oleh

Cantrang Dilarang, Nelayan Pantura Ogah Melaut

image_pdfimage_print
Nelayan di Kecamatan Kronjo, Kab. Tangerang.(shy).

Kabar6-Puluhan nelayan Pantai Utara (Pantura), khususnya di Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang mogok melaut.

Hal tersebut dilakukan para nelayan lantaran adanya larangan penggunaan alat tangkap ikan jenis cantrang dan cuaca buruk.

Salah seorang nelayan, Rachmat mengatakan, buruknya cuaca serta sedikitnya tangkapan ikan membuat, para nelayan kesulitan dan memutuskan tidak melaut.

“Iya, kami (nelayan) sepakat untuk memutuskan mogok melaut. Kami kesulitan untuk menangkap ikan semenjak adanya aturan larangan memakai cantrang ditambah cuaca yang buruk minggu minggu ini,” ungkapnya, Minggu (5/2/2017).**Baca juga: Ditahan, Oknum TNI Berinisial AF Terancam Sanksi .

Rahmat pun meminta, pihak Pemerintah Daerah Kabupaten Tangerang dapat membantu kesulitan yang dialami para nelayan.**Baca juga: Sehari, Bisa 10 Pemotor Jatuh di Jalan Raya Legok.

“Kita minta supaya pak Bupati Tangerang (Ahmed Zaki Iskandar) bisa membantu kami, nelayan yang kesulitan,” harapnya.(shy)

Print Friendly, PDF & Email