oleh

Warga Cilegon Tolak Kepulangan Eks Gafatar

image_pdfimage_print
Ilustrasi (bbs)

Kabar6-Pemulangan salah satu eks anggota ormas Gerakan Gajar Nusantara (Gafatar) asal Kota Cilegon ke kampung halamannya, menuai penolakan warga.

Ya, warga Lingkungan Pecek, Kelurahan Gedong Dalem, Kecamatan Jombang menolak kepulangan HK dan keluarganya lantaran dikhawatirkan dapat mempengaruhi warga sekitar dengan paham organisasi yang pernah diikutinya.

“Jujur saya dan aparat sudah berusaha untuk membujuk warga, tapi warga tetap menolak kembalinya Hekki. Alasannya karena khawatir hekki bisa membawa dampak negatif bagi masyarakat,” kata Ketua Rukun Warga (RW) Lingkungan Pecek, Hadari, ditemui dirumahnya, Rabu (3/3/2016).

Di lain pihak, nasib baik dialami mantan pengikut ormas gafatar lain, YS. Ia dan keluarganya diberikan kesempatan oleh warga Kependilan Panggungrawi, Kecamatan Jombang untuk kembali ke tempat tinggalnya. **Baca juga: Ini Jumlah Kasus DBD di Banten.

Namun, penerimaan warga tidak cuma-cuma. Lurah Panggungrawi, Muhriji mengungkapkan, warga setempat meminta YS dan keluarga membuat surat pernyataan bersedia kembali memeluk agama kembali. **Baca juga: Terkait Suap Bank Banten, PT BGD Minta Audit Total.

“Kami akan tetap menerima kepulangan mereka. Hanya saja, warga kami dan pihak kelurahan mengajukan syarat agar yang bersangkutan berjanji untuk tidak bergabung kembali ke Gafatar. Kalau melanggar konsekuensinya akan kami usir,” kata Muhriji.(sus)

Print Friendly, PDF & Email