah preventif lainnya untuk mengidentifikasi, meminimalisir, dan menangani setiap AGHT,” kata dia.(red)