oleh

Buruh Tani Pandeglang Klaim Ginjalnya Sudah Ditawar

image_pdfimage_print

Kabar6-Susanto (28), buruh tani asal Pandeglang yang menawarkan ginjalnya seharga Rp1,2 miliar kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi), demi membiayai pengobatan anaknya, Adrian (5), yang menderita hipatitis B, mengaku pernah di datangi dua orang tak dikenal yang menawar sebelah ginjalnya.

“Kalau masalah ginjal sendiri, kemarin sempat ada dua orang yang nanya,” kata Susanto, saat ditemui di RSUD Banten, sebelum membawa anaknya ke RSCM Jakarta, Rabu (25/11/2015).

Dirinya bercerita sanggup menjual sebelah ginjalnya, asalkan sang pembeli membiayai pengobatan anaknya, Adrian (5), hingga benar-benar sembuh dari penyakitnya.

“Kebetulan sih saya siap, yang penting membiayai pengobatan anak saya sampai selesai. Cuma mereka gak nyebutin berapa harga ginjal saya,” katanya. **Baca juga: Hari Ini, Bocah Pandeglang Penderita Hepatitis B Dirujuk ke RSCM.

Sedianya, rencana Susanto untuk menjual ginjalnya, merupakan langkah akhir yang akan ditempuh demi membiayai pengobatan anaknya, Adrian, yang harus menjalani operasi pengobatan hepatitis B.(tmn)

Print Friendly, PDF & Email