oleh

Angka Kesembuhan Kasus Covid-19 di Tangsel 94 Persen

image_pdfimage_print

Kabar6-Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Benyamin Davnie mengungkapkan, kondisi covid saat ini adalah konfirmasi kasus per 23 Agustus adalah 36 kasus. Kemudian kumulatif harian, total dikurangi sembuh dan meninggal ada masih 1.006.

“Kemudian angka kesembuhan meningkat menjadi 94 persen. Menunjukan angka yang sangat bagus sekali,” ungkapnya saat jumpa pers di Balai Kota Tangsel, Selasa (24/8/2021).

Kemudian angka keterisian tempat tidur ICU maupun isolasi atau BOR total sebanyak 37 persen per 23 Agustus 2021. Angka kepatuhan masyarakat terhadap protokol kesehatan sebesar 86 persen.

Benyamin mengatakan, angka-angka di atas dinilai setiap hari oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah setenpat. Jumlah masyarakat yang ditangani di Rumah Lawan Covid per 23 Agustus tersisa 27 orang.

**Baca juga: Tenaga Pendidik di Tangsel Akui Siap Gelar PTM di Sekolah

“Jadi sudah turun jauh. Semakin banyak yang sembuh,” katanya. Ia berharap masyarakat agar selalu mematuhi protokol kesehatan demi mencegah penyebaran virus Covid-19.

Diketahui, untuk wilayah Kota Tangsel dalam status Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3. Meski demikian dalam surat edaran wali kota masih membatasi aktivitas masyarakat.(yud)

Print Friendly, PDF & Email