Kabar6-Mempertahankan konsentrasi memungkinkan Anda untuk bekerja dengan baik, sehingga berdampak pada produktivitas yang maksimal pula. Karena itu, diperlukan kemampuan yang baik untuk mempertahankan konsentrasi.
Melatih otak agar tetap fokus akan menjaga konsentrasi yang dibutuhkan. Hal lain, melansir WebMd, meningkatkan konsentrasi dapat dibantu dengan mengonsumsi sejumlah makanan dan minuman sehat. Apa sajakah itu?
1. Kafein
Kafein dapat meningkatkan energi dan konsentrasi, yang dapat ditemukan dalam kopi, cokelat, berbagai minuman energi, dan beberapa obat-obatan.
Kafein dapat menghilangkan rasa kantuk, walaupun hanya bertahan dalam waktu singkat. Mengonsumsi kafein secara berlebihan dapat membuat Anda gelisah dan merasa tidak nyaman.
2. Gula
Gula atau glukosa merupakan sumber tenaga otak. Glukosa ini diperoleh melalui karbohidrat atau gula yang dikonsumsi. Dan mengonsumsi segelas minuman manis dapat meningkatkan kemampun mental, berpikir, dan daya ingat, walaupun hanya dalam waktu singkat. Mengonsumsi terlalu banyak gula dapat mengganggu kemampuan daya ingat.
3. Sarapan
Berdasarkan penelitian, sarapan dapat membantu meningkatkan daya ingat jangka pendek dan memusatkan perhatian. Beberapa jenis makanan yang baik untuk sarapan adalah gandum, susu dan produknya, serta buah-buahan. Sarapan tinggi kalori dapat mengganggu konsentrasi Anda.
4. Ikan
Merupakan sumber protein dan kaya akan omega 3 yang sangat penting bagi kesehatan otak. Mengonsumsi ikan dalam makanan sehari-hari dapat menurunkan risiko demensia dan stroke, serta penurunan keadaan mental lainnya.
Selain itu, ikan pun dapat membantu meningkatkan daya ingat, terutama pada lansia. Untuk membantu meningkatkan kesehatan dan otak, konsumsi dua ekor ikan setiap minggu.
5. Kacang-kacangan dan cokelat
Kacang-kacangan dan kecambah merupakan sumber antioksidan, yaitu vitamin E yang berfungsi untuk mencegah penurunan kemampuan kognitif seiring dengan proses penuaan.
Cokelat hitam juga memiliki kandungan antioksidan dan stimulant alami yang bekerja seperti kafein sehingga dapat meningkatkan konsentrasi. Konsumsilah 100 gram kacang dan cokelat hitam untuk memperoleh manfaat yang diinginkan tanpa memperoleh tambahan kalori, lemak, atau gula.
6. Alpukat dan gandum
Diet tinggi gandum dan buah-buahan, terutama alpukat dapat menurunkan risiko penyakit jantung dan menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL). Hal ini dapat menurunkan pembentukan plak dan memperlancar peredaran darah anda, dan meningkatkan kerja sel-sel otak.
7. Blueberry
Berdasarkan suatu penelitian yang dilakukan pada hewan, blueberry telah terbukti dapat melindungi otak dari kerusakan akibat berbagai radikal bebas dan mengurangi risiko berbagai gangguan kesehatan yang berhubungan dengan penuaan seperti penyakit Alzheimer atau demensia.
Penelitian ini juga menemukan, diet tinggi blueberry dapat meningkatkan kemampuan belajar dan fungsi otot pada tikus tua, sehingga menyerupai tikus yang lebih muda.
8. Perlukah vitamin, mineral, dan suplemen lainnya?
Penggunaan vitamin, mineral, dan suplemen lainnya hanya dianjurkan apabila Anda tidak dapat memenuhi kebutuhan nutrisi anda ini melalui makanan.
Makan terlalu banyak atau terlalu sedikit dapat mengganggu konsentrasi. Makan terlalu banyak dapat membuat Anda merasa lelah, sebaliknya makan terlalu sedikit dapat membuat Anda merasa lapar dan mengganggu stamina. ** Baca juga: 4 Hal yang Bisa Sebabkan Dehidrasi
Konsumsilah makanan sehat dan seimbang yang bervariasi untuk kesehatan otak. Selain makanan, beberapa hal lainnya yang dapat mempengaruhi konsentrasi adalah tidur yang cukup, konsumsi cairan secukupnya, berolahraga secara teratur dapat meningkatkan kemampuan berpikir.
Meditasi juga dapat membantu menjernihkan pikiran dan membuat Anda merasa lebih santai.(ilj/bbs)