oleh

4 Hal yang Bisa Sebabkan Dehidrasi

image_pdfimage_print

Kabar6-Dehidrasi terjadi karena asupan cairan yang kurang atau kehilangan cairan lebih banyak dibanding yang masuk dalam tubuh. Cairan hilang antara lain bisa melalui keringat, air mata, muntah, urine atau diare.

Dehidrasi sendiri mengalami tingkat keparahan yang tergantung pada beberapa hal seperti iklim, tingkat aktivitas fisik dan diet. Melansir nhs, ada beberapa penyebab dehidrasi yang sering terjadi:

1. Penyakit
Dehidrasi sering disebabkan oleh suatu penyakit, seperti gastroenteritis, di mana cairan yang hilang karena diare dan muntah yang terus menerus.

2. Berkeringat
Anda juga bisa mengalami dehidrasi saat mengalami keringat berlebihan karena demam, latihan dan olahraga, atau melakukan pekerjaan berat dalam kondisi panas.

Dalam situasi ini, penting untuk minum secara teratur untuk menggantikan cairan yang hilang. Anak-anak dan remaja sangat berisiko karena mereka seringkali mengabaikan gejala dehidrasi

3. Alkohol
Dehidrasi juga dapat terjadi sebagai akibat dari terlalu banyak minum alkohol. Alkohol bersifat diuretik, yang akan membuat Anda sering buang air kecil. Sakit kepala sehabis minum alkohol menunjukkan bahwa tubuh sedang mengalami dehidrasi. Anda harus minum air yang banyak sehabis minum alkohol

4. Diabetes
Apabila Anda mengidap kencing manis, berisiko mengalami dehidrasi karena Anda memiliki kadar glukosa dalam aliran darah yang tinggi. Ginjal akan mencoba untuk menyingkirkan glukosa dengan menciptakan lebih banyak urine, sehingga tubuh mengalami dehidrasi.

Kelompok-kelompok orang yang paling berisiko dehidrasi antara lain orang tua atau lansia yang mungkin kurang menyadari bahwa mereka mengalami dehidrasi dan perlu minum cairan. ** Baca juga: 6 Kondisi yang Tunjukkan Seseorang Paling Ingin Mengemil

Kemudian pecandu alkohol serta atlet yang sering kehilangan sejumlah besar cairan tubuh melalui keringat.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email