oleh

Begini Cara Bayar PBB-P2 Kabupaten Tangerang Via Indomaret

image_pdfimage_print
Bupati Tangerang saat MoU dengan BJB dan Indomaret.(hms)

Kabar6-Pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2) dinilai merupakan salah satu inovasi untuk memudahkan pelayanan kepada wajib pajak di Kabupaten Tangerang.

Pimpinan Cabang PT Indomarco Prismatama (Indomaret), Hargo Suseno mengatakan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang merupakan salah satu di Indonesia yang menggandeng Indomaret dalam pembayaran PBB-P2 melalui gerai Indomaret di seluruh Indonesia.

Hargo bahkan menyebut, bila cara melakukan pembayaran PBB-P2 di gerai Indomaret cukup mudah. Cukup menyebutkan Nomor PBB, Nomor telepon atau handphone (HP) dan tahun berapanya yang akan dibayar, maka transaksi bisa dilakukan.

“Ini akan menumbuhkan kesadaran wajib pajak dan tidak ada lagi alasan untuk tidak membayar pajak. Karena sudah terpenuhi dari segi pelayanan serta dapat dilakukan di Bank BJB dan Indomaret,” ungkap Hargo di halaman Kantor Kecamatan Kronjo, Selasa (9/8/2016). **Baca juga: 41 Warga Disabilitas di Kabupaten Tangerang Dapat Rp3,6 Juta.

Untuk itu, Harga menyebut pihaknya dalam waktu dekat akan melakukan sosialisasi ke semua gerai Indomart dan Ceria Mart yang ada di Tangerang. **Baca juga: KPID Larang 13 Lagu Ini Diputar di Banten.

Nantinya, kurang lebih 5.000 gerai Indomaret di Tangerang juga akan melakukan sosialisasikan kepada masyarakat, terkait adanya kemudahan pembayaran PBB-P2 tersebut. **Baca juga: Tingkatkan PAD, Pemkab Tangerang Gandeng BJB dan Indomaret.

“Jadi, selama ada Indomaret, masyarakat bisa melakukan transaksi pembayaran PBB-P2 dan akan diberikan minuman secara cuma-cuma sampai tanggal 31 Agustus 2016 ini,” ucapnya.(ADV)

Print Friendly, PDF & Email