oleh

Bang Ben Sarankan Musyawarah Atasi Jembatan SMPN 19

image_pdfimage_print

Kabar6-Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) langsung merespon adanya persoalan jembatan darurat menuju SMP Negeri 19, Ciater, Kecamatan Serpong.

 

Akhirnya, jembatan yang sempat dikeluhkan warga Cluster Kencana Loka BSD itu pun dibongkar.

 

Wakil Walikota, Benyamin Davnie mengatakan, warga bersama pihak sekolah mesti duduk bersama. Langkah musyawarah itu untuk mencari jalan terbaik. Sebab fasilitas umum yang digunakan untuk tempat belajar anak.

 

“Dimusyawarahkan dulu saja. Cari solusi terbaiknya. Jangan sampai mengganggu Kegiatan Belajar Mengajar (KBM),” ungkapnya kepada wartawan, Selasa (27/1/2015).

 

Menurutnya, musyawarah bertujuan untuk menyelesaikan masalah dengan baik. Benyamin beralasan karena ada peserta didik di SMP Negeri 19 juga berasal dari warga perumahan tersebut. ** Baca juga: Polisi Ringkus Pelaku Curanmor Pemilik Senpi Tercecer di Cikupa

 

“Koordinasi dengan dinas terkait. Supaya ada jalan keluarnya. Kalau memang warga ingin pembangunan jalan tidak melewati komplek akan kita bangun,” ujar Bang Ben, sapaan akrabnya.(yud)

Print Friendly, PDF & Email