oleh

Bupati Zaki Tegaskan “Eksekusi” Lokalisasi Dadap 23 Mei

image_pdfimage_print
Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar.(yud)

Kabar6-Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar, menginstruksikan kepada jajarannya untuk tetap melanjutkan eksekusi seluruh bangunan yang ada di kawasan lokalisasi Dadap Ceng In, pada Senin, (23/5/2016) mendatang.

Untuk itu, Bupati Zaki, mengimbau warga yang masih ngotot bertahan di kawasan lokalisasi prostitusi tertua di Kota Seribu Industri ini, agar segera mengemas barang-barangnya dan pindah ke lokasi yang telah disediakan Pemerintah Daerah setempat.

“Tempat tempat prostitusi itu, tetap kami kami tertibkan. Saya minta warga, segera pindahkan barang- barangnya ke kontrakan yang telah disediakan. Jika tidak, mereka akan rugi sendiri,” ungkap Bupati Zaki, kepada Kabar6.com, Kamis (12/5/2016).‎ **Baca juga: Bupati Zaki Minta Warga Dadap Tidak Terprovokasi.

Kontrakan yang disediakan tersebut, katanya, dapat digunakan warga selama masa proses pembangunan Rumah Susun (Rusun). **Baca juga: Miris..! Tak Hanya PSK, 25 Warga Dadap Positif HIV/AIDS.

Bahkan, ketika pembangunan Rusun itu dinyatakan sudah rampung, maka warga terdampak relokasi itu berhak menempatinya pada 2017 nanti. **Baca juga: 1.000 Petugas “Serbu” Kawasan Hiburan Alang-alang di Tangsel.

“Kalau Rusun sudah jadi, nanti mereka yang akan menikamatinya. Enggak usah kuatir. Catat yah, ini janji saya. Kalau saya ingkar, silahkan tuntut saya. Ini bukan janji kampaye,” tegasnya.(Tim K6)

Print Friendly, PDF & Email