oleh

Wakil Bupati Tangerang Buka RUPS PT BPR Kerja Raharja Gemilang

image_pdfimage_print

Kabar6-Wakil Bupati Tangerang H Mad Romli membuka Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) PT BPR Kerta Raharja Gemilang yang dilaksanakan di Ruang Rapat Solear, Lantai 4, Gedung Setda Kabupaten Tangerang, Rabu (7/4/2021).

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Tangerang H Mad Romli, menyambut baik dan memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas terselenggaranya kegiatan RUPS yang sekarang kita laksanakan ini.

Lanjut Wabup H. Mad Romli mengatakan, agenda kegiatan ini adalah pengesahan Laporan Tahunan PD. BPR Kerta Raharja Tahun Buku 2020, Pemberhentian Dewan Pengawas PD. BPR Kerta Haharja, serta pengalihan seluruh hak dan kewajiban dari Badan Hukum Lama kepada Badan Hukum Baru.

Menurutnya, Rapat Tahunan ini juga sebagai upaya kita bersama dalam mengevaluasi kegiatan dan kinerja perusahaan, juga memantapkan rencana kerja ke depan sehingga PT. BPR Kerta Raharja Gemilang berjalan lebih optimal sesuai target rencana dan langkah strategis yang telah ditentukan dalam rangka mencapai misi membantu mendorong pertumbuhan ekonomi kerakyatan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat secara berkesinambungan serta meningkatkan pendapatan asli daerah.(PAD).

“Melalui RUPS ini kita harapkan pencapaian kinerja PT. BPR Kerta Raharja Gemilang ke depan lebih baik lagi, optimisme kita semakin tinggi mengingat perlahan aspek ekonomi kita mulai bangkit, terlebih dengan berbagai program penanggulangan Covid-19 termasuk vaksinasi,” harap Wabup.

Wabup juga mengatakan sektor pelayanan juga harus lebih berkontribusi dalam meningkatkan kemampuan bisnis UMKM kita, sehingga mereka dapat terus bertahan, bahkan dapat tumbuh dan berkembang, dan pada akhirnya akan memunculkan efek domino yang positif bagi indikator ekonomi Kabupaten Tangerang secara keseluruhan.

Proses perubahan badan hukum kini juga sudah selesai dengan dikeluarkannya Keputusan Menteri Hukum dan HAM tanggal 23 Desember 2020 dan Keputusan OJK tanggal 2 Maret 2021 dan sudah dipublikasikan pertengahan Maret kemarin bahwa PD. BPR Kerta Raharja resemi berganti nama menjadi PT. BPR Kerta Raharja Gemilang (Perseroda), semoga ini menjadi awal yang baik untuk memuluskan rencana bisnis bank di tahun 2021 ini.

**Baca juga: Diskominfo Kabupaten Tangerang Ajak Pegawai Membayar Zakat Profesi

“Saya berharap semoga rencana-rencana strategis ke depan dapat berjalan dengan lancar dan lebih optimal sekaligus membawa manfaat bagi para pengusaha mikro dalam mengembangkan usahanya sehingga membawa andil dalam membangun perekonomian masyarakat di Kabupaten Tangerang,” tutup Wabup.(Han)

Print Friendly, PDF & Email