oleh

15 Sekolah di Kota Tangerang Tutup Sementara

image_pdfimage_print

Kabar6-Dinas Pendidikan Kota Tangerang mencatatkan sebanyak 15 sekolah yang dilakukan penutupan sementara. Penutupan itu akibat dari adanya 25 pelajar, satu guru dan satu tata usaha yang dinyatakan positif Covid-19.

Hal itu terungkap setelah Pemkot Tangerang melalui Dinas Kesehatan melakukan screening Covid-19 bagi siswa dan guru yang telah melaksanakan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di Kota Tangerang.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang, Jamaluddin mengatakan, sesuai dengan SOP, jika ditemukan warga sekolah yang terpapar Covid-19 sekolah tersebut harus ditutup sementara.

“Maka, sudah Dindik perintahkan per hari ini 15 sekolah tersebut ditutup sementara selama seminggu. Dindik sudah koordinasi dengan Dinkes sebagai ahlinya, dan ditentukan penutupan selama satu minggu dinilai cukup,” ujar Jamal dalam keterangan yang diterima oleh wartawan, Kamis (30/9/2021).

Jamal menjelaskan selama penutupan 15 sekolah tersebut akan menjalani sterilisasi sekolah. Selain itu, Dindik akan turun langsung untuk memperkuat protokol kesehatan dan sarana prasarana pendukungnya.

“Sebelumnya sekolah yang PTM telah membentuk satgas Covid-19 di masing-masing sekolah. Dengan kejadian ini, seluruh sekolah yang menerapkan PTM diwajibkan membentuk satgas Covid-19 di setiap kelas tanpa terkecuali,” jelasnya.

Kendati demikian, meski ditemukan kasus Covid-19 di 15 sekolah yang menggelar PTM. Dindik akan tetap membuka PTM tahap lanjutan pada Senin depan. “Masih akan terus berlangsung, hingga saat ini sudah 148 sekolah mengikuti PTM. Sisanya, 52 sekolah akan dibuka pada Senin depan,” katanya.

Sebelumnya, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang telah melakukan screening Covid-19 sasaran siswa dan guru beberapa hari lalu. Dari total sebanyak 1.000 sampling yang diambil ditemukan terdapat 27 orang yang dinyatakan positif Covid-19.

**Baca juga: Soal Tes Urine, Walikota Sebut Kesbangpol Belum Ajukan Izin

“Ada 27 yang positif,” ujar Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah saat dimintai keterangan oleh wartawan di DPRD Kota Tangerang, Rabu (30/9/2021).

27 yang positif tersebut diantaranya 25 orang siswa, satu guru dan satu Tata usaha. Meski demikian, kata Arief, yang positif tersebut tersebar di 18 sekolah SMP dari 120 sekolah SMP. (Oke)

Print Friendly, PDF & Email