oleh

Tidak Lapar Tapi Perut Berbunyi, Amankah?

image_pdfimage_print

Kabar6-Perut berbunyi saat lapar adalah kondisi yang wajar terjadi. Hal itu pertanda perut perlu diisi dengan makanan. Namun bagaimana jika Anda sudah makan sekaligus merasa kenyang, tetapi perut masih saja terus berbunyi?

Mengapa hal itu bisa terjadi, dan apakah Anda harus merasa khawatir? Menurut ahli pencernaan bernama Dr. Shawn Khodadadian, melansir Womantalk, perut yang selalu berbunyi tidak selalu menandakan lapar, tetapi bisa juga terjadi karena sistem pencernaan di tubuh, yang dikenal dengan borborygmi, yaitu ketika udara atau cairan bergerak di sekitar usus kecil dan besar.

“Selama proses yang disebut peristaltik, otot-otot perut dan usus kecil berkontraksi dan menggerakkan makanan dan minuman ke saluran pencernaan. Jadi, akan ada suara yang terjadi baik ketika perut sedang penuh atau pun kosong,” urai Dr. Shawn.

Selain karena pergerakan makanan dan cairan yang bergerak di usus dapat menyebabkan perut berbunyi, gas berlebih yang bergerak maju mundur di usus juga bisa menjadi penyebabnya.

Gas tersebut bisa berasal dari udara yang masuk ke saluran pencernaan ketika makan terlalu cepat, makanan yang tidak dicerna dengan baik dan benar, makan dan bicara pada saat bersamaan, atau minum di saat berolahraga. ** Baca juga: Diet Seimbang dan Kaya Nutrisi dengan Sayur Pilihan

“Pencernaan yang buruk juga bisa menjadi penyebabnya. Fruktosa dan pemanis buatan yang sering ditemukan dalam permen karet tanpa gula dan soda diet, mengandung alkohol gula yang lumayan sulit diserap usus. Selain itu orang dengan intoleransi atau penyakit celiac, juga lebih mungkin mengalami peningkatan perut berbunyi,” jelas Dr. Shawn.

Meski ini adalah kondisi yang wajar, Anda harus mulai khawatir jika perut berbunyi disertai dengan keram perut, nyeri perut, mulas atau muntah, karena bisa menjadi indikasi adanya suatu penyakit, seperti infeksi rongga perut atau saluran pencernaan, pembuluh darah usus tersumbat, dan cedera pada perut.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email