1

APBD Perubahan 2016 di Tangsel Rp3,312 Triliun

Rapat Paripurna APBD Perubahan di Tangsel.(yud)

Kabar6-Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Perubahan 2016 di Kota Tangerang Selatan‎ (Tangsel) mengalami peningkatan.

Total angka senilai Rp7,3 Miliar dari sebelumnya diputuskan lewat rapat paripurna yang digelar antara lembaga eksekutif dan legislatif setempat.

Diketahui, total APBD murni 2016 Kota Tangsel sebesar Rp3.304.722.367.399‎ triliun. Lewat proses yang digalang oleh Badan Anggaran dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah lewat penyusunan Kebijakan Umum Perubahan Anggaran (KUPA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS), naik menjadi Rp3.312.068.407.336.

“Ini hanya pergeseran anggaran dari setiap SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah) saja,” kata Wakil Ketua III DPRD Kota Tangsel, Saleh Asnawi di Puspiptek, Kecamatan Setu, Sabtu (3/9/2016).

Ia jelaskan, perubahan alokasi belanja ini berupa pergeseran belanja antar jenis belanja,  obyek belanja,  rincian obyek belanja, kegiatan, maupun unit organisasi.

Asnawi sebutkan, penambahan atau pengurangan alokasi belanja pada kegiatan, dikarenakan adanya perubahan target kinerja.

Juga penambahan alokasi belanja tidak langsung dan belanja langsung atau kegiatan berdasarkan kebutuhan dan prioritas. **Baca juga: 2.800 Aparat Amankan WTA di Tangsel.

“Belanja tidak langsung dikurangi untuk kita imbangi, supaya pembangunan infrastruktur tidak terganggu,” jelasnya. **Baca juga: Polsek Curug Sergap Bandar Ganja di Modernland Tangerang.

Menurutnya, kebijakan umum perubahan APBD tahun Anggaran 2016 berasal dari aspirasi masyarakat melalui Reses DPRD, mengingat kebutuhan masyarakat yang semakin berkembang dalam Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Tingkat Kota Tangsel.(yud)