oleh

Awas! Ada ‘Hantu Gentayangan’ di Taman Bundaran Puspem Tangerang

image_pdfimage_print

Kabar6-Musim liburan sekolah, sebagian besar masyarakat menghabiskannya ke tempat wisata terkenal. Seperti di Bali, Singapore, Puncak dan destinasi wisata lainnya.

Namun sebagian lagi, memilih liburan bersama keluarga di Taman Bundaran Puspem. Sebuah lapangan beralaskan rumput sintetis di kawasan Pemerintah Kota Tangerang.

Puluhan penjaja jajanan dan beragam hiburan murah meriah bisa didapatkan di setiap weekend. Namun, musim libur sekolah, pengunjung di Taman Bundaran Puspem mencapai ratusan orang.

Anda juga bisa berswafoto di Taman Bundaran Puspem itu. Sstt, bisa juga lho selfie bareng hero dunia versi Marvel seperti Transformer, Spiderman, Cinderela.

Tak ketinggalan, Anda juga bisa berswafoto bersama hantu-hantu lokal yang gentayangan dan ‘menyeramkan’. Seperti suster ngesot, pocong serta hantu-hantu lainnya.

Kesan pertama bagi anak-anak yang melihat ‘gank hantu lokal’ pasti teriak. Tapi setelah itu mereka mau berselfie ria.

Saat ditemui, ‘pocong’ Suhendar mengatakan, Taman Bundaran Puspem ini membawa rezeki bagi dirinya, ‘suster ngesot’ serta puluhan jagoan ala Marvel tersebut.

“Alhamdulillah bang, jadi pocong ini membawa berkah. Antusias masyarakat Tangerang yang ingin berswafoto begitu tinggi. Dan itu menambah penghasilan harian saya dan teman-teman,” ungkap Suhendar kepada Kabar6.com, Minggu sore (7/7/2019).

Di musim libur sekolah ini, lanjut Suhendar, penghasilan dirinya bersama teman-temannya melonjak drastis.

“Musim liburan dan weekend seperti ini, Alhamdulillah lah. Pemasukan bisa 3 kali lipat mas. Biasanya Rp100-150 ribu per hari, menjadi Rp300-400 ribu perharinya,” beber Suhendar.

**Baca juga: FPTI Kota Tangerang Pertahankan Gelar Juara Umum 8 Kali.

Alika, warga Cipete Tangerang, mengaku liburan di Taman Bundaran Puspem tak kalah seru dengan liburan ke destinasi wisata lainnya.

“Taman Bundaran Puspem merupakan destinasi wisata alternative masyarakat Tangerang dan sekitarnya. Ga kalah seru kok. Biaya terjangkau banget alias murmer,” celoteh Alika.(Jic)

Print Friendly, PDF & Email