oleh

Tinggalkan Wajah Kusam Dengan Langkah Ini

image_pdfimage_print

Kabar6-Perawatan wajah yang tidak rutin, dapat menyebabkan kulit wajah menjadi kusam, kering, dan muncul flek hitam. Kondisi ini sering dialami perempuan yang sudah memasuki kepala tiga.

 

 

Jika berbagai perawatan atau kosmetik sudah dicoba, namun kulit wajah tetap kusam, mungkin Anda harus segera menerapkan pola hidup sehat.

 

Masalah kulit wajah seperti jerawat, kering, kusam, atau munculnya flek hitam bisa jadi disebabkan karena gaya hidup yang tidak sehat atau karena makanan yang kita konsumsi.

 

Nah berikut pola hidup sehat yang membantu Anda menghindari kulit wajah kusam secara alami:

 

1. Rutin mengonsumsi air putih dapat menghindari tubuh dari dehidrasi. Kekurangan cairan dapat menimbulkan dampak pada kulit wajah yaitu kulit menjadi kering dan kusam.

 

Jadi, usahakan memenuhi kebutuhan cairan tubuh dengan minum air putih dalam jumlah sedikit tetapi sering, daripada minum pada satu waktu langsung dalam jumlah banyak. ** Baca juga: Ngemil Ini Saja Agar Tetap Berenergi

 

Cairan dalam tubuh yang mencukupi, selain dapat menjaga kesegaran kulit, juga baik untuk kesehatan Anda.

 

2. Usahakan agar Anda memiliki waktu istirahat yang cukup. Saat kita tertidur, proses regenerasi kulit dapat berlangsung maksimal dan otot wajah menjadi rileks, sehingga menghambat proses penuaan.

 

Kurang tidur akan menimbulkan lingkaran hitam di sekitar mata sehingga membuat wajah terlihat sembab dan lelah. Usahakan untuk tidur sekitar tujuh atau delapan jam setiap malam.

 

3. Hindari mengonsumsi soda, roti manis, dan berbagai makanan berlemak tinggi dalam jumlah berlebihan. Makanan dan minuman tersebut dapat memicu obesitas, jerawat, dan mempercepat proses penuaan.

 

Perbanyaklah mengonsumsi lemak omega seperti ikan salmon, buah alpukat, kacang almond, dan lain-lain. Asam lemak omega ini berkhasiat untuk membuat wajah kita tetap segar karena memiliki zat anti inflamasi yang dapat mencegah kulit dari kekeringan.

 

Jangan lupa menyertakan sayuran dan buah-buahan dalam menu sehari-hari, karena kaya akan kandungan vitamin C dan  vitamin E, yang akan membantu menghindari problem wajah kusam.

 

4. Jangan terrlalu sering mencuci wajah dengan sabun pembersih muka, karena dapat mengikis kelembaban alami kulit. Gunakan sabun pembersih muka paling banyak dua kali sehari, terutama menjelang tidur malam agar wajah tidak kering atau bahkan teriritasi.

 

Dapatkan kulit wajah yang sehat dan segar melalui pola hidup sehat yang sangat mudah untuk dilakukan.(ilj)

Print Friendly, PDF & Email