oleh

17 April Ultah, 50 Warga Tangsel Perdana Nyoblos

image_pdfimage_print

Kabar6-Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mencatat ada banyak warga sekitar yang pada 17 April besok perdana memilih. Sebab bertepatan dengan hari pencoblosan mereka pas genap berusia 17 tahun.

“Ada 50 orang warga yang ulang tahun pas pencoblosan,” ungkap Kepala Bidang Kependudukan, Heru Sudarmanto kepada wartawan di Serpong, Selasa (9/4/2019).

Ia memastikan, ke-50 orang warga yang ulang tahun atau ultah otomatis dapat menyalurkan hak suara politiknya. Ketentuan itu sudah diatur dalam regulasi pemilu.

Heru bilang, domisili 50 warga pemilih pemula di Kota Tangsel ini tersebar di tujuh wilayah kecamatan. “Kebanyakan warga asal Kecamatan Pamulang,” jelasnya.

Heru berpesan, bagi warga yang ultah pada hari pencoblosan bisa merekam KTP-elektronik. Warga pemohon bisa langsung mendatangi kantor Disdukcapil Kota Tangsel di Cilenggang, Kecamatan Serpong.

Jika merasa kejauhan dari rumah, lanjutnya, bisa juga mendatangi kantor kecamatan asal wilayah domisili. Alternatif lainnya warga pemohon bisa meminta surat keterangan atau suket.

**Baca juga: Sekelompok Orang ini Geruduk Perusahaan Leasing di Serpong.

“Dokumen kependudukan itu untuk data persyaratan ke TPS. Jadi bisa untuk perdana mencoblos,” tambah Heru.(yud)

Print Friendly, PDF & Email