oleh

Bupati Zaki: Penertiban Lokalisasi Dadap Untuk Kepentingan Warga

image_pdfimage_print
Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar.(shy)

Kabar6-Bupati Tangerang, Ahmed Zaki Iskandar, menyayangkan munculnya perlawanan sekelompok warga yang mengklaim diri sebagai nelayan, terkait rencana pemerintah untuk menertibkan lokalisasi Dadap di Kecamatan Kosambi, Selasa (10/5/2016).

Akibat perlawanan itu, dua anggota Polda Metro Jaya yang bertugas mengamankan jalannya proses pemberian Surat Peringatan (SP)-2 terhadap bangunan di lokalisasi Dadap terluka hingga harus dilarikan ke rumah sakit, setelah terkena lemparan batu dari warga. **Baca juga: SP-2 Penertiban Lokalisasi Dadap Rusuh, Dua Polisi Terluka.

“Padahal tujuan pembokaran lokalisasi dan penataan kawasan itu, adalah agar masyarakat setempat dapat tinggal dilokasi itu dengan tentram, nyaman dan punya penghasilan dari pekerjaan yang positif,” ujar Bupati Zaki kepada kabar6.com. **Baca juga: PT BGD Kantongi Restu Pembangunan Bandara Panimbang.

Terlebih lagi, akibat dari keberadaan lokalisasi Dadap tersebut, kini tercatat ada puluhan warga asli yang mengidap Human Immunodeficiency Virus infection and Acquired Immune Deficiency Syndrome (HIV/AIDS). **Baca juga: Lokalisasi Dadap Bakal Disulap Jadi Masjid dan Islamic Center.

Bupati Zaki juga menyayangkan adanya pihak-pihak tertentu yang memprovokasi, hingga warga melakukan perlawanan. Terlebih belakangan ada sangkaan yang berkembang ditengah warga, bila penertiban lokalisasi Dadap dan relokasi warga, atas dorongan pengembang.

“Yang ditertibkan itu bangunan diatas tanah negara. Jadi tidak ada urusan dengan pengembang. Yang kami fikirkan adalah, bagaimana menata kawasan untuk kesejahteraan masyarakat,” ujar Bupati Zaki lagi.

Bupati menyebut, bila nantinya di lokalisasi Dadap tersebut akan dibangun islamic center, masjid, pelelangan ikan, pusat kuliner dan rusunawa.

“Semua itu bentuk perputaran ekonomi untuk masyarakat juga. Jadi saya berharap agar masyarakat bisa menerima SP-2 ini dan dapat segera pindah ke tempat relokasi yang sudah disiapkan,” ujarnya.(mer/shy)

Print Friendly, PDF & Email