oleh

Waspada, Ini 8 Titik Rawan Begal Motor di Serpong

image_pdfimage_print

Kabar6-Aparat kepolisian telah mengindentifikasi titik-titik lokasi rawan tindak kejahatan perampasan sepeda motor di kawasan Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Setiap beraksi, komplotan pelaku bahkan tak segan untuk melukai korbannya yang coba-coba berontak, apalagi melawan.

Demikian diungkapkan Kepala Polres Metro Tangerang Kabupaten, Komisaris Besar (Pol) Irfing Jaya, saat gelar perkara kasus serupa di halaman Mapolsek Serpong, Selasa, (07/10/2014).

“Pas korbannya sudah jatuh ke jalan, pelaku akan langsung merampok harta benda korban,” ungkapnya.

Sementara, Kapolsek Serpong, Kompol Arman merinci, sejumlah titik rawan kasus perampasan sepeda motor di wilayah sekitar Serpong antara lain, Taman Jajan BSD, Perumahan Green Cove Pagedangan, SPBU Cisauk, Jembatan Cisadane.

Kemudian di sekitar Kolam Renang BSD, Lampu Merah German Centre BSD, Jembatan Penyebrangan Pakulonan Serpong, serta ujung tol Rawa Mekar Jaya Serpong.

Dari delapan titik rawan di atas pulalah, polisi berhasil meringkus sebanyak 11 orang pelaku perampasan sepeda motor.

Ke-11 pelaku dimaksud masing-masing adalah, MA (19), OS (19), MR (19), UJ (19), RK (19), MC (21), P (20), A (37), NM (35), AG (34), AT (45) serta LK (20).

“Dalam aksinya, pelaku menggunakan modus pepet, kemudian bacok dan rampok. Selain kawasan Serpong, wilayah operasi komplotan itu juga sampai ke Bogor, Jawa Barat,” terangnya.

Dari hasil penyidikan polisi, terungkap bila mayoritas pelaku sudah pernah melakukan tindak kejahatan serupa di kawasan Serpong hingga 20 kali.

Model para calon korban yang diincar sebagai mangsa beraksi pun sama. Arman bilang, pelaku selalu beraksi malam hari ketika di jalanan yang kondisinya sepi. **Baca juga: Sindikat Begal Motor Sadis Dicokok Polsek Serpong.

“Bagi masyarakat yang bepergian pada malam hari, kami himbau agar tidak seorang diri,” ujar mantan Kepala Unit IV Resmob Polda Metro Jaya itu lagi.(yud)

Print Friendly, PDF & Email