oleh

Wagub Andika Sambut Baik Terbentuknya IKAPPI Banten

image_pdfimage_print

Kabar6 – Pengurus Ikatan Pedagang Pasar Indonesia (IKAPPI) Banten resmi berdiri, di nahkodai oleh Erik Rebiin. Mereka tengah menyiapkan pelantikan pengurus dan agenda kerja.

“Yang pasti IKAPPI siap menjadi pendamping para pedagang pasar dan siap menjadi mitra pemerintah,” kata Ketua DPW IKAPPI Banten, Erik Rebiin, Selasa (24/08/2021).

Erik menjelaskan kalau kepengurusannya siap membantu pemerintah dalam program vaksinasi di pasar tradisional, untuk mempercepat terbentuknya herd immunity. Lantaran, pasar selain menjadi roda ekonomi, juga pusat transaksi jual beli kebutuhan pokok dan harian masyarakat.

“Dalam suasana pandemi dan covid 19 ini, IKAPPI siap mensukseskan pelaksanaan program vaksinasi, seperti kita ketahui pasar adalah salah satu tempat yang rawan terjadinya penularan virus corona,” terangnya.

Wagub Banten, Andhika Hazrumy menyambut baik berdirinya DPW IKAPPI Banten. Andhika berharap pemerintah dan IKAPPI bisa bekerjasama untuk berbuat lebih banyak lagi, bagi pedagang pasar.

“Ke depan semoga ada langkah- langkah nyata yang bisa kita lakukan bersama-sama untuk membantu para pedagang pasar,” kata Wagub Banten, Andhika Hazrumy, Selasa (24/08/2021).

**Baca juga: Ribuan Nakes di Kota Serang Divaksin Booster

Lebih jauh Andika mengaku Pemprov Banten siap bekerjasama dengan semua pihak yang ingin memberikan kontribusi positif kepada masyarakat, termasuk IKAPPI. Andika mengaku menangkap optimisme dari organisasi tersebut, demi melihat para pengurusnya yang memiliki semangat untuk memberikan kontribusi dan manfaat positif kepada para pedagang pasar.

“Salah satunya langkah awal yang dilakukan adalah dengan melakukan komunikasi dengan para pemangku kepentingan seperti ini,” imbuhnya.(Dhi)

Print Friendly, PDF & Email