oleh

37 Ribu Ton Garam Australia Masuk Ke Banten

image_pdfimage_print
Garam impor dari Australia. (tmn)

Kabar6-37 Ribu ton garam asal Australia telah berlabuh di Indonesia melalui Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II yang berada di Kecamatan Ciwandan, Kota Cilegon, Banten pagi tadi, Kamis, 10 Agustus 2017.

“Yang tiba tadi pagi milik PT Garam Indonesia, itu dibongkar 25 ribu ton. Seminggu sebelumnya bongkar PT Sumatera Call, itu 12 ribu ton,” kata Adi Sugiri, Deputi General Manager Operasional PT Pelindo II, saat ditemui di lokasi bongkar muat, Kamis (10/08/2017).**Baca Juga: Polisi Selidiki Dugaan Pelanggaran Pabrik Garam di Neglasari

Garam asal Australia yang, di import oleh PT Garam Indonesia sebanyak 25 ribu ton itu akan dibongkar dengan estimasi waktu dua sampai tiga hari ke depan.

“Sekarang dibawa ke daerah Cikande gudangnya, PT Susanti Megah. Kita kan dukung kelancaran distribusi garam pemerintah,” terangnya.**Baca Juga: Di Tangerang Garam Langka dan Mahal

Garam asal negeri kanguru itu akan terus membanjiri dapur masyarakat Indonesia seiring rencana kedatangan kapal pengangkut lainnya yang akan berlabuh di Pelindo II dan pelabuhan lainnya.

“informasi awal ada masuk kapal-kapal berikutnya, tapi kita belum ada update. Karena kita kan ada tiga pelabuhan. Ada di Inddah Kyat atau di KBS (Krakatau Bandar Samudera). Ini enggak hanya konsumsi Banten, mungkin untuk keseluruhan. Karena untuk pelabuhan bongkar curah ada di Banten,” jelasnya.(tmn)

Print Friendly, PDF & Email