oleh

83 Pegawainya Positif Covid-19, Manajemen BJB KCK Banten Angkat Bicara

image_pdfimage_print

Kabar6-Sebanyak 83 karyawannya positif covid-19, operasional BJB KCK Banten tetap buka, meski terbatas. Aktifitas perbankan hanya melayani transaksi atau kebutuhan pemerintahan saja. Pegawainya wajib melakukan swab dengan hasil negatif sebelum bekerja.

“Untuk operasional bank kita patuhi sesuai dengan surat dari Walikota Serang, hari ini hanya melayani pemerintahan dan tutup untuk umum,” kata Kepala BJB KCK Banten, Budiatmo Sudradjat, melalui pesan elektroniknya, Jum’at (13/11/2020).

Pihaknya telah berkoordinasi dengan Satgas Covid-19 Kota Serang, untuk penanganan lebih lanjutnya. Begitupun melakukan penyemprotan disinfektan dan sterilisasi kantor BJB.

Manajemen perusahaan juga mengaku membantu proses tracing karyawannya yang dinyatakan positif covid-19, dengan status Orang Tanpa Gejala (OTG).

“Terkait tracing kita sedang mereview dan mengkoordinasikan dengan gugus tugas pemkot,” terangnya.

Sebanyak 83 karyawan BJB yang berstatus OTG sudah melakukan isolasi mandiri, untuk meminimalisir penularan corona.

Kebutuhan vitamin dan obat-obatan juga diberikan oleh perusahaan, agar para karyawan dapat segera sehat dan aktifitas perbankan bisa beroperasional kembali dengan protokol kesehatan (prokes).

**Baca juga: Gabungan Ormas, Pol PP, dan Polres Serang Kota Segel Tempat Hiburan Malam.

“Kita support untuk vitamin dan makanan, dan dimonitor oleh tim covid-19 yang sudah dibentuk,” jelasnya.

Sebelumnya diberitakan Satgas Covid-19 Kota Serang mengatakan ada 83 pegawai BJB yang positif Corona. Akibatnya, operasional bank dihentikan sementara untuk memudahkan sterilisasi dan tracing pegawainya. Penutupan dimulai hari ini, Jum’at, 13 November 2020.(Dhi)

Print Friendly, PDF & Email