oleh

Begini Penampakan “Banjir Jorok” di Jatiuwung

image_pdfimage_print
Sampah berserakan di Jatiuwung.(tia)

Kabar6-Tingginya curah hujan yang mengguyur wilayah Tangerang Raya sepanjang Senin (20/2/2017) hingga Selasa (21/2/2017) pagi, tak hanya merendam Jalan Gatot Subroto, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang.

Pantauan kabar6.com dilokasi, luapan air dari Kali Sabi itu bahkan sekaligus menyulap ruas Jalan Gatot Subroto itu bak lautan sampah.

Ya, itu karena sampah yang belum sempat diangkut oleh petugas, justru hanyut terbawa banjir dan mengapung dikawasan tersebut.**Baca juga: Hati-hati, Sejumlah Ruas Jalan di Tangsel Juga Terendam.
 
“Di dekat Kali Sabi ada tempat pembuangan sampah, diangkutnya cuma pagi hari saja pakai truk sampah. Jadi, sampah yang sudah menumpuk itu berserakan akibat terbawa banjir,” ujar Ahmad (28), warga Perumahan Taman Cibodas yang ditemui dilokasi.**Baca juga: Ini Empat Kecamatan Terendam Banjir di Kabupaten Tangerang.

Selain itu, sampah yang tercecer membaur dengan banjir, membuat air banjir dikawasan itu menjadi berwarna coklat kehitaman.**Baca juga: Jalan Gatot Subroto di Jatiuwung Terendam Banjir 1,5 Meter.

“Air banjir jadi kehitaman, bau dan bikin gatal ke kulit, jorok banget,” ujar Ahmad lagi.(tia)

**Baca juga: Di Pondok Aren, Ketinggian Banjir Capai 1,5 Meter.

Print Friendly, PDF & Email