oleh

40 Lukisan Dipamerkan di Terminal 3 Bandara Soetta

image_pdfimage_print

Kabar6-40 Lukisan hasil karya peserta berkebutuhan khusus di pamerkan di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Tangerang.

Karya yang dipamerkan berasal dari 5 Rumah Sakit Jiwa (RSJ) yakni RSJ Dr. Arli Zainudin (Solo), RSJ Dr. Radjiman Wediodiningrat (Lawang), RSJ Bali (Bangli), RSJ Lampung (Bandar Lampung), dan RSJ Dr. Soeharto Heerdian (Jakarta).

“Pameran tersebut bertujuan untuk memberikan ruang edukasi kepada publik bahwa orang yang berkebutuhan khusus memiliki peranan yang sama dalam kehidupan masyarakat, sekaligus memberikan ruang untuk berkarya,” ujar Direktur Kesenian Kemendikbud, Restu Gunawan, Kamis (30/8/2018).

Ia mengatakan, ngin memberikan edukasi kepada masyarakat, bahwa orang dengan kebutuhan khusus fisik dan mental dapat berkarya, salah satunya karya seni.

Pameran hasil karya seni ini akan dipamerkan selama 2 pekan di Terminal 3 Bandara Soetta. Aneka Rupa RSJ ini akan menjadi pameran pendamping Festival Bebas Batas 2018 yang diselenggarakan oleh Kemendikbud, Galeri Nasional lndonesia, dan Art Brut Indonesia.**Baca juga: Wakil Walikota Tangerang Minta Masyarakat Tingkatkan Pengawasan Lingkungan.

“Nantinya hasil karya ini juga akan dipamerkan di Festival Bebas Batas 2018 di Galeri Nasional Indonesia pada Oktober mendatang,” ujarnya.(Res/Zak)

Print Friendly, PDF & Email