oleh

Ada Kasus Baru, Mobil Gunner PMI Semprot Jalanan di Pandeglang

image_pdfimage_print

Kabar6-Pasca lebaran 1441 H, jumlah kasus terkonfirmasi positif covid-19 di Kabupaten Pandeglang terus bertambah.

Kini sudah 5 orang satu diantaranya seorang anak kecil terkonfirmasi positif covid setelah kontak dengan pemudik.

Upaya pencegahan dari semua pihak pun masih terus dilakukan untuk menekan akan penyebaran, termasuk yang dilakukan oleh Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Pandeglang.

Jelang penerapan new normal atau normal baru, PMI akan menurunkan kendaraan disinfeksi berjenis gunner.

Kendaraan ini nantinya akan melakukan penyemprotan cairan disinfektan disepanjang jalan Protokol di Kabupaten Pandeglang selama lima hari kedepan.

“Kegiatan ini akan dilakukan selama lima hari dengan target sasaran tiga kecamatan dalam satu hari” kata Wakil Ketua PMI Bidang Sarana Prasarana, Organisasi, PMR dan Relawan Nandan Kosim, Senin (8/6/2020).

Kendaraan dukungan PMI pusat melalui program PMI Banten yang dibekali dengan 50.000 liter cairan disinfektan. Nantinya akan siap menyemprot jalanan protokol di kabupaten pandeglang, sterilisasi ini juga nantinya akan dikawal oleh Satgas Kabupaten pandeglang.

Tak hanya itu PMI juga telah melakukan distribusi bahan cairan disinfektan kepada Satgas Kabupaten Pandeglang agar nantinya unit Water Canon milik Polres Pandeglang.

“Dan unit Damkar milik BPBD Pandeglang juga bisa turut membantu dalam melakukan sterilisasi besar besaran di Kabupaten Pandeglang,” tandasnya.

**Baca juga: 30 Tahun Tinggal di Gubuk Reyot, Lansia di Pandeglang Tak Tersentuh Bantuan.

Untuk diketahui, berdasarkan data Tim gugus tugas Pandeglang sejauh ini jumlah orang terkonfirmasi positif di Kabupaten Pandeglang sebanyak 5 orang.

Diantaranya satu orang meninggal, dua orang sembuh dan dua orang masih dirawat. Sedangkan Pasien dalam pengawasan (PDP) sebanyak 33 orang, diantaranya 19 orang sembuh, 4 orang masih dirawat dan 10 orang meninggal dunia.(Aep)

Print Friendly, PDF & Email