oleh

Besok, Gubernur Banten “Pamer” Piala MTQ Nasional

image_pdfimage_print
Gubernur Rano Karno menerima piala MTQ Nasional.(tmn)

Kabar6-Untuk merayakan kemenangan menjadi juara umum MTQ Nasional, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten akan menggelar kirab di pusat Kota Serang, Selasa (9/8/2016) besok.

Kirab ini sekaligus sebagai bentuk penyambutan terhadap para kafilah Banten yang telah berjuang untuk membawa pulang piala bergilir Presiden serta mengarak piala keliling Kota Serang.

“(Kirab) akan kita gelar di Kota Serang. Start dari Stadion Ciceri Serang dan finish di Museum Negeri Banten (eks Pendopo Gubernur-red). Pesertanya, ada Gubernur Banten Rano Karno, Sekda Banten Ranta Suharta serta seluruh Kafilah Banten, dengan membawa piala bergilir presiden,” kata Asda II Pemprov Banten Eneng Nurcahyati, Senin (8/8/2016).

Menurut Eneng, kirab juara umum akan dimulai pukul 14.00 WIB sampai dengan selesai, dengan mengambil rute jalur protokol Kota Serang (Jl. Sudirman, Jl. A Yani, Jl. Veteran) dan akan dikuti oleh kendaraan hias serta puluhan kendaraan pendukung.

“Kendaraan diharapkan siap di stadion pukul 11.00. Karena diperkirakan sekitar 30 sampai 40 kendaraan dari SKPD dan stakeholder akan ikut,” ujarnya. **Baca juga: Calhaj Kloter 2 Kota Tangerang Diberangkatkan.

Formasi kendaraan dalam kirab, yakni piala juara umum, Gubernur Banten, Ketua Umum LPTQ dan para pengurus, Kafilah Banten dan lembaga-lembaga lain seperti Kwarda Pramuka, DKM, FSPP, BUMD dan lembaga lain. **Baca juga: Hore..! Banten Juara Umum MTQ Nasional 2016.

“Harapannya juga dari LPTQ kabupaten/kota bisa ikut serta. Marching Band Gita Surosowan akan memgawali.  Setelah tiba di pendopo lama akan  lanjut acara  penyambutan kafilah sekaligus simbolis penyerahan penghargaan untuk para juara,” ucap Eneng.(zis)

Print Friendly, PDF & Email