oleh

1.022 Calon Pegawai Pemprov Banten Lolos Seleksi Administrasi

image_pdfimage_print

Kabar6-Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Banten Nana Supiana mengatakan saat ini ada 1.022 Pelamar Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tenaga teknis Pemprov Banten 2022 yang telah dinyatakan lolos seleksi tahap administrasi.

Penetapan hasil seleksi administrasi ini dilakukan setelah sebelumnya panitia memberikan waktu kepada pelamar untuk menyanggah.

Berdasarkan data dari pengumuman kelulusan hasil seleksi administrasi pascasanggah yang diumumkan BKD Banten di website resminya www.bkd.bantenprov.go.id, secara keseluruhan terdapat 2.468 pendaftar pada rekrutmen PPPK Teknis Pemprov Banten 2022 tersebut.

“Dari pelamar sebanyak itu yang kemudian melakukan submit lamaran sebanyak 1.487 pelamar,” kata Nana Supiana, Jumat pekan ini, didampingi Sekretaris BKD Banten, Lutfi.

Terhadap 1.487 pelamar yang sudah submit itu kemudian panitia melakukan seleksi administrasi yang kemudian dinyatakan memenuhi syarat administrasi sebanyak 822 pelamar. Sementara 665 pelamar sisanya dinyatakan tidak memenuhi syarat.

“Sebagaimana tahapan yang diatur dalam rekrutmen PPPK Teknis kali ini, panitia kemudian memberikan masa sanggah. Hasil penilaian masa sanggah kemudian memutuskan bahwa yang memenuhi syarat bertambah menjadi 1.022 pelamar karena sanggahan mereka artinya diterima panitia,” kata Nana, .

Dalam surat pengumuman BKD Banten yang ditandatangani Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Banten M Tranggono 26 Januari 2023 itu menyebutkan, bahwa terhadap sanggahan yang disampaikan oleh pelamar telah dilakukan jawab sanggah sesuai dengan peraturan yang berlaku secara daring melalui laman https://verifikasi -sscasn.bkn.go.id/.

**Baca Juga: Lomba Sholawat Dibuka Wakil Wali Kota Tangerang

Bagi peserta yang dinyatakan Lulus pasca masa masa sanggah, berhak mengikuti tahapan selanjutnya yaitu pencetakan kartu ujian melalui masing-masing akun pada laman https://sscasn.bkn.go.id/

Sebelumnya, pendaftaran PPPK Teknis dibuka semua instansi pemerintah yang membuka lowongan tersebut pada 21 Desember 2022 lalu dan ditutup 6 Januari 2023.

Untuk formasi kebutuhannya diumumkan oleh masing-masing instansi pemerintah baik pusat maupun daerah. Untuk Pemprov Banten, kebutuhan formasi PPPK Tenaga Teknis di Pemprov Banten sebanyak 55 orang. (Red)

Print Friendly, PDF & Email