oleh

Tiga Provinsi Ambil Bagian di CitraRaya Swiming Competition 2016

image_pdfimage_print
CitraRaya Swiming Competition X Tahun 2016.(ist)

Kabar6-Penjaringan atlet muda berprestasi yang diinisiasi Sport Club CitraRaya, diikuti perwakilan dari tiga Provinsi.

Sebanyak 15 klub dan sekolah muda berbakat ikut ambil bagian dalam ajang bergengsi tersebut.

Lebih dari 200 atlet renang unjuk kemampuan dalam kompetisi yang digelar pada hari Sabtu, 26 Maret 2016 di Water World, Sport Club CitraRaya Tangerang, kemarin.

Ketiga Provinsi yang ikut menjadi peserta dalam kompetisi renang atau CitraRaya Swiming Competition X tersebut, diantaranya berasal dari Banten, DKI Jakarta dan Jawa Barat.

Mereka, beradu prestasi dalam ajang penjaringan atlit muda berbakat masa depan ini.

Dalam ajang ini, PT Ciputra Residence, pengembang perumahan CitraRaya, selaku inisiator mendapat dukungan penuh dari berbagai pihak, seperti KONI, PRSI dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang.

Koordinator SportClub CitraRaya, Fransiscus Yohanes mengatakan, ajang Swiming Competition X-2016 yang digelar Sport Club CitraRaya Tangerang merupakan agenda resmi perusahaan properti terbesar di wilayah Tengah Kota Seribu Industri tersebut.

Kegiatan ini bertujuan, untuk menjaring para atlit muda berbakat baik yang ada di Kabupaten Tangerang, maupun Provinsi Banten.

“Kejuaraan renang kelompok umur pemula terbuka antar klub dan sekolah ini menjadi ajang tahunan kami dalam menjaring bibit atlit muda berbakat masa depan. Kegiatan ini sekaligus menjadi wadah bagi para atlit pemula untuk mengukir prestasi, agar suatu saat nanti dapat mengharumkan nama daerah di pentas kompetisi level Nasional,” kata Frans, kepada Kabar6.com, Selasa (29/3/2016).

Menurut Frans, pihaknya mengundang sejumlah klub dan sekolah di seluruh Banten, DKI Jakarta dan Jawa Barat, untuk menjadi peserta dalam kegiatan itu.

Banyaknya atlit pemula berbakat yang sebagian besar berada pada lingkungan lembaga pendidikan, kata Frans, melatarbelakangi Sport Club CitraRaya, membentuk kegiatan tersebut.

Disamping itu, pada fase ini, para atlit pemula memerlukan adanya wadah untuk menunjukan kemampuan mereka dalam menciptakan prestasi gemilang.

“Jika kita melihat dari segi praktisnya, bahwa pada saat ini untuk mendapatkan bibit-bibit atlet berbakat akan lebih mudah ditemukan disekolah-sekolah dan juga klub. Yang menjadi masalah sekarang adalah bagaimana cara untuk dapat menelusuri, memantau dan menemukan, atau mengidentifikasi terhadap atlet-atlet yang memiliki bakat unggul dalam olahraga pada usia dini,” ujarnya.

Frans melanjutkan, setelah menemukan bibit-bibit atlet yang berbakat itu, kedepannya bagaimana caranya, agar para atlit muda ini, dikembangkan atau diadakan pembinaan berkelanjutan, agar nantinya dapat menjadi atlet atau olahragawan yang berprestasi tinggi.

“Sport Club CitraRaya Tangerang, akan menggelar kegiatan ini secara rutinsetiap tahun. Kami, juga akan mengadakan berbagai kompetisi, terutama renang dan cabang olahraga lainnya.” katanya.

Fasiitas Terbaik

Sport Club CitraRaya Tangerang memiliki kelebihan lainnya sebagai kolam renang yang memiliki kuailitas yang sangat baik untuk menggelar berbagai kompetisi antar klub dalam menjaring para atlit muda berbakat di Tangerang.

Selain difungsikan sebagai salah satu wahana hiburan air terbesar di Tangerang, Water World, Sport Club CitraRaya juga menjadi rumah bagi para atlit berbagai cabang olahraga.

Sport Club CitraRaya secara rutin mengadakan berbagai kompetisi tingkat daerah. Apalagi didukung oleh sekolah berbagai cabang olahraga yang tersedia.

Tengok saja Sekolah Basket, Sekolah Futsal dan Sekolah Renang yang kini sudah berhasil mencetak calon atlit muda berbakat yang turut andil dalam berbagai kompetisi di CitraRaya maupun diberbagai daerah lainnya.

“Selain menyediakan wadahnya melalui kompetisi yang sering kami laksanakan, kami juga menyediakan sekolah berbagai cabang olahraga. Terbukti, para atlit muda kami mampu bersaing dan mencetak prestasi di berbagai kompetisi,” pungkas Frans.(Rilis)

Print Friendly, PDF & Email