oleh

Truk Bermuatan Plat Besi Terperosok di Tigaraksa

image_pdfimage_print
Truk plat besi yang terperosok di Tigaraksa.(agm)

Kabar6-‎Sebuah truk bermuatan plat besi terperosok di Jalan Raya Sodong, Desa Sodong, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Selasa (29/3/2016).

Informasi yang dihimpun kabar6.com, kejadian berawal saat truk bernopol B 3051 BYT melaju dari arah Pasar Gudang Tigaraksa menuju kawasan Pusat Pemerintahan Kabupaten (Puspemkab) Tangerang.

Naas, setibanya ‎di depan Vihara Tri Dharma Suci, truk syarat muatan tersebut terpersok ke parit. Diduga, sang sopir truk kurang memahami kondisi jalan. **Baca juga: Lagi, Bupati Zaki Sindir Pemprov dan Pusat Soal Aset Tidak Terurus.

“Supirnya kurang paham jalan, selain itu kondisi jalan disini memang gelap dan sering terjadi kecelakaan,” ungkap Merri Yandi (23) biker yang menyaksikan kecelakaan tersebut. **Baca juga: Polres Cilegon Buru Bos Besar Sabu Jaringan Lapas Tangerang.

Beruntung, kata Merri, ketika truk terperosok tidak ada pejalan kaki di bahu jalan, sehinga tidak menimbulkan korban jiwa. “Biasanya ada warga pribumi yang jalan kaki, untung tidak ada yang lewat,” kata Merri. **Baca juga: Truk Besi Terbalik, Hindari Jalur Dekat Exit Tol Kedaton.

Pantauan kabar6.com, akibat kecelakaan tersebut, arus lalulintas dari dua arah macet total. Selain tidak adanya petugas, pengendara takut untuk melintas lantaran sebagian truk terangkat.(agm)

Print Friendly, PDF & Email