oleh

Apa Sebab Saat Merasa Sedih Waktu Seperti Berjalan Lebih Lambat?

image_pdfimage_print

Kabar6-Pernahkah saat sedang dilanda kesedihan, Anda merasa waktu berjalan sangat lambat, bahkan jarum jam pun sepertinya tidak bergerak? Mengapa kondisi itu bisa terjadi?

Sejumlah penelitian menemukan, seorang penderita depresi merasa waktu berjalan lebih lambat dibandingkan dengan orang yang tidak mengalami depresi.

Lantas, apa hubungan antara depresi dan persepsi waktu seseorang? Melansir Huffpost, para peneliti di Jerman menganalisa data dari 16 buah penelitian sebelumnya yang mengamati lebih dari 800 orang yang menderita dan tidak menderita depresi. Pada sebagian besar penelitian, para peneliti memeriksa persepsi waktu para peserta dengan meminta mereka mengukur berapa lama kira-kira waktu yang dihabiskan untuk berbagai jenis aktivitas, seperti menonton film pendek atau menekan sebuah tombol.

Hasilnya, seorang penderita depresi melaporkan bahwa mereka merasa waktu berjalan dengan sangat lambat. Walaupun telah banyak penelitian dilakukan untuk mengetahui ada tidaknya hubungan antara depresi dan persepsi waktu seseorang, para peneliti tetap tidak berhasil menemukan penyebab pasti dari mengapa penderita depresi merasa waktu berjalan lebih lambat.

Sebuah penelitian menunjukkan, persepsi waktu yang lebih lambat ini mungkin dikarenakan ‘jam tubuh’ penderita yang memang berjalan dengan lebih lambat, yang mungkin disebabkan oleh melambatnya perilaku motorik.

Merasa waktu berjalan dengan lebih lambat mungkin dikarenakan penderita menyadari bahwa ‘jam tubuhnya’ dan atau menyadari adanya perubahan fungsi eksekutif (otak) menjadi lebih lambat dibandingkan dengan orang lainnya yang tidak menderita depresi.

Penyebab lain, karena perbedaan pengaturan konsentrasi atau perhatian pada penderita depresi dibandingkan dengan orang yang tidak menderita gangguan depresi.

Seorang penderita depresi biasanya memiliki pikiran sangat negatif, yang membuatnya sulit untuk memusatkan perhatiannya pada suatu hal pada suatu waktu.

Hal ini dapat membuat penderita kesulitan untuk ikut terlibat dalam suatu aktivitas tertentu, yang biasanya membuat seseorang merasa bahwa waktu sangat cepat berlalu. ** Baca juga: Cara Mudah Turunkan Berat Badan dengan Jalan Kaki

Apakah Anda pun merasa demikian?(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email