oleh

Warga Tangsel Gelar Solat Ghaib Untuk Ummat Muslim Mesir

image_pdfimage_print

Kabar6-Ratusan warga Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menggelar sholat ghaib dan doa bersama, Jumat (16/8/2013).

Ritual sholat gaib dan doa bersama yang digelar di Mesjid Bani Umar, ditujukan bagi ummat Islam yang menjadi korban pembantaian di Mesir.

“Pembantaian ummat Islam di Mesir sangat menggugah keprihatinan kita. Dan, ini kiranya merupakan ciri-ciri awal kiamat,” ujar Fazary Ashofa, imam Masjid Bani Umar selepas sholat ghaib.
Dijelaskan Fazary, sholat 4 takbir tanpa ruku dan sujud tersebut digelar sebagai wujud solidaritas terhadap sesama ummat muslim.

Ya, darah ummat muslim tumpah setelah pihak kepolisian Mesir membubarkan paksa aksi demo yang digelar pendukung mantan Presiden Mohamed Morsi.(rani)

Print Friendly, PDF & Email