oleh

Yuk, Lakukan 4 Perubahan Agar Hidup Lebih Sehat

image_pdfimage_print

Kabar6-Selalu sehat adalah impian setiap orang. Ya, memiliki tubuh dan jiwa yang sehat membuat Anda lebih bahagia dan dapat melakukan aktivitas harian tanpa gangguan apa pun.

Sayangnya, masih banyak orang yang kurang dapat menerapkan pola hidup sehat, termasuk mengonsumsi makanan bernutrisi serta rutin berolahraga.

Lantas, bagaimana agar hidup tetap sehat? Melansir Healthline, ada empat perubahan yang harus dilakukan agar hidup lebih sehat. Apa sajakah itu?

1. Konsumsi makanan sehat
Tubuh yang sehat akan memberikan banyak keuntungan. Dan untuk mendapatkannya Anda harus mengonsumsi makanan yang sehat. Tidak harus langsung mengubah drastis pola makanan selama ini, karena bila terlalu berlebihan justru akan membuat Anda kesal dan kembali pada pola makan yang lama.

Anda bisa memulainya dengan membiasakan tidak makan malam lebih dari pukul 18.00, kemudian makan nasi merah dua kali dalam seminggu, dan minum jus buah plus sayur setiap pagi.

2. Rutin olahraga
Tidak perlu langsung olahraga setiap hari karena akan membuat Anda lelah. Anda bisa mencobanya dengan perlahan mulai dari bulan pertama hanya olahraga seminggu sekali selama 30 menit, bulan kedua olahraga dua kali dalam seminggu, kemudian naik menjadi tiga kali dalam seminggu. Kemudian pertahankan atau bila mau, Anda bisa menambah jadwal latihan agar lebih sehat.

3. Kurangi junk food
Saat bertemu teman atau bahkan reuni, seringkali kita lebih memilih restoran cepat saji dan memilih junk food karena tidak menunggu lama. Nah, ubahlah kebiasaan ini dengan mengganti tempat nongkrong baru misalnya restoran yang menyajikan makanan sehat.

4. Simpan uang dengan cara yang bijaksana
Sehat tidak hanya dari kondisi tubuh, tapi juga harus memperhatikan kesehatan keuangan Anda. Karena itulah, usahakan untuk mulai menghemat uang Anda. Biasakan untuk membuat rencana anggaran keuangan Anda dan gunakan cukup sesuai kebutuhan saja. ** Baca juga: Benarkah Kebiasaan Gigit Kuku Tanda Seorang Perfeksionis?

Yuk, mulai lakukan perubahan.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email