oleh

Berkat Pisang, Pria Ini Sukses Raup Miliaran Rupiah

image_pdfimage_print
Davonte Wilson & pisang karyanya.(bbs)
Davonte Wilson & pisang karyanya.(bbs)

Kabar6-Bagi Davonte Wilson, selain mengandung vitamin dan mineral yang bermanfaat bagi tubuh, pisang dapat membuatnya menjadi miliader. Siapa sangka, di tangan pria asal asal Texas, Amerika Serikat, ini satu buah pisang bisa dijual seharga Rp100 ribu lebih.

Dikutip dari wowmenariknya.com, Davonte menggambar karakter wajah pada pisang, sehingga buah tersebut seolah-olah hidup seperti tokoh kartun.

Melansir laman Metro.co.uk, Davonte memiliki perusahaan yang diberi nama “Bananas Gone Wild”, di mana perusahannya itu bisa meraup untung sekira Rp1,3 miliar per tahun, dengan hanya menjual pisang yang sudah digambar.
 

Davonte Wilson & pisang karyanya.(bbs)
Davonte Wilson & pisang karyanya.(bbs)

Davonte akan menggambar karakter wajah pada pisang sesuai pesanan pelanggannya. Untuk satu buahnya, dihargai sekira Rp130 ribu.Ada berbagai karakter, mulai dari pisang berjanggut, rambut kribo, kumis, kacamata dan lain-lain.lainnya.

Pria ini pertama kali memiliki ide menggambar pisang saat sedang bekerja di sebuah rumah sakit sebagai teknisi lektrokardiogram. Awalnya, Davonte hanya iseng menggambar pada buah pisang. Tidak disangka, banyak orang yang memuji hasil karyanya. ** Baca juga: Hal yang Gak Boleh Dilakukan di 11 Negara Ini

Namun banyak pula yang mentertawakan idenya. Tapi pada akhirnya, Davonte yang tertawa puas di depan orang yang mengejek idenya.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email