oleh

3 Pengunjung Tempat Hiburan Malam di BSD Ditangkap Polisi

image_pdfimage_print

Kabar6-Tiga pengunjung tempat hiburan malam di BSD Tangerang Selatan, diamankan anggota Reserse Narkoba Polres  Tangerang Selatan (Tangsel) lantaran diketahui positif menggunakan narkoba.

Hal tersebut disampaikan setelah ketiganya terbukti usai diminta untuk melakukan tes urine.

Kasat Reserse Narkoba Polres Tangerang Selatan, AKP Kresna Wisnu Putranto, menjelaskan operasi ini dalam rangka pemberantasan peredaran narkotika di wilayah Tangerang Selatan khusnya pada tempat-tempat hiburan malam yang dianggap rawan terjadinya transaksi dan penggunaan narkoba.

“Razia malam ini kami lakukan di 4 tempat hiburan malam, di kawasan Ruko Golden Boulevard, BSD Tangerang Selatan,” kata Kresna saat dihubungi Kabar6.com, Sabtu (22/9/2018).

Razia yang dilakukan di empat tempat karaoke, masing-masing CC Excecutive Karaoke, Bale ku, Famous dan Matador ini dilakukan guna pemberantasan peredaran narkotika di wilayah Tangsel.

Kresna menambahkan, tidak hanya pengunjung yang diperiksa, pihak pengelola dan pegawai juga turut diperiksa dan melakukan tes urine. Dari tes urine tersebut, tiga orang dari dua tempat yang berbeda diamankan karena hasil test urinenya positif.

“Ketiganya mengakui telah mengonsumsi narkoba sebelum ke tempat hiburan tersebut,” ujarnya.

Untuk diketahui, Polres Tangerang Selatan akan melakukan operasi Nila Jaya 2018 secara rutin dengan tujuan memberantas peredaran narkoba di wilayah hukum Polres Tangsel.(Tim K6)

Print Friendly, PDF & Email