oleh

Batalkan 52 Penerbangan, Begini Kata Pihak Lion Air Group

image_pdfimage_print

Kabar6-Sejumlah penumpang asal Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) membatalkan penerbangannya yang melalui Pulau Bali akibat letusan Gunung Agung.

“Tadinya mau beli tiket ke Lombok, tapi dipikir-pikir, khawatir ada apa-apa di udara. Jadi saya tunda keberangkatannya,” kata Aldino (33), calon penumpang Lion Air, Senin (27/11/2017).

Sedangkan pihak Lion Air Group yang menaungi Lion Air, Wings Air, Batik Air, Malindo Air dan Thai Lion Aie, membatalkan sejumlah penerbangannya dari dan menuju Bandara Ngurah Rai, Bali.

“Seluruh pelanggan Lion Air Group yang terkena dampak pembatalan penerbangan dapat melakukan refund dan reschedulde jadwal penerbangannya,” kata Ramaditya Handoko, Corporate Communication Lion Air Group, Senin (27/11/2017).

Sejak hari ini, setidaknya 52 nomor penerbangan baik domestik maupun internasional dibatalkan oleh maskapai Lion Air.**Baca Juga: Gunung Agung Meletus, Jadwal Penerbangan di Bandara Soetta Terganggu.

Sedangkan untuk Wings Air membatalkan 25 nomor penerbangannya. Batik Air sebanyak 14 nomor penerbangan dan Malindo Air membatalkan empat nomor penerbangan dari Kuala Lumpur.

Hal serupa pun dilakukan oleh Thai Lion Air yang membatalkan dua penerbangan dari Bangkok menuju Denpasar. Untuk melakukan refund atau penajdawalan ulang itu, pelanggan bisa menghubungi costumer service maskapai.**Baca Juga: Gunung Agung Meletus, 94 Penerbangan di Bandara Soetta Dibatalkan.

“Dengan menghubungi pelayanan call center maupun costumer service Lion Air Group yang tersedia di Bandara Internasional Ngurah Rai maupun bandara-bandara asal yang menuju Denpasar,” jelasnya.(dhi)

Print Friendly, PDF & Email