oleh

Warga BPA Kubu Pro Sebut Proyek GIPTI Bermanfaat Positif

image_pdfimage_print

Kabar6-Sejumlah warga perumahan Bumi Puspiptek Asri (BPA) Desa/Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang menyampaikan keluh kesah atas polemik yang terjadi pada proyek Galeri Ilmu Pengetahuan Teknologi dan Inovasi (GIPTI).

Warga mengaku proyek garapan Pusat Penelitian Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (Puspiptek) yang berdiri di atas tanah seluas 15 hektar di kawasan BSD City itu banyak membawa manfaat bagi mereka.

“Kalau bicara masalah pro dan kontra pembangunan GIPTI itu memang ada segelintir kelompok yang kontra,” kata Asep Yopi, kepala dusun di Balai Warga BPA Sektor 3, saat ditemui Tim Kabar6.com, Rabu (8/7/2020).

Ia memastikan bahwa segelintir warga yang menolak proyek GIPTI tidak mewakili keseluruhan penghuni sekitarnya.

Asep berharap kedepannya tidak ada lagi tidak ada lagi sekat antarkelompok warga BPA.

“Kami juga sebagai warga BPA punya hak yang sama dong untuk dipublikasikan,” jelasnya.

Dilokasi yang sama, Ketua RW 04 Mahmudi menyatakan proyek GIPTI memberikan dampak positif terhadap masyarakat.

Ia justru mempertanyakan kapasitas warga yang kontra terhadap proyek teknologi digital yang menelan dana corporate social responsibility atau CSR dari PT Sinar Mas Land tersebut.

“Kami melihat berita yang dimuat di media Kabar6.com tidak berimbang. Orang yang kontra proyek GIPTI itu enggak jelas menurut saya,” ungkap Mahmudi.

Menurutnya, kalangan warga kontra itu merupakan penghuni yang diketahui baru tinggal selama dua tahun terakhir di perumahan BPA.

**Baca juga: Camat Cikupa Bagikan Masker dan Pelindung Wajah.

“Itu orang swasta yang beli rumah disini. Akibatnya di lingkungan kami ada gesekan,” jelas Mahmudi.

Perlu diketahui, pertemuan yang berlangsung sekira Pukul 16.30 WIB itu dihadiri sebanyak 18 orang perwakilan dari pengurus lingkungan, tokoh masyarakat perumahan BPA.(Tim K6)

Print Friendly, PDF & Email