oleh

Adopsi 9 Ekor Kucing Jadi Cara Sebuah Perusahaan di Jepang untuk Tingkatkan Produktivitas Karyawan

image_pdfimage_print

Kabar6-Sebuah perusahaan solusi internet di Jepang bernama Ferray Corporation, mengadopsi sembilan ekor kucing untuk meningkatkan produktivitas karyawan mereka.

Sejak perusahaan ‘mempekerjakan’ kesembilan kucing tadi, melansir Worldofbuzz, para karyawan lebih sering berbicara satu sama lain, termasuk saat mereka bersama-sama membahas hewan berbulu itu. Hal ini teentu saja meningkatkan komunikasi antarkaryawan kantor. Kehadiran kucing yang menenangkan dan selalu siap untuk dipeluk, membuat karyawan merasa dapat mengurangi tingkat stres selama bekerja di kantor.

Meskipun begitu, harus diakui memang ada beberapa kekurangan kecil. ‘Kucing kantor’ ini, seperti kucing lainnya, suka menggerogoti kabel, berjalan di atas komputer, dan merobek kertas. Namun, Ferray Corporation bersedia menanggung gangguan kecil ini jika itu berarti memiliki akses ke kucing 24 jam sehari, tujuh hari seminggu.

Peraturan ramah hewan peliharaan perusahaan berlaku untuk semua karyawan. ** Baca juga: Baru Saja Bikin Tato Nama Pacar di Punggungnya, Kisah Cinta Gadis AS Ini Hanya Berumur Seminggu

Ya, karyawan didorong untuk membawa hewan peliharaan mereka ke tempat kerja, dan Ferray Corporation membayar insentif bulanan sebesar sekira Rp604 ribu kepada siapa saja yang mengadopsi kucing saat bekerja di sana.

Menyenangkan.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email