oleh

Temuan Terbaru, Kekurangan Vitamin D Bisa Bikin Lemak Perut Bertambah

image_pdfimage_print

Kabar6-Vitamin D adalah salah satu nutrisi yang dibutuhkan tubuh guna menjaga kadar kalsium dan fosfat. Vitamin yang larut dalam lemak ini diperlukan tubuh untuk membantu penyerapan kalsium dan fosfat, yaitu mineral yang penting bagi pembentukan dan perlindungan tulang dan gigi.

Pada temuan terbaru, melansir Sindonews, kekurangan vitamin D juga dapat menyebabkan penambahan berat badan dan menghasilkan lemak perut berlebih. Beberapa penelitian yang meneliti efek vitamin D pada penurunan berat badan menyarankan bahwa kondisi ini bisa menekan penyimpanan sel-sel lemak dan secara efektif mengurangi akumulasi lemak dalam tubuh.

Vitamin D merupakan mikronutrien penting yang dibutuhkan tubuh untuk tetap sehat. Vitamin jenis ini membantu tubuh menyerap kalsium dan fosfor yang penting untuk tulang yang kuat. Vitamin D diperlukan untuk menjaga sistem kekebalan tubuh agar tetap sehat. ** Baca juga: Ketahui Sejumlah Fakta Tentang MSG

Lemak perut, menurut para peneliti, dikaitkan dengan kadar vitamin D yang lebih rendah pada pria dan wanita. Penelitian telah menunjukkan bahwa individu dengan kadar vitamin D yang lebih tinggi memiliki risiko penyakit yang lebih rendah dan mengatasi masalah kekurangan vitamin D dapat berdampak besar pada kesehatan.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email