oleh

Beli Minyak Goreng Curah Pakai PeduliLindungi, Pemerintah Harusnya Fokus Perjelas Jalur Distribusi

image_pdfimage_print

Kabar6-Anggota DPRD Kabupaten Lebak, Aad Firdaus, mengkritik penggunaan aplikasi PeduliLindungi untuk pembelian minyak goreng curah.

Minyak goreng curah yang diperuntukkan masyarakat berpenghasilan rendah serta usaha mikro dan kecil seharusnya dipermudah.

“Ini kan kaitannya dengan penerima ya, artinya lebih kepada kemudahan mendapatkan minyak curah dan pastinya harus terjangkau,” kata Aad, di Rangkasbitung.

Seharusnya, kata politisi Partai Perindo ini, pemerintah lebih fokus pada memperjelas jalur distribusi minyak goreng tersebut.

“Misalnya untuk Lebak, berapa sih kuota minyak curahnya? Turunnya ke agen siapa? Betul enggak mampu menjangkau pasar tradisional atau betul enggak penerimanya masyarakat berpenghasilan rendah dan usaha mikro,” tutur Aad.

“Lebih baik perjelas jalur distribusi beserta kuotanya. Jadi kita tahu kalau mendapatkan minyak di kecamatan A di mana, di kecamatan B di mana, jadi lebih kemudahan dan jangkauannya,” sambung Aad.

Aad mengaku, Komisi II DPRD Lebak yang membidangi persoalan tersebut juga belum mendapatkan data yang jelas mengenai jalur minyak goreng curah tersebut.

**Baca juga: Rakerda DPD PAN Lebak, Usulkan Zulkifli Hasan dan Anies Baswedan Capres 2024

Kembali kepada penggunaan PeduliLindungi untuk mendapatkan minyak goreng curah, Aad khawatir justru bakal mempersulit masyarakat.

“Saya kira ini justru bukan memudahkan ya. Lebih baik fokus memperjelas kuota dan jalur distribusinya,” kata dia.(Nda)

Print Friendly, PDF & Email