oleh

Waduh, Ada 100 Kasus Penyalahgunaan Visa di Indonesia 

image_pdfimage_print
Kepala Imigrasi Kelas 1 Bandara Soetta, Kaharuddin.(tia)

Kabar6-Kantor Imigrasi Klas 1 Khusus Bandara Soekarno Hatta mencatat lebih dari 100 kasus penyalahgunaan fasilitas Bebas Visa Kunjungan.

“Ya, kurang dari setahun sudah ada diatas 100 kasus terkait penyalahgunaan fasilitas ini. Paling banyak dari negara Bangladesh, Nigeria, Palestina, dan China” ujar Kepala Kantor Imigrasi Kelas 1 Khusus Bandara Soekarno Hatta, Kaharuddin usai gelar perkara di Kantor Bea Cukai Bandara Soekarno Hatta, Kamis (6/4/2017).

Seharusnya, kata Kaharuddin, fasilitas ini digunakan hanya untuk tujuan wisata yang berlaku selama 30 hari.**Baca Juga: Coba Seludupkan Sabu di Sol Sepatu, Tetap Apes

“Memang tujuannya untuk wisata, tapi tidak menutup kemungkinan untuk digunakan hal-hal buruk, seperti untuk penyelundupan narkotika, Baru-baru ini sudah ada tiga kasus,” lanjutnya.

Meski demikian, Kaharuddin mengaku tidak dapat berbuat banyak lantaran kebijakan tersebut merupakan kebijakan turunan dari pemerintah pusat.

“Ini kebijakan dari pemerintah pusat harus dilakukan. Kami hanya bisa memperketat pengawasan oleh petugas saja,” pungkasnya. (tia)

Print Friendly, PDF & Email