Begini Imbauan Kapolresta Tangerang Pada Buruh ABDU
Kabar6-Kapolres Kota (Kapolresta) Tangerang, Kombes Asep Edi Suheri mengimbau buruh dalam Aliansi Banten Darurat Upah (ABDU), tetap menjaga kondusifitas wilayah saat aksi demo guna mendesak kenaikan UMK 2017 sebesar 16 persen.
“Kami minta buruh tetap fokus pada tujuan. Jangan menganggu kondusifitas wilayah. Kita tetap kawal aksi konvoi buruh yang ingin menyampaikan aspirasinya ke kantor Gubernur Banten di Kota Serang,” ujar Kapolres, Kamis (17/11/2016).
Sedianya, buruh bertolak menuju kantor Gubernur Banten, dengan konvoi bersepeda motor melintasi Jalan Raya Serang, Kecamatan Curug, Kecamatan Cikupa menuju perbatasan Jayanti-Serang.**Baca juga: Ortu Pelajar Kecewa, Jadwal Festival Anak Kota Tangerang “Ngawur”.
Diketahui, selain mendesak kenaikan UMK 16 persen, buruh juga menolak penghitungan kenaikan UMK mengacu pada PP 78 tahun 2015.**Baca juga: Lagi, Warga Cibir Aksi Buruh Bikin Macet Jalan.
Namun mengacu pada survey Kebutuhan Hidup Layak (KHL) dan mengacu pada Undang-Undang No. 13 tahun 2003.(shy)