oleh

15 Petugas di Terminal III Bandara Soetta Suspek Omicron

image_pdfimage_print

Kabar6-Petugas medis di Terminal 3 kedatangan Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, terkonfirmasi positif virus Covid-19 varian Omicron. Jumlah yang suspek terpapar disebutkan mencapai 15 orang.

“Iya betul,” ungkap Dansatgas Udara Covid-19 Bandara Soetta, Kolonel Agus Listyono kepada wartawan, Senin (3/1/2022).

Tim medis yang suspek Omicron satu petugas admistrasi pengecekan tes PCR dan antigen dari ILab dan 14 lainnya adalah dari Farmalab.

**Baca juga: Curah Hujan Tinggi, BMKG Minta Warga Banten Waspadai Genangan

FarmaLab dan ILab merupakan vendor pelaksana swab RT-PCR dan antigen dari Kementerian Kesehatan yang berada di Terminal 3 Bandara Soetta.

Agus menyatakan, saat ini kesemuanya telah dibawa ke Wisma Atlet, Jakarta untuk melakukan karantina mandiri. “Semuanya sudah dilarikan ke Wisma Atlet,” tegasnya.(yud)

Print Friendly, PDF & Email