oleh

UMK 2020 Naik, Ini Industri di Tangsel Terancam Bangkrut Versi Apindo

image_pdfimage_print

Kabar6-Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Adwin Sjahrizal menyarankan, agar pemerintah daerah setempat segera membuka ruang dialog.

Dunia industri harus diselamatkan karena pengusaha semakin dihadapkan pada kondisi tidak menentu.

“Sektor mana yang harus cepat-cepat ditolong dan lain-lain,” ungkapnya kepada wartawan, (Senin, 4/11/2019).

Sjahrizal mengutarakan yang paling terdampak adalah industri padat karya. Seperti industri yang memproduksi sepatu, alas kaki, makanan minuman, tekstil, boneka, furniture.

“Inilah jenis industri yang kondisinya sudah merah dan kemungkinan bakal gulung tikar jika tidak ada upaya kajian yang lebih komprehensif secapatnya,” tegasnya.

Pada 1 November kemarin telah diajukan UMP ke Pemerintah Provinsi Banten. Sementara besok diagendakan penetapan UMK dari Depeko Tangsel.

Maka terhitung mulai 1 Januari 2020 diberlakukan UMK terbaru yakni sebesar Rp4,1 juta. Pengusaha menganggapnominal tersebut sudah jelas sangat memberatkan bagi dunia usaha dan industri.**Baca juga: Disnaker Prediksi UMK Tahun 2020 Capai 9.51 Persen.

“Apindo menunggu iktikad baik dari Pemkot untuk bisa berkomunikasi dan mencari solusi masalah dunia usaha dan industri di Kota Tangsel,” ujar Sjahrizal.(yud)

Print Friendly, PDF & Email