oleh

1 PDP Corona Meninggal, Gugus Tugas Lebak Tunggu Hasil Lab

image_pdfimage_print

Kabar6-Satu orang warga Kabupaten Lebak yang berstatus pasien dalam pengawasan (PDP) virus Corona atau Covid-19 meninggal dunia.

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Lebak, dr Firman Rahmatullah, mengatakan, pasien merupakan warga Kecamatan Banjarsari.

“Iya benar satu orang PDP meninggal,  warga Banjarsari. Pasien masuk ke RSUD Banten tanggal 27 Maret 2020 setelah dirujuk dari RS Malingping,” kata Firman saat dihubungi, Minggu (29/3/2020).

Akan tetapi, pihaknya kata Firman, belum mengetahui apakah pasien tersebut positif Covid-19 karena belum mendapat laporan dari RSUD Banten.

“Kami masih menunggu hasil labnya,” ujar Firman.

**Baca juga: Layanan Kereta Api dan Bus AKAP Minta Dihentikan, Kabupaten Lebak Lockdown?.

Sementara itu, jumlah PDP di kabupaten ini bertambah 1 orang. Pasien berusia 66 tahun sudah dua hari menjalani isolasi di RSUD dr. Adjidarmo Rangkasbitung dengan gejala batuk, flu dan demam

“Belum ada laporan mengenai rapid test pasien dari rumah sakit,” imbuhnya.(Nda)

Print Friendly, PDF & Email